Minggu, November 24, 2024
26 C
Medan

Polres Simalungun Bergerak, Dukung Ketahanan Pangan, Wujudkan Cita-cita Presiden Prabowo

Simalungun, DUTAMEDAN.COM – Polres Simalungun, bersama Pj. Bupati Simalungun H. Zonny Waldi, S.Sos., M.M., dan para stakeholder terkait, resmi meluncurkan Gugus Tugas Polri mendukung Ketahanan Pangan di Wilayah Hukum Polres Simalungun. Peluncuran ini dilakukan pada Rabu, 20 November 2024, pukul 09.00 WIB, di areal Ketahanan Pangan Polres Simalungun, Mako Polres Simalungun Jalan Jon Horailam Saragih No 110 Pematang Raya, Kabupaten Simalungun.

Kegiatan ini merupakan wujud nyata dukungan Polri terhadap cita-cita Presiden Prabowo dalam mewujudkan ketahanan pangan nasional. Peluncuran Gugus Tugas ini dihadiri oleh Forkopimda Kabupaten Simalungun, termasuk Pj. Bupati Simalungun, Kapolres Simalungun, Dandim 0207/SML, Kadis Kominfo Pemkab.Simalungun, Kabid Pangan Pemkab.Simalungun, Kabid Holtikultura Pemkab.Simalungun, dan Pegawai Dinas Pertanian Pemkab.Simalungun.

Selain itu, kegiatan ini juga dihadiri oleh para personel Polres Simalungun, termasuk Wakapolres, Kabag Ops, Kabag SDM, Kabag Log, PS.Kabag Ren, Kasi Humas, Kasi Hukum, Kasat Reskrim, Kasat Narkoba, Kasat Samapta, Kasat Binmas, Kasat PamObvit, Kasat Lantas, Paurkes, Kasikeu, para Perwira, Brigadir, dan ASN Polres Simalungun, serta masyarakat pendukung Gugus Tugas Polri ketahanan pangan Resor Simalungun.

Kapolres Simalungun, AKBP Choky Sentosa Meliala, S.I.K., S.H., M.H., dalam sambutannya menekankan pentingnya ketahanan pangan sebagai pondasi kekuatan dan kemandirian bangsa. “Ketahanan pangan adalah kondisi di mana semua orang dapat mengakses pangan yang cukup, aman, dan bergizi secara fisik, sosial, dan ekonomi,” jelasnya. Ia juga menjelaskan bahwa ketahanan pangan terwujud ketika tiga pilar utama terpenuhi secara seimbang, yaitu ketersediaan, keterjangkauan, dan stabilitas. “Ketahanan pangan dapat terganggu jika salah satu unsur tersebut terganggu,” tambahnya.

Kapolres Simalungun mengajak seluruh Forkopimda, elemen masyarakat, dan personel Polres Simalungun untuk mendukung cita-cita Presiden Prabowo dalam memantapkan sistem pertahanan keamanan negara dan mendorong kemandirian bangsa melalui swasembada pangan. “Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh stakeholder Kabupaten Simalungun, masyarakat, dan personel Polres Simalungun yang mendukung cita-cita Bapak Presiden di bidang ketahanan pangan,” tutup Kapolres Simalungun.

Sebagai bentuk nyata dukungan terhadap program ketahanan pangan, Kapolres Simalungun bersama Forkopimda dan personel Polres Simalungun melaksanakan penanaman bibit jagung di areal perkebunan depan Kantor Sat Reskrim Polres Simalungun, di atas lahan seluas 1.200 M². Peluncuran Gugus Tugas Polri mendukung Ketahanan Pangan di Polres Simalungun diharapkan dapat menjadi langkah awal yang strategis dalam mewujudkan ketahanan pangan di wilayah Kabupaten Simalungun. (Red/01).

SUMATERA UTARA

Pjs Wali Kota Siantar Pimpin Apel Pagi

PEMATANGSIANTAR, DUTAMEDAN.COM - Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Pematangsiantar...

Polres Simalungun Siap Amankan Pungut & Hitung Suara Pilkada Serentak 2024, Dapatkan Arahan Kapolda Sumut

Simalungun, DUTAMEDAN.COM - Polres Simalungun terus mempersiapkan diri untuk...

Tekan Kecelakaan di Perlintasan KA, Dishub Sumut Gelar Pelatihan dan Sertifikasi Penjaga Perlintasan

DUTAMEDAN.COM, Medan - Dalam upaya meningkatkan keselamatan sekaligus menekan angka...

Pelindo Multi Terminal Perkuat Komitmen Inovasi Melalui PIX 2024

Medan, DUTAMEDAN.COM - Komitmen PT Pelindo Multi Terminal (SPMT),...

Polda Sumut Sukses Amankan Event Aquabike, Angkat Reputasi Danau Toba di Mata Dunia

DUTAMEDAN.COM, MEDAN - Kejuaraan internasional Aquabike Championship Jetski 2024 yang...

Topics

Danrem 022/PT Hadiri Karya Bhakti TNI, Bhakti Sosial Dan Bhakti Kesehatan Di Kodim 0204/DS

Deli Serdang, DUTAMEDAN.COM - Komandan Korem (Danrem) 022/Pantai Timur...

Pj. Gubernur Samsudin Hadiri Rakor Kadispora Kabupaten/Kota se-Provinsi Lampung

METRO, DUTAMEDAN.COM - Pj. Gubernur Lampung Samsudin menghadiri acara...

Humanis, Polsek Cipaku Polres Ciamis Patroli Dialogis ke Pemukiman Warga Saat Malam Hari

CIAMIS, DUTAMEDAN.COM - Antisipasi gangguan kamtibmas, jajaran Polres Ciamis...

Hari Jadi Humas Polri Ke-73, Kadiv Humas Beri Apresiasi Berangkatkan Personel dan Media Ibadah Umroh

Jakarta, DUTAMEDAN.COM - Kepala Divisi Hubungan Masyarakat (Kadiv Humas)...

Pjs Wali Kota Siantar Pimpin Apel Pagi

PEMATANGSIANTAR, DUTAMEDAN.COM - Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Pematangsiantar...

Memasuki Masa Tenang Pilkada 2024 , Polres Pematangsiantar Hadiri Rakor Pembersihan APK

Pematangsiantar, DUTAMEDAN.COM – Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno...

Jelang Pilkada 2024, Kasat Intelkam Polres Siantar Ajak Masyarakat Jaga Kerukunan Dan Persatuan

PEMATANGSIANTAR, DUTAMEDAN.COM - Kasat Intelkam Polres Pematangsiantar Iptu Elga...

Related Articles

Popular Categories