Kamis, April 17, 2025
30.8 C
Medan

Dukung Ketahanan Pangan, Kapolri Bersama Panglima TNI Tanam Jagung di Sidoarjo

Sidoarjo, DUTAMEDAN.COM – Mensukseskan Program Presiden Republik Indonesia (RI) Prabowo Subianto, di bidang Ketahanan Pangan Nasional, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo bersama Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subianto melakukan tanam jagung di Desa Bulang, Prambon, Sidoarjo, Rabu (20/11/2024).

Turut hadir dalam acara simbolis penanaman jagung tersebut antara lain Irwasum Polri Irjen. Pol. Dedi Prasetyo, Kapolda Jawa Timur Irjen. Pol. Imam Sugianto dan Pangdam V Brawijaya Mayjen. Rudy Saladin.

Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo mengatakan kegiatan tanam jagung di Desa Bulang, Prambon Sidoarjo ini sekaligus menandai secara resmi peluncuran Gugus Tugas Polri Dukung Ketahanan Pangan Nasional.

“Gugus Tugas Polri ini diluncurkan guna mendukung misi Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto mengenai swasembada pangan. Melalui program yang dijalankan, antara lain Program pekarangan lahan bergizi. Dengan mengedepankan Bhabinkamtibmas, untuk mendorong masyarakat memanfaatkan pekarangan menjadi lahan produktif,” kata Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo.

Kapolri merinci sampai dengan saat ini, di 34 wilayah polda terdapat 7.471 pekarangan yang siap dialihfungsikan menjadi lahan produktif.

Kemudian Program berikutnya yang dilakukan Gugus Tugas Polri, lanjut Kapolri adalah pemanfaatan lahan produktif, dilaksanakan melalui kerja sama antara Polri dengan kelompok tani dan sukarelawan.

“Sampai dengan saat ini, terdapat lahan tidur seluas 13.217 hektar yang tersebar di seluruh Indonesia dan siap digunakan sebagai lokasi pertanian, peternakan, serta perikanan,” imbuhnya.

Jenderal Listyo Sigit menerangkan lahan sekitar 37 hektar di Desa Bulang, Prambon Sidoarjo merupakan obyek lahan tidur yang tidak produktif untuk dikelola pemanfaatannya guna mendorong para petani dan masyarakat mengolah tanaman jagung.

“Menandai pemanfaatan lahan tersebut menjadi lahan produktif, dilakukan penanaman benih jagung bersama kelompok tani Desa Bulang,” tandasnya.

Kapolri juga mengungkapkan, pihaknya akan terus menjalin sinergitas atau kerja sama dengan seluruh stakeholder terkait. Tujuannya demi semakin mensukseskan program Presiden RI Prabowo Subianto mewujudkan Indonesia Emas.

Sementara itu, Ketua Pelaksana Gugus Tugas Polri Irjen. Pol. Dedi Prasetyo dalam sambutannya mengatakan peluncuran Gugus Tugas Polri di Sidoarjo dilaksanakan bersama secara virtual di wilayah Polda Banten dan Sumatera Barat, yang dihadiri oleh Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman dan Menteri Desa/PDT Yandri Susanto yang hadir di wilayah Polda Banten.

Acara selanjutnya ditutup dengan pemberian bantuan Kapolri dan Panglima TNI kepada para petani setempat, antara lain 2 unit traktor, 4 mesin tanam jagung, 4 mesin pompa air, 2 ton pupuk urea, 2 ton pupuk NPK, 150 kg benih jagung dan 200 paket sembako. (Red/01).

SUMATERA UTARA

Safari Ramadhan di Masjid Istiqomah, Wali Kota Wesly Silalahi Serahkan Bantuan dan Pesan Toleransi

DUTAMEDAN.COM, SIANTAR - Wali Kota Pematangsiantar Wesly Silalahi SH...

Herlina Hadiri Rapat Program Kerja TPAKD Kota Pematangsiantar Tahun 2025

PEMATANGSIANTAR, DUTAMEDAN.COM - Program kerja Tm Percepatan Akses Keuangan Daerah...

Borneo Cross Border Cycling Tour Pererat Hubungan RI-Malaysia

DUTAMEDAN.COM, PONTIANAK - Sebanyak 69 peserta Borneo Cross Border...

Sat Binmas Polres Tebingtinggi Cooling System, Wujudkan Kamtibmas Yang Aman

TEBINGTINGGI, DUTAMEDAN.COM - Dalam rangka mewujudkan Kamtibmas yang aman...

Polres Simalungun Mendadak Tes Urine 76 Orang Personel, Ini Hasilnya

Simalungun, DUTAMEDAN.COM - Dalam upaya menjaga profesionalisme dan integritas...

