Kamis, Maret 27, 2025
29.3 C
Medan

Ciptakan Kampung Tangguh, Wadan Puspenerbal Hadiri Peresmian Kampung Bahari Nusantara Tlocor

DUTAMEDAN.COM – Wakil Komandan Puspenerbal, Laksma TNl Bayu Alisyahbana mewakili Komandan Puspenerbal Laksda TNl Sisyani Jaffar menghadiri Peresmian Kampung Bahari Nusantara (KBN) Pasmar 2 Korps Marinir TNI Angkatan Laut di Dusun Tlocor Desa Kedungpandan, Sidoarjo, Jawa Timur. Senin (4/12/2023).

Asisten Potensi Maritim (Aspotmar) Kasal, Mayjen TNI (Mar) Markos mewakili Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali meresmikan KBN yang bertujuan menciptakan kondisi juang tangguh untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di bidang kesehatan, pendidikan, pariwisata, ekonomi, dan pertahanan yang terbagi dalam lima klaster, antara lain Edukasi, Ekonomi, Kesehatan, Pariwisata dan Pertahanan.

Pembangunan KBN yang bertemakan, “Kampung Bahari Nusantara TNI AL Siap Mendukung Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Masyarakat Maritim yang Sejahtera” ini, terbagi dalam lima klaster, antara lain Edukasi, Ekonomi, Kesehatan, Pariwisata dan Pertahanan.

Kasal dalam amanatnya yang dibacakan Aspotmar Kasal mengatakan bahwa, peningkatan kesejahteraan dan taraf hidup masyarakat pesisir melalui program KBN, merupakan salah satu langkah untuk mendukung pencapaian beberapa program prioritas nasional tahun 2023.

Beberapa program prioritas tersebut antara lain memperkuat ketahanan ekonomi yang berkeadilan, meningkatkan sumber daya manusia yang berkualitas dan berdaya saing, serta memperkuat stabilitas politik, hukum, pertahanan dan keamanan.

Pada Kluster edukasi dan pertahanan, Pasmar 2 berupaya meningkatkan pengetahuan masyarakat desa melalui renovasi dan mengaktifkan Taman Pendidikan Al Qur’an di Dusun Tlocor Desa Kedungpandan, Kecamatan Jabon, Kabupaten Sidoarjo Jawa Timur.

Selain itu, melaksanakan pembekalan bela negara terhadap siswa-siswi Sekolah Menengah, dan menyediakan buku-buku untuk menambah pengetahuan dan informasi, khususnya terkait dengan berbagai kegiatan, pekerjaan, serta wawasan teknologi dan kebangsaan.

Sedangkan Kluster Ekonomi, pembangunan Depot Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) serta Dermaga kayu Nelayan dan pendampingan kegiatan kelompok Nelayan dilaksanakan sebagai upaya meningkatkan ekonomi masyarakat.

Sementara itu, Kluster Kesehatan, melaksanakan renovasi Pos Kesehatan Desa dan penyediaan alat penjernih air siap minum untuk peningkatan pelayanan kesehatan masyarakat desa dan penyuluhan, serta sosialisasi budaya hidup sehat.

Untuk Kluster Pariwisata, pembangunan Taman Tematik Kampung Bahari Nusantara Pasmar 2 bertujuan untuk menciptakan desa agar dapat menjadi destinasi pariwisata, khususnya wisata bahari.

Peresmian 69 KBN TNI Angkatan Laut kali ini, terpusat dilaksanakan di KBN Pasmar 2 Korps Marinir dan diikuti secara vicon oleh 68 KBN yang telah dibangun oleh Satkorwil dan Satnonkorwil TNI AL di seluruh Indonesia.

Tampak hadir Wagub Jatim Emil Dardak dan Forkopimda Jatim, pejabat TNl Polri wilayah Jatim, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat serta undangan lainnya.

SUMATERA UTARA

Safari Ramadhan di Masjid Istiqomah, Wali Kota Wesly Silalahi Serahkan Bantuan dan Pesan Toleransi

DUTAMEDAN.COM, SIANTAR - Wali Kota Pematangsiantar Wesly Silalahi SH...

Herlina Hadiri Rapat Program Kerja TPAKD Kota Pematangsiantar Tahun 2025

PEMATANGSIANTAR, DUTAMEDAN.COM - Program kerja Tm Percepatan Akses Keuangan Daerah...

Borneo Cross Border Cycling Tour Pererat Hubungan RI-Malaysia

DUTAMEDAN.COM, PONTIANAK - Sebanyak 69 peserta Borneo Cross Border...

Sat Binmas Polres Tebingtinggi Cooling System, Wujudkan Kamtibmas Yang Aman

TEBINGTINGGI, DUTAMEDAN.COM - Dalam rangka mewujudkan Kamtibmas yang aman...

