Sabtu, Februari 15, 2025
27 C
Medan

Korem 162/WB, Buat Terobosan Mengatasi Ternak Di Dompu

DUTAMEDAN.COM, Kota Mataram – Seringkali menjadi dampak yang merugikan akibat dari praktik beternak yang dilakukan dengan cara melepaskan ternak secara bebas. Kondisi ini membawa risiko tinggi terhadap keselamatan pengguna jalan raya. Selain itu, kebebasan ternak juga meningkatkan risiko pencurian, mengancam keberlanjutan usaha peternakan, dan menciptakan ketidaknyamanan serta ketegangan antara pemilik lahan dan pemilik ternak.

Menyikapi hal tersebut, Korem 162/WB mengajak masyarakat Kabupaten Dompu untuk berternak di kandang atau lahan khusus peternakan (ranch). Beternak dengan cara di kandang dan ranch ini mampu mempercepat pertumbuhan dan pertambahan ternak, serta dapat menghindari masalah sosial lainnya.

Guna mendukung beternak di kandang dan ranch, Korem 162/WB membuat terobosan dengan melakukan budidaya untuk pengembangan Hijauan Makanan Ternak (HMT) Indigofera Zollingeriana. Hal ini ditandai dengan penanaman perdana di Jalan Lintas Calabai Desa Tolo Kalo, Kecamatan Kempo, Kabupaten Dompu, oleh Danrem 162/WB, Brigjen TNI Agus Bhakti, S.I.P., M.I.P., M.Han., didampingi Bupati Dompu H. Abdul Kader Jaelani pada Sabtu (16-12-2023).

Tanaman Indigofera sangat potensial dikembangkan sebagai pakan ternak di masa depan,seperti Sapi, Kambing, Kelinci dan Unggas. Dengan kandungan protein yang tinggi (26- 31%) disertai kandungan serat yang relatif rendah dan tingkat kecernaan yang tinggi (70%) tanaman ini sangat baik sebagai sumber hijauan pakan ternak.

Karena tahan terhadap kekeringan, maka indigofera dapat dikembangkan di wilayah dengan iklim kering untuk mengatasi terbatasnya ketersediaan hijauan/pakan ternak (Sapi, Kambing) terutama di musim kemarau,

Pada kesempatan penanaman perdana tersebut Danrem 162/WB mengatakan, dengan adanya budidaya Indigofera maka akan meningkatkan perkembangan hewan ternak di wilayah Kab. Dompu, sehingga ternak yang kita pelihara lebih sehat, lebih gemuk serta dapat berkembang biak dengan baik, salah satunya dengan asupan protein yang cukup tinggi yang di hasilkan dari Indigofera ini.

Beternak modern bukan dengan melepas hewan ternaknya untuk mencari makan sendiri, yang nantinya akan menimbulkan permasalahan sosial, tetapi kita harus menggunakan kandang atau Ranch, dan untuk mencukupi pakannya maka kita harus mengembangbiakkan Indigofera sebagai pakan ternak, imbuhnya.

“Semoga ke depan peternakan di Kabupaten Dompu sudah menggunakan sistem modern dan hal itu dapat mengadopsi dari Australia. Disuatu areal tertentu dibuatkan kandang khusus sekaligus memiliki lahan pengembangan pakan ternak, sehingga peternakan di Kabupaten Dompu menjadi maju,” harap Brigjen TNI Agus Bhakti.

Pada kesempatan yang sama Bupati Dompu memberi apresiasi dan penghargaan kepada Korem 162/WB, melalui Kodim 1614/Dompu yang telah menginisiasi kegiatan penanaman tersebut bahkan dihadiri langsung oleh Danrem 162/WB.

“Semoga dengan pengembangan Indigofera ini, bisa terwujud peternakan modern dan ternak yang dikandangkan lebih cepat gemuk dan bobotnya lebih berat,” ucap Bupati AKJ akrab disapa (Penrem 162/WB).

Editor:AS

SUMATERA UTARA

Borneo Cross Border Cycling Tour Pererat Hubungan RI-Malaysia

DUTAMEDAN.COM, PONTIANAK - Sebanyak 69 peserta Borneo Cross Border...

Sat Binmas Polres Tebingtinggi Cooling System, Wujudkan Kamtibmas Yang Aman

TEBINGTINGGI, DUTAMEDAN.COM - Dalam rangka mewujudkan Kamtibmas yang aman...

Polres Simalungun Mendadak Tes Urine 76 Orang Personel, Ini Hasilnya

Simalungun, DUTAMEDAN.COM - Dalam upaya menjaga profesionalisme dan integritas...

