Minggu, Februari 16, 2025
25 C
Medan

Debat Capres Cawapres Perdana, KPU Siapkan 3 Lokasi Nobar

Jakarta, DUTAMEDAN.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan menyiapkan tiga lokasi untuk nonton bareng (nobar) debat perdana calon presiden-wakil presiden (capres-cawapres) yang dijadwalkan berlangsung di Kantor KPU, Jakarta, Selasa (12/12/2023).

“Terkait apakah ada titik nobar di beberapa tempat itu sedang kami bicarakan, memang sudah ada proyeksi di tiga titik,” kata Komisioner KPU RI August Mellaz di Kantor KPU, Sabtu (9/12/2023).

August belum membeberkan lokasi pasti nobar. Namun dirinya menjelaskan tujuan nobar untuk mencegah konsentrasi massa hanya di area Kantor KPU di Jalan Imam Bonjol, Jakarta.

August juga mengatakan pada saat debat berlangsung, area Kantor KPU nantinya akan steril. KPU akan berkoordinasi dengan berbagai pihak agar debat perdana berjalan baik.

“Kami akan koordinasikan dengan pihak keamanan, termasuk nanti area parkir untuk tamu-tamu VIP,” ujar August.

August mengatakan tempat debat dengan model townhall di halaman KPU dapat menampung hingga 800 orang, namun setiap pasangan calon diizinkan membawa 75 orang, sehingga total 225 orang.

“Sisanya untuk tamu undangan KPU, termasuk perwakilan dari kementerian, lembaga, duta besar, dan tamu undangan lainnya,” pungkas August Mellaz.

KPU telah menetapkan jadwal pelaksanaan debat capres dan cawapres pada Pilpres 2024 yang akan berlangsung selama masa kampanye Pemilu 2024 pada 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024.

Debat pertama dan kedua digelar pada tanggal 12 dan 22 Desember 2023. Debat ketiga dan keempat diselenggarakan pada 7 dan 21 Januari 2024.

Sementara itu, debat terakhir berlangsung pada 4 Februari 2024. Lima kali debat capres-cawapres ini dilaksanakan di Jakarta.

Debat capres akan dilangsungkan tiga kali, sedangkan debat cawapres dua kali. Walau begitu, pasangan capres-cawapres harus hadir pada lima kesempatan debat itu.

Adapun tema debat pertama meliputi pemerintahan, hukum, hak asasi manusia (HAM), pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik, dan kerukunan warga.

Tema debat kedua adalah ekonomi yang mencakup ekonomi kerakyatan, ekonomi digital, keuangan, investasi, pajak, perdagangan, pengelolaan APBN dan APBD, infrastruktur, dan perkotaan.

Tema debat ketiga adalah pertahanan, keamanan, hubungan internasional dan geopolitik. Kemudian tema debat keempat adalah pembangunan keberlanjutan, sumber daya alam, lingkungan hidup, energi, pangan, agraria, masyarakat adat, dan desa.

Lalu, tema debat kelima meliputi kesejahteraan sosial, kebudayaan, pendidikan, teknologi informasi, kesehatan, ketenagakerjaan, sumber daya manusia, dan juga inklusi.

SUMATERA UTARA

Borneo Cross Border Cycling Tour Pererat Hubungan RI-Malaysia

DUTAMEDAN.COM, PONTIANAK - Sebanyak 69 peserta Borneo Cross Border...

Sat Binmas Polres Tebingtinggi Cooling System, Wujudkan Kamtibmas Yang Aman

TEBINGTINGGI, DUTAMEDAN.COM - Dalam rangka mewujudkan Kamtibmas yang aman...

Polres Simalungun Mendadak Tes Urine 76 Orang Personel, Ini Hasilnya

Simalungun, DUTAMEDAN.COM - Dalam upaya menjaga profesionalisme dan integritas...

Ilyas Sitorus Lantik Pengurus PGRI Sumut, Dorong Penguatan Organisasi dan Inovasi Pendidikan

Medan, DUTAMEDAN.COM - Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo)...

Peringai Dies Natalis ke-78, HMI Cabang Mempawah Salurkan Air Bersih untuk Korban Banjir

DUTAMEDAN.COM, MEMPAWAH - Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Mempawah...

BERITA POPULER

Raimondo Direktur H2o Racing: Pengamanan Aquabike Jetski 2023 Luar Biasa

DUTAMEDAN.COM – Direktur Pemasaran H2o Racing, Raimondo Di San...

