Kapolres Langkat Hadiri Upacara Hari Pahlawan 2024

0
Kapolres Langkat Hadiri Upacara Hari Pahlawan 2024

DUTAMEDAN, LANGKAT – Kapolres Langkat AKBP David Triyo Prasojo SH SIK MSi diwakili Waka Polres Langkat Kompol Henman Limbong SP SIK MH, menghadiri upacara memperingati Hari Pahlawan Tahun 2024.

Upara dilaksanakan di Lapangan Alun-Alun T Amir Hamzah Jalan Proklamasi Kelurahan Kwala Bingai Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat, Minggu (10/11/2024), dengan tema, ‘Teladanu Pahlawanmu, Cintai Negerimu’.

Bertindak sebagai Inspektur Upacara Sekdakab Langkat H Amril SSos MAP, Perwira Upacara Pasi Ops Kodim 0203/Lkt Kapten Arm Iroma Harahap, dan bertindak sebagai Komandan Upacara Danramil 07/Stabat Kapten Inf.Supriadi.

Sementara para peserta upacara terdiri dari 1 SST Personil Kodim 0203/LKT, 1 SST Personil Yon Raider 100/PS, 1 SST Personil Yon Arhanud 11/WBY, 1 SST Bromobdasu Binjai, 1 SST Polres Langkat, 1 SST Satpol PP Kabupaten Langkat, 1 SST Dishub Langkat, 1 SST ASN Kabupaten Langkat, 1 SST Mahasiswa Akper, pelajar dan Kwarcab Pramuka Langkat.

Turut hadir Dandim 0203/LKT diwakili Pabung Dim 0203/Lkt Mayor Inf Hasanudin Batubara, Ketua Pengadilan Negeri Langkat diwakili oleh Kasubag Umum Suhendra, Kejaksaan Negeri Langkat diwakili oleh Kasi PAPBB Danang Darmawan SH MH, Danyon Arhanud 11/WBY diwakili oleh Danre Batre B Lettu Arh Ardiono Kesatria, Asisten, Staf Ahli Bupati Langkat dan PJU Polres Langkat, Ketua Veteran, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, dan lainnya.

Dalam sambutan Menteri Sosial yang dibacakan oleh Sekda Langkat pada menyatakan bahwa semua patut bersyukur karena di Bumi Nusantara banyak dilahirkan sosok pahlawan, para mujahidin pemberani dengan segala pengorbannya berhasil membentuk NKRI.

“Mereka adalah para patriot bangsa yang telah mengorbankan jiwa dan raganya untuk mencapai Indonesia Merdeka. Tema memperingati Hari Pahlawan ‘Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu’, mengadung makna bahwa semua oleh pikiran dan perbuatan harus senantiasa diilhami oleh semangat kepahlawanan. Apa pun bentuk pengabdian, kita harus memberikan sumbangsih yang berarti bagi kemajuan Bangsa Indonesia. Mencintai Negeri dengan memperkuat jalinan kesetiakawanan sosial, memperkuat kembali nilai sosial persaudaraan sesama anak bangsa,” ujarnya.

Terpisah Kapolres Langkat AKBP David Triyo Prasojo melalui Kasi Humas AKP Rajendra Kusuma menyatakan agar kita semua mengenang dan menghargai jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur berjuang dalam memerdekan dan mempertahan kemerdekaan NKRI.

“Semoga kita semua mampu meneladani dan menanamkan nilai-nilai kepahlawanan serta mewariskannya kepada generasi yang akan datang,” ujarnya.

Reporter | Rudy Hartono

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version