Selasa, Maret 18, 2025
26 C
Medan

Tingkatkan Akses Kesehatan Pulau Rempang dan Galang, Kodam 1/BB Bersama Artha Graha Peduli Hidupkan Kembali RSKI

Batam, DUTAMEDAN.COM – Sejak akhir tahun 2022, Rumah Sakit Khusus Infeksi (RSKI) di Pulau Galang telah berhenti menerima pasien dan tidak beroperasi usai Presiden Joko Widodo menyatakan bahwa pandemi COVID-19 berganti menjadi endemi.

Melihat kondisi fasilitas dan kapasitas rumah sakit yang memadai untuk digunakan kembali, Artha Graha Peduli (AGP) bekerja sama dengan PT Makmur Elok Graha melalui Artha Graha Kesehatan (Arthakes) akan reaktivasi RSKI untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat di Pulau Galang, Rempang, dan sekitarnya.

“Kami dari AGP akan terus berkomitmen serta menaruh perhatian besar pada sektor kesehatan masyarakat dengan menghadirkan pelayanan kesehatan seperti praktek dokter umum, dokter kebidanan dan dokter gigi di RSKI,” ungkap Trijono Direktur PT Makmur Elok Graha (17/11/2023).

Selain itu, berdasarkan data yang telah dikumpulkan dari hasil kegiatan pemeriksaan kesehatan yang dilakukan oleh Arthakes, dapat diamati bahwa dalam 1 bulan terakhir, masyarakat di pulau Rempang cenderung mengalami beberapa masalah kesehatan seperti hipertensi, kolesterol, dan ISPA.

“Untuk mencegah hipertensi sebaiknya hindari jenis makanan yang memiliki kandungan garam yang tinggi. Selain itu, mengkonsumsi kacang-kacangan secara berlebihan juga dapat meningkatkan kadar kolesterol pada tubuh,” jelas dr. Aulia, tenaga medis Arthakes.

Reaktivasi RSKI oleh Artha Graha Peduli diawali dengan prosesi penandatanganan kerja sama yang dilakukan pada 17 November 2023 di kawasan RSKI oleh Mayor Jenderal TNI Mochammad Hasan, Pangdam 1/BB dan Fernaldi Anggadha yang mewakili pihak Artha Graha Peduli.

“Untuk warga Pulau Rempang dan sekitarnya, semoga rumah sakit ini dapat memberikan pelayanan kesehatan umum yang dapat dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat. Semoga kita dapat memaksimalkan fasilitas ini dengan baik.” ungkap Mayjen TNI Mochammad Hasan

Acara ini juga dihadiri oleh Walikota Batam sekaligus Kepala BP Batam, Muhammad Rudi. Ia berharap kerja sama ini dapat memberikan dampak baik dari segi pelayanan kesehatan bagi warga Galang dan sekitarnya.

“Saya berterima kasih kepada Pangdam dan yayasan Artha Graha Peduli yang telah ikut memperhatikan kesehatan masyarakat kota Batam khususnya wilayah Galang,” kata Rudi.

Selain acara penandatanganan kerja sama, Artha Graha Peduli juga melakukan kegiatan penyuluhan kesehatan, distribusi sembako gratis, hingga pengecekan kesehatan gratis seperti pengecekan gula darah, asam urat, maupun kolesterol. Semua kegiatan tersebut merupakan bentuk dedikasi Artha Graha Peduli dalam memberikan bantuan dan dukungan pada masyarakat yang berada di wilayah Pulau Galang, Rempang dan sekitarnya.

“Saya senang sekali RSKI kembali dibuka untuk umum. Kalau ada yang sakit kami tidak perlu jauh-jauh lagi pergi ke Batam. Kami sangat bersyukur dan berharap rumah sakit ini cepat kembali berjalan, dan dilengkapi dengan fasilitas yang sama dengan rumah sakit yang ada di Batam,” ungkap Susianti, warga Galang.*

SUMATERA UTARA

Safari Ramadhan di Masjid Istiqomah, Wali Kota Wesly Silalahi Serahkan Bantuan dan Pesan Toleransi

DUTAMEDAN.COM, SIANTAR - Wali Kota Pematangsiantar Wesly Silalahi SH...

Herlina Hadiri Rapat Program Kerja TPAKD Kota Pematangsiantar Tahun 2025

PEMATANGSIANTAR, DUTAMEDAN.COM - Program kerja Tm Percepatan Akses Keuangan Daerah...

Borneo Cross Border Cycling Tour Pererat Hubungan RI-Malaysia

DUTAMEDAN.COM, PONTIANAK - Sebanyak 69 peserta Borneo Cross Border...