Jalankan perintah Ketua Umum, Romy Soekarno Turun dan Sapa Masyarakat Kec. Kedungwaru Kab. Tulungagung

TULUNGAGUNG, DUTAMEDAN.COM - Masa kampanye minggu pertama bulan Desember...

Munas IV Akbarindo Canangkan Profesionalisme Masyarakat Jasa Konstruksi untuk Pembangunan Indonesia

Jakarta, DUTAMEDAN.COM - Sebagai upaya untuk meningkatkan profesionalisme masyarakat...

Kapolda Jatim Pimpin Anev Akhir Tahun 2024 dan Ucapkan Selamat Tahun Baru 2025

Surabaya, DUTAMEDAN.COM - Kapolda Jatim Irjen Pol Imam Sugianto...

Ketua TKD Madina Prabowo-Gibran: Hindari Black Campaign

PANYABUNGAN, DUTAMEDAN.COM - H. Erwin Efendi Lubis, SH, Ketua...

Cek Kesiapan Personel Yang Terlibat Operasi Mantap Brata, Wakapolda Banten Laksanakan Cek Kesehatan dan Tes Urin

DUTAMEDAN.COM, Serang - Untuk memastikan kesiapan personel yang terlibat...

Blue Light Patrol dan Penjagaan Sat Lantas Polres Tanjung Balai Ciptakan Kondusifitas di Malam Hari

DUTAMEDAN.COM, Tanjungbalai - Satuan Lalu Lintas Polres Tanjungbalai melaksanakan...

BERITA TERBARU

KATEGORI TERBAIK

Aceh Terkini (24)Asahan Terkini (17)Bali Terkini (27)Balige Terkini (4)Bandar Lampung Terkini (3)Bandung Terkini (5)Bangka Belitung Terkini (1)Banten Terkini (14)Batam Terkini (4)Batu Bara Terkini (11)Belawan Terkini (6)Bengkalis Terkini (2)Berita Aceh (20)Berita Asahan (12)Berita Bali (18)Berita Bandar Lampung (5)Berita Bandung (3)Berita Bangka Belitung (1)Berita Banten (11)Berita Batam (2)Berita Batu Bara (8)Berita Belawan (3)Berita Bengkulu (0)Berita Binjai (38)Berita Dairi (4)Berita Deli Serdang (44)Berita Dolok Sanggul (0)Berita Gunung Sitoli (4)Berita Humbang Hasundutan (2)Berita Jakarta (61)Berita Jawa Barat (11)Berita Jawa Tengah (4)Berita Jawa Timur (44)Berita Kalimantan Barat (6)Berita Kalimantan Selatan (7)Berita Kalimantan Tengah (42)Berita Kalimantan Timur (3)Berita Kalimantan Utara (3)Berita Karo (6)Berita Kisaran (1)Berita Labuhanbatu (4)Berita Labuhanbatu Selatan (4)Berita Labuhanbatu Utara (6)Berita Lampung (8)Berita Lampung Barat (3)Berita Langkat (12)Berita Lubuk Pakam (3)Berita Maluku (4)Berita Mandailing Natal (2)Berita Medan (99)Berita Metro (1)Berita Nias Barat (6)Berita Nias Selatan (3)Berita Nias Utara (1)Berita Nusa Tenggara Barat (1)Berita Nusa Tenggara Timur (1)Berita Ogan Komering Ilir (1)Berita Padang (4)Berita Padang Lawas Utara (1)Berita Padangsidimpuan (9)Berita Pakpak Bharat (4)Berita Palembang (1)Berita Palu (1)Berita Panyabungan (0)Berita Papua Barat (1)Berita Parapat (1)Berita Pekanbaru (2)Berita Pematang Siantar (0)Berita Pematangsiantar (0)Berita Riau (4)Berita Samarinda (1)Berita Samosir (10)Berita Serdang Bedagai (5)Berita Sibolga (4)Berita Simalungun (16)Berita Stabat (6)Berita Sulawesi Selatan (1)Berita Sulawesi Tengah (1)Berita Sulawesi Utara (4)Berita Sumatera Barat (4)Berita Sumatera Selatan (9)Berita Sumatera Utara (62)Berita Sumatera Utara (85)Berita Tanjung Balai (11)Berita Tanjung Morawa (1)Berita Tanjungbalai (10)Berita Tapanuli Selatan (0)Berita Tapanuli Tengah (2)