Selasa, November 12, 2024
25 C
Medan

Komjen. Pol. Boy Rafli Sebut Humas Polri Harus Terus Berinovasi

JAKARTA, DUTAMEDAN.COM – Mantan Kadiv Humas Polri Komjen. Pol. (Purn) Dr. Boy Rafli Amar, M.H. menyatakan bahwa memang inovasi harus dilakukan terus oleh jajaran Humas Polri. Sebab, berbagai tantangan ke depan akan semakin kompleks.

“Memang bekerja di humas ini merupakan sesuatu yang menarik tantangan tiap detik, kita harus dinamis dan tidak boleh berhenti berkreasi dan berinovasi itulah yang terjadi pada Divhumas Polri pada tahun 2017,” jelasnya saat mengusi diskusi di acara Sarasehan Syukuran Hari Jadi Humas Polri ke-73 di The Tribrata, Jakarta Selatan, Rabu (30/10/24).

Ia menjelaskan, Humas Polri sebagai pengemban fungsi utama di Kepolisian, harus menjaga kepercayaan publik.

Penyebaran konten-konten yang positif, ujar Komjen. Pol. Boy Rafli, harus dimasifkan oleh jajaran Humas Polri. Apalagi, telah ada Biro Multimedia yang berperan dalam hal itu.

Dengan konten-konten positif, ungkapnya, semua dunia bisa melihat bagaimana hal-hal baik dilakukan Polri demi melayani masyarakat. Kolaborasi dengan melibatkan masyarakat pun harus terus dilakukan.

“Humas mendapatkan kesempatan tersebut, sehingga SDM-nya harus dibekali, termasuk di dalam pendidikan, termasuk di SPN Sespimti, dan Setukpa,” ujarnya.

Dengan SDM yang sudah berkompeten, maka kerja-kerja personel Divisi Humas Polri dapat menjalankan tugas dengan public speaking yang baik. Sebab, saat ini fenomena masyarakat menjadi wartawan sudah menjadi hal lumrah.

“Dalam kehidupan bernegara yang berdemokrasi, kita di tuntut harus memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat,” jelasnya. (*)

Hot this week

Besok Kejuaraan Aquabike 2024. Persiapan Pengamanan, Polres Simalungun Gelar TFG

𝐒𝐈𝐌𝐀𝐋𝐔𝐍𝐆𝐔𝐍, DUTAMEDAN.COM - Persiapan pengamanan Event Internasional Aquabike World...

Polres Pakpak Bharat Aktif Melaksanakan KRYD Dan Blue Light

DUTAMEDAN.COM, Salak - Dalam Menciptakan Kamtibmas Yang Kondusif Jelang...

Hasan Basri: Masyarakat Labuhanbatu Raya Patut Banggakan Edy Pilih Putra Daerah Jadi Wakilnya

DUTAMEDAN.COM, Aekkanopan - Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Sumut Hasan...

Adila Putri, Guru MAN Tebing Tinggi Raih Juara 1 MTQ Korpri Tingkat Nasional

DUTAMEDAN.COM, Tebing Tinggi - Adilla Putri Guru Madrasah Aliyah...

Topics

Besok Kejuaraan Aquabike 2024. Persiapan Pengamanan, Polres Simalungun Gelar TFG

𝐒𝐈𝐌𝐀𝐋𝐔𝐍𝐆𝐔𝐍, DUTAMEDAN.COM - Persiapan pengamanan Event Internasional Aquabike World...

Polres Pakpak Bharat Aktif Melaksanakan KRYD Dan Blue Light

DUTAMEDAN.COM, Salak - Dalam Menciptakan Kamtibmas Yang Kondusif Jelang...

Adila Putri, Guru MAN Tebing Tinggi Raih Juara 1 MTQ Korpri Tingkat Nasional

DUTAMEDAN.COM, Tebing Tinggi - Adilla Putri Guru Madrasah Aliyah...

Darul Mursyid Kembali Raih Juara Umum II Olimpiade Methodist Education Expo (MEE) 2024

TAPSEL (HK), DUTAMEDAN.COM - Pada ajang olimpiade bergengsi Olimpiade...

Antisipasi Kekeringan, Kementan Telah Distribusikan 1.985 Unit Pompa Air ke Sumut

DUTAMEDAN.COM, Medan - Kementerian Pertanian (Kementan) telah mendistribusikan bantuan...

Antisipasi Kejahatan Pada Malam Hari, Polresta Deli Serdang Rutin Patroli

DUTAMEDAN.COM. DELI SERDANG – Upaya memelihara keamanan dan ketertiban...
spot_img

Related Articles

Popular Categories

spot_imgspot_img