Jakarta, DUTAMEDAN.COM – Komandan Kontingen Garuda UNIFIL tahun 2020-2021 Kolonel Inf Amril Haris Isya Siregar, S.E.,M.M memimpin acara pelepasan rotasi personel chalk 6 Satgas Yonmek XXIII-N, bertempat di Lapangan Soekarno Indobatt, Lebanon Selatan, Adshit Al Qusyr, Sabtu (20/02).
Dalam sambutan Komandan Kontingen Garuda (Konga) United Nation Interim Force In Lebanon (UNIFIL), yang juga sebagai Dansatgas Yonmek XXIII-O/UNIFIL menyampaikan bahwa misi perdamaian adalah suatu kebanggaan dan kehormatan, karena tidak semua prajurit memiliki kesempatan untuk bertugas sebagai pasukan penjaga perdamaian.
“Kita perlu bersyukur karena di tengah masa pandemi ini, tugas dan tanggung jawab dapat terlaksana dengan baik tanpa adanya kendala yang berarti”, ujarnya.
Selanjutnya Kolonel Inf Amril Haris Isya Siregar, S.E.,M.M menghimbau kepada seluruh personel Satgas Yonmek XXIII-O untuk dapat melanjutkan kinerja baik dan prestasi yang telah diukir Satgas Yonmek XXIII-N.
“Semua tidak lepas dari profesionalitas dan integritas dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab kita sebagai pasukan penjaga perdamaian dunia”, ungkap Dansatgas.
Acara pelepasan ini serentak dilaksanakan di setiap Kompi Indobat yang dipimpin oleh Komandan Kompi masing-masing. Diakhir acara seluruh Personel Satgas Yonmek XXIII-N melakukan sujud syukur.
Hadir dalam kegiatan tersebut Dansatgas Yonmek XXIII-N, Wadan dan perwira staff Satgas Yonmek XXIII-O serta seluruh personel Chalk 6 Satgas Yonmek XXIII-N yang akan kembali ke Tanah Air. (DHTW)
- Advertisement -