Ilyas Sitorus Lantik Pengurus PGRI Sumut, Dorong Penguatan Organisasi dan Inovasi Pendidikan

Medan, DUTAMEDAN.COM - Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo)...

Peringai Dies Natalis ke-78, HMI Cabang Mempawah Salurkan Air Bersih untuk Korban Banjir

DUTAMEDAN.COM, MEMPAWAH - Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Mempawah...

BERITA POPULER

Porkab Deli Serdang 2024 Bukti Komitmen Dorong Perkembangan Olahraga

DELI SERDANG, DUTAMEDAN.COM - Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) Deli...

Tegas dan Humanis, Penyampaian Wakasat Samapta saat Pimpin Apel Sispam Kota

Medan, DUTAMEDAN.COM - Polrestabes Medan kembali gelar Apel Sispam...

Dewan Pers: Revisi Kedua UU ITE Ancam Kemerdekaan Pers

JAKARTA, DUTAMEDAN.COM - Revisi kedua atas Undang-Undang Nomor 11...

Dansatgas Garuda XXXIX-C RDB Terima Kunjungan Balasan Komandan Kizi China

Jakarta, DUTAMEDAN.COM - Komandan Satgas Kontingen Garuda XXXIX-C Rapid...

Kakanwil Sumut Terima Penghargaan Terbaik Ke-3 Kategori Pelatihan MOOC Kemenkumham

Jakarta, DUTAMEDAN.COM - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan...

Pentingnya Kita Punya Wakil Berkualitas di DPR RI

MADINA, DUTAMEDAN.COM - Hari ini, kita sedang berada dalam...

Dua Puskesmas di Tebingtinggi Dikunjungi Tim Penilaian

Tebingtinggi, DUTAMEDAN.COM - Pj Wali Kota Tebingtinggi, Syamardani dan...

BERITA TERBARU

KATEGORI TERBAIK

Aceh Terkini (24)Asahan Terkini (17)Bali Terkini (27)Balige Terkini (4)Bandar Lampung Terkini (3)Bandung Terkini (5)Bangka Belitung Terkini (1)Banten Terkini (14)Batam Terkini (4)Batu Bara Terkini (11)Belawan Terkini (6)Bengkalis Terkini (2)Berita Aceh (20)Berita Asahan (12)Berita Bali (18)Berita Bandar Lampung (5)Berita Bandung (3)Berita Bangka Belitung (1)Berita Banten (11)Berita Batam (2)Berita Batu Bara (8)Berita Belawan (3)Berita Bengkulu (0)Berita Binjai (38)Berita Dairi (4)Berita Deli Serdang (44)Berita Dolok Sanggul (0)Berita Gunung Sitoli (4)Berita Humbang Hasundutan (2)Berita Jakarta (61)Berita Jawa Barat (11)Berita Jawa Tengah (4)Berita Jawa Timur (44)Berita Kalimantan Barat (6)Berita Kalimantan Selatan (7)Berita Kalimantan Tengah (42)Berita Kalimantan Timur (3)Berita Kalimantan Utara (3)Berita Karo (6)Berita Kisaran (1)Berita Labuhanbatu (4)Berita Labuhanbatu Selatan (4)Berita Labuhanbatu Utara (6)Berita Lampung (8)Berita Lampung Barat (3)Berita Langkat (12)Berita Lubuk Pakam (3)Berita Maluku (4)Berita Mandailing Natal (2)Berita Medan (99)Berita Metro (1)Berita Nias Barat (6)Berita Nias Selatan (3)Berita Nias Utara (1)Berita Nusa Tenggara Barat (1)Berita Nusa Tenggara Timur (1)Berita Ogan Komering Ilir (1)Berita Padang (4)Berita Padang Lawas Utara (1)Berita Padangsidimpuan (9)Berita Pakpak Bharat (4)Berita Palembang (1)Berita Palu (1)Berita Panyabungan (0)Berita Papua Barat (1)Berita Parapat (1)Berita Pekanbaru (2)Berita Pematang Siantar (0)Berita Pematangsiantar (0)Berita Riau (4)Berita Samarinda (1)Berita Samosir (10)Berita Serdang Bedagai (5)Berita Sibolga (4)Berita Simalungun (16)Berita Stabat (6)Berita Sulawesi Selatan (1)Berita Sulawesi Tengah (1)Berita Sulawesi Utara (4)Berita Sumatera Barat (4)Berita Sumatera Selatan (9)Berita Sumatera Utara (62)Berita Sumatera Utara (85)Berita Tanjung Balai (11)Berita Tanjung Morawa (1)Berita Tanjungbalai (10)Berita Tapanuli Selatan (0)Berita Tapanuli Tengah (2)