Kamis, Desember 26, 2024
30 C
Medan

Pemkot Bekasi Hadiri Munaslub Apeksi 2023 di Kota Bogor

Kota Bekasi, DUTAMEDAN.COM – Asisten Pembangunan dan Kesejahteraan Masyarakat, Inayatullah hadir mewakili Pj. Wali Kota Bekasi dalam acara Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) APEKSI Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia Tahun 2023 yang bertempat di Kota Bogor

Acara di buka secara langsung oleh Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo dan dihadiri Mensetneg Pratikno, Pj Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin, hingga Ketua Apeksi 2021-2024 yang juga merupakan Wali Kota Bogor, Bima Arya serta 59 Pj wali kota lainnya dan 37 wali kota definitif.

Dalam sambutanya Jokowi mengatakan tentang pentingnya detail pada desain arsitektur kota untuk memunculkan diferensiasi karakter daerah sesuai dengan potensi kekuatan yang dimiliki.

“Saya titip yang pertama, desain arsitektur kota, semua kota memiliki, tetapi lebih detail lagi harus ada detail engineering-nya sehingga jelas 2050 akan jadi kota apa. Karena sebetulnya keunggulan itu akan memunculkan karakter kota akan dibawa ke mana,” ujarnya

Presiden Jokowi mengatakan kota besar di Indonesia juga harus mengedepankan kekuatan potensi yang dimiliki, seperti Ambon yang kuat dengan sektor perikanan, Lampung dengan potensi alam berupa buah nanas atau pisang, dan Tomohon di Manado dengan kekayaan bunga.

“Jadi kekuatan kota itu betul-betul muncul karakter kotanya, tapi itu semuanya harus didesain sejak awal,” katanya.

Senada dengan hal itu Inayatullah mengatakan sesuai dengan apa yang dikatakan Presiden Republik Indonesia bahwasannya Indonesia Emas 2045 dapat terwujud apabila Pemerintah dan semua stakeholder dapat saling berkomitmen dan konsisten membangun khususnya Kota Bekasi jauh lebih baik.

Tema munaslub kali ini yakni ‘Konsistensi di Masa Transisi’. Munaslub Apeksi ini juga akan membahas Ketua Apeksi yang baru.

The post Pemkot Bekasi Hadiri Munaslub Apeksi 2023 di Kota Bogor appeared first on DUTAMEDAN.

- Advertisement -

SUMATERA UTARA

Kapendam I/BB : Pomdam I/ BB Selidiki Dugaan Keterlibatan Oknum TNI dalam Kasus Pembunuhan Andreas Sianipar

MEDAN, DUTAMEDAN.COM - Tim gabungan dari Pomdam I/BB dan...

Bagak Marnatal Gemparkan Siantar, Bane: Bisa Gerakkan Ekonomi Masyarakat

Siantar, DUTAMEDAN.COM - Bagak Marnatal Festival kembali menggebrak Kota...

Siap Amankan Nataru, Polda Sumut Gelar Apel Pasukan Operasi Lilin Toba 2024

Medan, DUTAMEDAN.COM - Guna mengutamakan pengamanan Perayaan Natal 2024...

Besok, Umat Nasrani se-Sumut Hadiri Perayaan Natal Oikumene 2024, Dihadiri Pj Gubernur dan Ephorus HKBP

DUTAMEDAN.COM, Medan - Ribuan umat Nasrani se-Sumatera Utara (Sumut) akan...

Topics

Pj Bupati Batu Bara Cek Ketersediaan dan Stabilitas Harga

DUTAMEDAN.COM, Batu Bara - Menjelang Natal dan Tahun Baru...

Wadan Yonif 5 Marinir Pimpin Upacara Penutupan Pekan Orientasi Bintara dan Tamtama Remaja Tahun 2024

DUTAMEDAN.COM, SURABAYA  - Wakil Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir...

Asah Kemampuan, Perwira Yonkapa 1 Mar Laksanakan Latihan Menembak Pistol

Jakarta, DUTAMEDAN.COM - TNI AL, Pasmar 1. Dalam rangka...

Tinjau Kesiapan Pelabuhan Merak, Kapolri: Standar Pelayanan Semakin Baik

Banten, DUTAMEDAN.COM - Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo...

Panglima TNI dan Kapolri Tinjau Kesiapan Pelabuhan Merak

BANTEN, DUTAMEDAN.COM - Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto...

Salam PJS Giliran Pengurus PJS Sumsel Dikunjungi Ketum Mahmud Marhaba

Palembang, DUTAMEDAN.COM - Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Pro...

Related Articles