back to top
Selasa, Desember 3, 2024
28 C
Medan

Ketua KPK Firli Bahuri Akui Telah Tandatangani Surat Perintah Penangkapan Harun Masiku

DUTAMEDAN.COM – Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri mengaku telah menandatangani surat perintah pencarian dan penangkapan Harun Masiku (HM).

Harun yang merupakan Mantan Politikus Partai Demokrasi Indonesia Pejuangan (PDI-P) itu masuk dalam daftar pencarian orang (DPO) KPK pada tahun 2020.

“Tiga minggu lalu saya menandatangani surat perintah penangkapan dan pencarian terhadap HM (Harun Masiku),” ungkap Firli Bahuri dalam konferensi pers di Gedung Merah Putih KPK, Selasa (14/11/2023).

Firli menyebut pihaknya sudah mendapatkan informasi soal keberadaan Harun Masiku.

Namun, saat tim penyidik diberangkatkan, Harun Masiku masih belum ditemukan.

“HM kita masih terus melakukan pencarian, beberapa waktu yang lalu Plt Deputi Penindakan (Brigjen Asep Guntur Rahayu) menyampaikan berangkat ke negara tetangga, tapi lagi-lagi belum berhasil melakukan penangkapan walaupun informasi sudah cukup kuat,” kata Firli.

Sebagaimana diketahui, KPK telah menetapkan Harun sebagai tersangka pemberi suap Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Wahyu Setiawan, pada Januari 2020.

Wahyu sendiri telah divonis 6 tahun penjara oleh Pengadilan Negeri Jakarta Pusat. Vonis itu diperkuat oleh Pengadilan Tinggi DKI Jakarta ditingkat banding.

Tapi, di tingkat kasasi, Mahkamah Agung memperberat hukuman Wahyu Setiawan menjadi 7 tahun penjara.

Sementara Harun Masiku, tersangka suap agar Wahyu memudahkannya untuk melenggang ke Senayan, resmi menjadi buronan internasional, terhitung sejak 30 Juli 2021.

Hal itu dipublikasikan KPK setelah mendapat informasi dari Interpol yang telah menerbitkan red notice untuk Harun Masiku.

Namun, hingga kini KPK tidak berhasil menangkap Harun Masiku.(did/mc)

- Advertisement -

SUMATERA UTARA

Pj Gubernur Agus Fatoni dan Forkopimda Sumut Lepas Personel Pengamanan TPS

DUTAMEDAN.COM, Medan - Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut)...

Pjs Wali Kota Siantar Pimpin Apel Pagi

PEMATANGSIANTAR, DUTAMEDAN.COM - Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Pematangsiantar...

Polres Simalungun Siap Amankan Pungut & Hitung Suara Pilkada Serentak 2024, Dapatkan Arahan Kapolda Sumut

Simalungun, DUTAMEDAN.COM - Polres Simalungun terus mempersiapkan diri untuk...

Tekan Kecelakaan di Perlintasan KA, Dishub Sumut Gelar Pelatihan dan Sertifikasi Penjaga Perlintasan

DUTAMEDAN.COM, Medan - Dalam upaya meningkatkan keselamatan sekaligus menekan angka...

Pelindo Multi Terminal Perkuat Komitmen Inovasi Melalui PIX 2024

Medan, DUTAMEDAN.COM - Komitmen PT Pelindo Multi Terminal (SPMT),...

Topics

Kapolres Garut Apresiasi Personel Berprestasi dan Tutup Diktuba Polri 2024

Garut, DUTAMEDAN.COM - Polres Garut menggelar upacara penghargaan bagi...

Babinsa Koramil 1513-03/Kairatu Himbau Pentingnya Keamanan di Desa Kamarian

SBB, DUTAMEDAN.COM - Dalam rangka menjaga keamanan, kenyamanan, dan...

Babinsa Koramil 06/Jagong Melaksanakan Pendampingan Kepada Petani Kopi

Aceh Tengah, DUTAMEDAN.COM - Babinsa Koramil 06/Jagong Serka Manto...

Patroli SPBU: Sat Samapta Polres Sukamara Awasi Keamanan Stasiun Pengisian

Polres Sukamara, DUTAMEDAN.COM - Sat Samapta Polres Sukamara terus...

Bhabinkamtibmas Desa Tulamben, Berikan Pembinaan Pendidikan Karakter di SMKN 2 Tulamben

Karangasem, DUTAMEDAN.COM - Bhabinkamtibmas Desa Tulamben, Polsek Kubu Aipda I...

Babinsa Koramil 0201-04/MK Monitoring Penghitungan Perolehan Suara di Tingkat Kecamatan Medan Kota

DUTAMEDAN.COM, Medan - Personil Koramil 0201-04/MK melaksanakan kegiatan pengamanan...

Inovasi Diskon Pagi PKM Boyolangu Raih Juara Harapan III di Festival Inovasi dan Teknologi 2024

Tulungagung, DUTAMEDAN.COM - Inovasi Diskusi Komunikasi Online Penanganan Gizi...

Related Articles