Polres Simalungun Mendadak Tes Urine 76 Orang Personel, Ini Hasilnya

Simalungun, DUTAMEDAN.COM - Dalam upaya menjaga profesionalisme dan integritas...

BERITA POPULER

Buka Suara Soal Mycoplasma Pneumonia di China, IDAI: Perlu Diwaspadai Tapi Jangan Panik

DUTAMEDAN.COM, Jakarta - Pada awal November 2023 China melaporkan...

Babinsa Berserta Staf Lakukan Tes Urin Oleh BNNP Sultra di Kantor Kelurahan Bende, Kota Kendari

DUTAMEDAN.COM, Kota Kendari - Kunjungan BNNP Sultra di Kelurahan...

Arteta Harap Odegaard Bisa Perkuat Arsenal Saat Lawan Brentford

DUTAMEDAN.COM – Pelatih Arsenal Mikel Arteta berharap Martin Odegaard...

Peringati Hari HAM, Rumah Baca Pelita Bangsa Gelar Perlombaan Menulis

Simalungun, DUTAMEDAN.COM - Rumah Baca Pelita Bangsa sukses melaksanakan...

Mabes TNI Gelar Upacara Peringatan Hari Bela Negara Ke-76 Tahun 2024

DUTAMEDAN.COM, Jakarta - Markas Besar Tentara Nasional Indonesia (Mabes...

September – November 2023, Polda Sumut Ungkap 1558 Kasus Narkoba

MEDAN, DUTAMEDAN.COM - Dalam kurun waktu tiga bulan sejak...

Program Literasi Budaya Pasar Kamu Deli Serdang Diajukan Raih Anugrah Prestasi Literasi BALIN

Deli Serdang, DUTAMEDAN.COM - Pusat kuliner tradisional Pasar Kamu...

BERITA TERBARU

KATEGORI TERBAIK

Aceh Terkini (24)Asahan Terkini (17)Bali Terkini (27)Balige Terkini (4)Bandar Lampung Terkini (3)Bandung Terkini (5)Bangka Belitung Terkini (1)Banten Terkini (14)Batam Terkini (4)Batu Bara Terkini (11)Belawan Terkini (6)Bengkalis Terkini (2)Berita Aceh (20)Berita Asahan (12)Berita Bali (18)Berita Bandar Lampung (5)Berita Bandung (3)Berita Bangka Belitung (1)Berita Banten (11)Berita Batam (2)Berita Batu Bara (8)Berita Belawan (3)Berita Bengkulu (0)Berita Binjai (38)Berita Dairi (4)Berita Deli Serdang (44)Berita Dolok Sanggul (0)Berita Gunung Sitoli (4)Berita Humbang Hasundutan (2)Berita Jakarta (61)Berita Jawa Barat (11)Berita Jawa Tengah (4)Berita Jawa Timur (44)Berita Kalimantan Barat (6)Berita Kalimantan Selatan (7)Berita Kalimantan Tengah (42)Berita Kalimantan Timur (3)Berita Kalimantan Utara (3)Berita Karo (6)Berita Kisaran (1)Berita Labuhanbatu (4)Berita Labuhanbatu Selatan (4)Berita Labuhanbatu Utara (6)Berita Lampung (8)Berita Lampung Barat (3)Berita Langkat (12)Berita Lubuk Pakam (3)Berita Maluku (4)Berita Mandailing Natal (2)Berita Medan (99)Berita Metro (1)Berita Nias Barat (6)Berita Nias Selatan (3)Berita Nias Utara (1)Berita Nusa Tenggara Barat (1)Berita Nusa Tenggara Timur (1)Berita Ogan Komering Ilir (1)Berita Padang (4)Berita Padang Lawas Utara (1)Berita Padangsidimpuan (9)Berita Pakpak Bharat (4)Berita Palembang (1)Berita Palu (1)Berita Panyabungan (0)Berita Papua Barat (1)Berita Parapat (1)Berita Pekanbaru (2)Berita Pematang Siantar (2)Berita Pematangsiantar (2)Berita Riau (4)Berita Samarinda (1)Berita Samosir (10)Berita Serdang Bedagai (5)Berita Sibolga (4)Berita Simalungun (16)Berita Stabat (6)Berita Sulawesi Selatan (1)Berita Sulawesi Tengah (1)Berita Sulawesi Utara (4)Berita Sumatera Barat (4)Berita Sumatera Selatan (9)Berita Sumatera Utara (62)Berita Sumatera Utara (85)Berita Tanjung Balai (11)Berita Tanjung Morawa (1)Berita Tanjungbalai (10)Berita Tapanuli Selatan (0)Berita Tapanuli Tengah (2)