Home index Polrestabes Medan Kawal Kegiatan Al-Jamiyatul Washliyah di Komplek Dispora Sumut

    Polrestabes Medan Kawal Kegiatan Al-Jamiyatul Washliyah di Komplek Dispora Sumut

    0

    DUTAMEDAN.COM, MEDAN – Polrestabes Medan kawal kegiatan peringatan hari kelahiran Al-Jam’iyatul Washliyah ke- 93 Tahun 2023 di Komplek Astaka Dispora Sumut Jalan William lskandar, Desa Medan Estate, Kecamatan Percut Sei Tuan.

    Kegiatan itu dipimpin Kanit Pam Obvit Polrestabes Medan AKP YP. Silitonga Kasub Satgas Sterilisasi. Turut hadir para Kasatgas dan Kasubsatgas, personel Polrestabes Medan dan jajarannya juga Satgas Humas seperti Ba Si Humas dan Subsatgas pemantauan dan viralisasi.

    “Kegiatan itu berjalan aman dan lancar yang mendapatkan pengamanan dari seluruh personel Polrestabes Medan, ” ucap Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda kepada wartawan, Sabtu (2/12/2023).

    Kata Kombes Valentino, personel pengamanan stand by di seputaran objek dan menempati titik pengamanan yang telah ditentukan.

    “Saya akui Alwasliyah di Sumut khususnya Medan termasuk Ormas Islam terbesar dan harus mendapatkan pengamanan yang layak, agar kegiatan tersebut berjalan lancar dan aman, ” jelas Kombes Valentino.(red)

    NO COMMENTS

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    Exit mobile version