Kamis, April 17, 2025
22.9 C
Medan

Kapolres Samosir Sambut Bintara Remaja Lewat Siraman Air Kembang

SAMOSIR, DUTAMEDAN.COM – Kapolres Samosir, AKBP Yogie Hardiman, S.H, S.I.K, M.H, memimpin apel penyambutan 15 orang Personel Bintara Remaja di Lapangan Mako Polres Samosir, Selasa (4/2/2025).

Tradisi penyambutan yang ditandai dengan penyiraman air kembang, sebagai simbol diterimanya para bintara remaja baru ke dalam keluarga besar Polres Samosir.

Sebanyak 15 orang Personel Bintara Remaja yang diterima terdiri dari 12 polisi laki-laki dan 3 polisi wanita. Mereka ditempatkan di Polres Samosir berdasarkan Surat Telegram Kapolda Sumut Nomor: ST/66/I/KEP/2025 tanggal 22 Januari 2025.

Melalui amanatnya, Kapolres Samosir menegaskan bahwa para bintara yang baru bergabung harus memiliki dedikasi tinggi, mengabdi kepada masyarakat dan wisatawan di Samosir.

“Kami mengucapkan selamat datang kepada 15 Bintara Remaja. Kita adalah keluarga besar Polres Samosir dan Polri. Berikan kinerja terbaik bagi masyarakat dan wisatawan. Saya harapkan kalian dapat menyesuaikan diri dengan budaya kepolisian, memiliki mental juang, berprestasi dan berkolaborasi dengan senior. Jangan melakukan pelanggaran, karena kita adalah abdi negara. Kenali lingkungan, pimpinan, dan rekan kerja, serta belajarlah dari senior,” tutur AKBP Yogie Hardiman.

Apel penyambutan yang berlangsung hingga pukul 09.00 WIB ini juga menjadi momen khusus bagi tujuh putra-putri asli Kabupaten Samosir yang diterima sebagai Bintara Remaja Polres Samosir. Salah satu dari mereka, Bripda Yolanda Aritonang, merupakan putri dari AIPTU Martin Aritonang, anggota Polres Samosir.

Selain itu, ada pula Bripda Aprilia Eka Putri Lumbantukup, yang masuk Polri melalui jalur prestasi. Sebelum menjadi anggota Polri, ia telah mampu mengharumkan nama Indonesia dengan berbagai prestasi di dunia olahraga yakni Juara SEA Games Kamboja tahun 2023 (peringkat 3 Kickboxing).

Sedangkan setelah menjadi anggota Polri di Tahun 2024, Bripda Aprilia Eka Putri Lumbantukup tetap mengikuti karirnya dengan Prestasi Pertama Gold Medal Asian MMA Championship 2024 (Kamboja), Prestasi kedua Gold Medal PON Aceh-Sumut 2024 (Kickboxing), Prestasi ketiga Silver Medal Asian Kickboxing Championship 2024 (Kamboja) dan Prestasi ke empat Bronze Medal World MMA Championship 2024.

Bripka Vandu P. Marpaung, selaku Pejabat Sementara Kasi Humas Polres Samosir, menambahkan bahwa Bripda Aprilia sebelumnya ditempatkan di Polda Sumut pada Januari 2024 sebelum akhirnya dipindahkan ke Polres Samosir pada Februari 2025.

Dengan penyambutan ini, Polres Samosir berharap para Bintara Remaja dapat segera beradaptasi dan memberikan kontribusi terbaik bagi keamanan dan ketertiban di wilayah Samosir. (Red/01).

SUMATERA UTARA

Safari Ramadhan di Masjid Istiqomah, Wali Kota Wesly Silalahi Serahkan Bantuan dan Pesan Toleransi

DUTAMEDAN.COM, SIANTAR - Wali Kota Pematangsiantar Wesly Silalahi SH...

Herlina Hadiri Rapat Program Kerja TPAKD Kota Pematangsiantar Tahun 2025

PEMATANGSIANTAR, DUTAMEDAN.COM - Program kerja Tm Percepatan Akses Keuangan Daerah...

Borneo Cross Border Cycling Tour Pererat Hubungan RI-Malaysia

DUTAMEDAN.COM, PONTIANAK - Sebanyak 69 peserta Borneo Cross Border...

Sat Binmas Polres Tebingtinggi Cooling System, Wujudkan Kamtibmas Yang Aman

TEBINGTINGGI, DUTAMEDAN.COM - Dalam rangka mewujudkan Kamtibmas yang aman...

Polres Simalungun Mendadak Tes Urine 76 Orang Personel, Ini Hasilnya

Simalungun, DUTAMEDAN.COM - Dalam upaya menjaga profesionalisme dan integritas...