Sat Binmas Polres Tebingtinggi Cooling System, Wujudkan Kamtibmas Yang Aman

TEBINGTINGGI, DUTAMEDAN.COM - Dalam rangka mewujudkan Kamtibmas yang aman...

Polres Simalungun Mendadak Tes Urine 76 Orang Personel, Ini Hasilnya

Simalungun, DUTAMEDAN.COM - Dalam upaya menjaga profesionalisme dan integritas...

BERITA POPULER

Yayasan Fajar Diinul Islam dan Pengajian Humairah Kembali Donasi Untuk Palestina

Medan, DUTAMEDAN.COM - Yayasan Fajar Diinul Islam Namira Islamic...

Gempa Magnitudo 7,6 Landa Filipina Selatan, Tsunami Diperkirakan Setinggi 3 Meter

Manila, DUTAMEDAN.COM - Gempa bumi dengan magnitudo setidaknya 7,5...

Puluhan Peserta Hadir di Pembukaan Turnamen Domino Badunsanak

DUTAMEDAN.COM, Pasaman Barat - Telah dibuka turnamen domino badunsanak...

Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni Dampingi Presiden Jokowi Resmikan Bendungan Lau Simeme

DUTAMEDAN.COM, DELISERDANG - Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut)...

Jika Terpilih, Ganjar Janjikan Menteri ke Perempuan Muhammadiyah

DUTAMEDAN.COM – Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo...

Pangkoarmada RI Pimpin Sertijab Pangkoarmada II

DUTAMEDAN.COM, Surabaya - Panglima Komando Armada Republik Indonesia (Pangkoarmada...

BERITA TERBARU

KATEGORI TERBAIK

Aceh Terkini (24)Asahan Terkini (17)Bali Terkini (27)Balige Terkini (4)Bandar Lampung Terkini (3)Bandung Terkini (5)Bangka Belitung Terkini (1)Banten Terkini (14)Batam Terkini (4)Batu Bara Terkini (11)Belawan Terkini (6)Bengkalis Terkini (2)Berita Aceh (20)Berita Asahan (12)Berita Bali (18)Berita Bandar Lampung (5)Berita Bandung (3)Berita Bangka Belitung (1)Berita Banten (11)Berita Batam (2)Berita Batu Bara (8)Berita Belawan (3)Berita Bengkulu (0)Berita Binjai (38)Berita Dairi (4)Berita Deli Serdang (44)Berita Dolok Sanggul (0)Berita Gunung Sitoli (4)Berita Humbang Hasundutan (2)Berita Jakarta (61)Berita Jawa Barat (11)Berita Jawa Tengah (4)Berita Jawa Timur (44)Berita Kalimantan Barat (6)Berita Kalimantan Selatan (7)Berita Kalimantan Tengah (42)Berita Kalimantan Timur (3)Berita Kalimantan Utara (3)Berita Karo (6)Berita Kisaran (1)Berita Labuhanbatu (4)Berita Labuhanbatu Selatan (4)Berita Labuhanbatu Utara (6)Berita Lampung (8)Berita Lampung Barat (3)Berita Langkat (12)Berita Lubuk Pakam (3)Berita Maluku (4)Berita Mandailing Natal (2)Berita Medan (99)Berita Metro (1)Berita Nias Barat (6)Berita Nias Selatan (3)Berita Nias Utara (1)Berita Nusa Tenggara Barat (1)Berita Nusa Tenggara Timur (1)Berita Ogan Komering Ilir (1)Berita Padang (4)Berita Padang Lawas Utara (1)Berita Padangsidimpuan (9)Berita Pakpak Bharat (4)Berita Palembang (1)Berita Palu (1)Berita Panyabungan (0)Berita Papua Barat (1)Berita Parapat (1)Berita Pekanbaru (2)Berita Pematang Siantar (2)Berita Pematangsiantar (2)Berita Riau (4)Berita Samarinda (1)Berita Samosir (10)Berita Serdang Bedagai (5)Berita Sibolga (4)Berita Simalungun (16)Berita Stabat (6)Berita Sulawesi Selatan (1)Berita Sulawesi Tengah (1)Berita Sulawesi Utara (4)Berita Sumatera Barat (4)Berita Sumatera Selatan (9)Berita Sumatera Utara (62)Berita Sumatera Utara (85)Berita Tanjung Balai (11)Berita Tanjung Morawa (1)Berita Tanjungbalai (10)Berita Tapanuli Selatan (0)Berita Tapanuli Tengah (2)