BERITA POPULER

Tepati Janji, Sang Pejuang Dhuafa Berikan Pewangi Ambal Masjid kepada Para BKM Hasil Binaanya

DUTAMEDAN.COM, Sumut – Diminati dan disukai jemaah Masjid, Pewangi...

OJK Sumut Gencar Edukasi Keuangan Diikuti 34.350 Peserta

BERASTAGI, DUTAMEDAN.COM - Selama periode Januari hingga November tahun...

Patriot Desa Sumut: Rakyat Sudah Cerdas Tidak Bisa Diprovokasi

Medan, DUTAMEDAN.COM – Ketua Patriot Desa Sumatera Utara, Zulkifli...

PMPHI SU : Hanya Alam Memenangkan Anies atau Ganjar pada Pilpres 2024

DUTAMEDAN.COM, MEDAN - Korwil Pusat Monitoring Politik Hukum Indonesia...

Polda Sumut Kerahkan Personel Bantu Evakuasi Korban Bencana Longsor di Humbahas

DUTAMEDAN.COM - Polda Sumut menurunkan sejumlah personel untuk melakukan...

Jalan Partahan Bosi Pasar Laguboti Butuh Perbaikan

Toba, DUTAMEDAN.COM - Kondisi Jalan Partahan Bosi yang terletak...

Polres Nganjuk Ungkap Dua Kasus Narkoba Amankan Tiga Tersangka

DUTAMEDAN.COM, Nganjuk/Jatim - Kapolres Nganjuk, AKBP Siswantoro, S.I.K., M.H.,...

UNIQLO SHINSAIBASHI Resmi Dibuka di Distrik Perbelanjaan Shinsaibashi, Osaka

DUTAMEDAN.COM, Jakarta – Perusahaan ritel pakaian global asal Jepang...

BERITA TERBARU

KATEGORI TERBAIK

Aceh Terkini (24)Asahan Terkini (17)Bali Terkini (27)Balige Terkini (4)Bandar Lampung Terkini (3)Bandung Terkini (5)Bangka Belitung Terkini (1)Banten Terkini (14)Batam Terkini (4)Batu Bara Terkini (11)Belawan Terkini (6)Bengkalis Terkini (2)Berita Aceh (20)Berita Asahan (12)Berita Bali (18)Berita Bandar Lampung (5)Berita Bandung (3)Berita Bangka Belitung (1)Berita Banten (11)Berita Batam (2)Berita Batu Bara (8)Berita Belawan (3)Berita Bengkulu (0)Berita Binjai (38)Berita Dairi (4)Berita Deli Serdang (44)Berita Dolok Sanggul (0)Berita Gunung Sitoli (4)Berita Humbang Hasundutan (2)Berita Jakarta (61)Berita Jawa Barat (11)Berita Jawa Tengah (4)Berita Jawa Timur (44)Berita Kalimantan Barat (6)Berita Kalimantan Selatan (7)Berita Kalimantan Tengah (42)Berita Kalimantan Timur (3)Berita Kalimantan Utara (3)Berita Karo (6)Berita Kisaran (1)Berita Labuhanbatu (4)Berita Labuhanbatu Selatan (4)Berita Labuhanbatu Utara (6)Berita Lampung (8)Berita Lampung Barat (3)Berita Langkat (12)Berita Lubuk Pakam (3)Berita Maluku (4)Berita Mandailing Natal (2)Berita Medan (99)Berita Metro (1)Berita Nias Barat (6)Berita Nias Selatan (3)Berita Nias Utara (1)Berita Nusa Tenggara Barat (1)Berita Nusa Tenggara Timur (1)Berita Ogan Komering Ilir (1)Berita Padang (4)Berita Padang Lawas Utara (1)Berita Padangsidimpuan (9)Berita Pakpak Bharat (4)Berita Palembang (1)Berita Palu (1)Berita Panyabungan (0)Berita Papua Barat (1)Berita Parapat (1)Berita Pekanbaru (2)Berita Pematang Siantar (2)Berita Pematangsiantar (2)Berita Riau (4)Berita Samarinda (1)Berita Samosir (10)Berita Serdang Bedagai (5)Berita Sibolga (4)Berita Simalungun (16)Berita Stabat (6)Berita Sulawesi Selatan (1)Berita Sulawesi Tengah (1)Berita Sulawesi Utara (4)Berita Sumatera Barat (4)Berita Sumatera Selatan (9)Berita Sumatera Utara (62)Berita Sumatera Utara (85)Berita Tanjung Balai (11)Berita Tanjung Morawa (1)Berita Tanjungbalai (10)Berita Tapanuli Selatan (0)Berita Tapanuli Tengah (2)