BERITA POPULER

Sido Racing Party Perebutkan Trophy Danlanudal Juanda Sukses Digelar

DUTAMEDAN.COM - Gelaran event otomotif se-Jatim “Sido Racing Party...

Hari Kedua Agus Flores Ketemu Wakapolda Bali, Ini Arahan Wakapolda: Jaga Kamtibmas Masa Pemilu

DUTAMEDAN.COM, (DENPASAR) BALI - Kemarin Rabu (13/12) Ketua Umum...

BRI BO Medan Thamrin Berikan Hadiah Utama Kepada Pemenang Periode I Tahun 2023

DUTAMEDAN.COM - Bank Rakyat Indonesia Branch Office (BRI BO)...

Pj Gubsu Tanggapi Saran Mendagri Agar Masyarakat Indonesia Makan Ubi: Anak Buah Saya Makan Mi Instan

DUTAMEDAN.COM – Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut), Hassanudin...

Pj Bupati Langkat Hadiri Pisah Sambut Ketua PN Stabat Kelas I B

DUTAMEDAN.COM, Stabat - Pj Bupati Langkat HM Faisal Hasrimy...

Toilet di Rumah Sakit dr Fauziah Bireuen Bayar, Minimal Sekali Masuk Rp 2 ribu

DUTAMEDAN.COM, BIREUEN - Masyarakat fakir dan miskin dianjurkan harus...

Aulia Rachman Dinobatkan Tokoh Masyarakat Peduli Pendidikan dan Perkembangan YPSA

MEDAN, DUTAMEDAN.COM - Wakil Walikota Medan H Aulia Rachman...

Babinsa Sertu Harsono Berikan Pelatihan PBB Kepada Siswa SMPN 15 Gresik

DUTAMEDAN.COM, Gresik, Jatim - Dalam rangka meningkatkan kedisiplinan dan...

BERITA TERBARU

KATEGORI TERBAIK

Aceh Terkini (24)Asahan Terkini (17)Bali Terkini (27)Balige Terkini (4)Bandar Lampung Terkini (3)Bandung Terkini (5)Bangka Belitung Terkini (1)Banten Terkini (14)Batam Terkini (4)Batu Bara Terkini (11)Belawan Terkini (6)Bengkalis Terkini (2)Berita Aceh (20)Berita Asahan (12)Berita Bali (18)Berita Bandar Lampung (5)Berita Bandung (3)Berita Bangka Belitung (1)Berita Banten (11)Berita Batam (2)Berita Batu Bara (8)Berita Belawan (3)Berita Bengkulu (0)Berita Binjai (38)Berita Dairi (4)Berita Deli Serdang (44)Berita Dolok Sanggul (0)Berita Gunung Sitoli (4)Berita Humbang Hasundutan (2)Berita Jakarta (61)Berita Jawa Barat (11)Berita Jawa Tengah (4)Berita Jawa Timur (44)Berita Kalimantan Barat (6)Berita Kalimantan Selatan (7)Berita Kalimantan Tengah (42)Berita Kalimantan Timur (3)Berita Kalimantan Utara (3)Berita Karo (6)Berita Kisaran (1)Berita Labuhanbatu (4)Berita Labuhanbatu Selatan (4)Berita Labuhanbatu Utara (6)Berita Lampung (8)Berita Lampung Barat (3)Berita Langkat (12)Berita Lubuk Pakam (3)Berita Maluku (4)Berita Mandailing Natal (2)Berita Medan (99)Berita Metro (1)Berita Nias Barat (6)Berita Nias Selatan (3)Berita Nias Utara (1)Berita Nusa Tenggara Barat (1)Berita Nusa Tenggara Timur (1)Berita Ogan Komering Ilir (1)Berita Padang (4)Berita Padang Lawas Utara (1)Berita Padangsidimpuan (9)Berita Pakpak Bharat (4)Berita Palembang (1)Berita Palu (1)Berita Panyabungan (0)Berita Papua Barat (1)Berita Parapat (1)Berita Pekanbaru (2)Berita Pematang Siantar (2)Berita Pematangsiantar (2)Berita Riau (4)Berita Samarinda (1)Berita Samosir (10)Berita Serdang Bedagai (5)Berita Sibolga (4)Berita Simalungun (16)Berita Stabat (6)Berita Sulawesi Selatan (1)Berita Sulawesi Tengah (1)Berita Sulawesi Utara (4)Berita Sumatera Barat (4)Berita Sumatera Selatan (9)Berita Sumatera Utara (62)Berita Sumatera Utara (85)Berita Tanjung Balai (11)Berita Tanjung Morawa (1)Berita Tanjungbalai (10)Berita Tapanuli Selatan (0)Berita Tapanuli Tengah (2)