Selasa, Maret 11, 2025
27 C
Medan

Kodim 1615/Lotim Lakukan Mitigasi Bencana Dengan Bersihkan Sungai Di Desa Lenek.

DUTAMEDAN.COM, Lombok Timur NTB – Debit air pada musim hujan yang berlebih tidak jarang menimbulkan bencana bagi warga disekitar aliran sungai. Untuk mengantisipasi hal itu, Kodim 1615/Lotim bekerjasama dengan Pemerintah Kecamatan dan Polsek Lenek melaksanakan karya bakti pembersihan aliran sungai Kokoq Mpok sepajangan 100 meter di Dusun Tojang Desa Lenek Pesiraman Kecamatan Lenek Lombok Timur, Kamis (7/12/2023)

Kegiatan ini tidak hanya melibatkan anggota TNI saja, namun juga melibatkan eleman masyarakat desa setempat serta adik-adik Pramuka Saka Wira Kartika binaan Kodim 1615/Lotim.

Pada musim hujan, kata Komandan Kodim 1615/Lotim Letnan Kolonel Inf Bayu Sigit Dwi Untoro didampingi Kasdim Mayor Inf Sarbini, SE., debit air akan melimpah dan kadang tidak bisa ditampung oleh sungai sehingga sangat rentan terjadi banjir. Hal itu akan menjadi bencana bagi masyarakat yang tinggal di sekitar aliran sungai.

“Kegiatan ini sebagai mitigasi bencana alam pada musim hujan khususnya banjir,” ujarnya.

Dipilihnya Sungai Mpok, menurut Bayu Sigit, karena di sepanjang aliran sungai terdapat tumpukan sampah baik yang terbawa oleh arus sungai maupun sampah organik yang berasal dari pohon disekitar sungai. Ini berpotensi memicu terjadinya banjir karena mampet.

Selain itu, disepanjang aliran sungai itu juga terdapat daerah yang dijadikan destinasi wisata desa sehingga sungainya harus terlihat bersih dan rapi dengan aliran air yang lancar tanpa hambatan.

“Ketika aliran sungainya lancar dan bersih maka bisa dijadikan sebagai tempat rekreasi dan inspirasi bagi masyarakat desa khususnya,” imbuh Bayu Sigit.

Lebih lanjut mantan Komandan Secata Rindam IX/Udayana menjelaskan aksi bersih-bersih ini dilakukan sebagai pembelajaran dan upaya membangun kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga lingkungan yang bersih, sehat dan nyaman pada musim hujan.

Ia juga meminta aksi bersih-bersih tidak harus TNI di depan, namun bisa juga inisiatif bisa datang dari Pemerintah Kecamatan, Polsek atau masyarakat dengan mengajak kami (TNI) untuk melaksanakan kegiatan gotong royong dan sebagainya.

Ditempat yang sama, Kepala Desa Lenek Pesiraman Surya Jaya Baitul Yadin memberikan apresiasi atas langkah positif yang dilakukan TNI dari Kodim 1615/Lotim untuk melakukan pembersihan sungai yang ada di desanya.

Program semacam itu, sambungnya, agar berkelanjutan meskipun dilakukan tidak sebulan sekali karena musim hujan itu tetap terjadi setiap tahun sehingga dapat mengantisipasi terjadi banjir.

“Kebetulan juga sungai ini dekat dengan kantor desa sehingga menjadi prioritas untuk dibersihkan,” pungkasnya.(red)

Terima kasih atas kunjungan Anda dan membaca berita dengan judul: Kodim 1615/Lotim Lakukan Mitigasi Bencana Dengan Bersihkan Sungai Di Desa Lenek. Wartawan: MAKBUL

SUMATERA UTARA

Safari Ramadhan di Masjid Istiqomah, Wali Kota Wesly Silalahi Serahkan Bantuan dan Pesan Toleransi

DUTAMEDAN.COM, SIANTAR - Wali Kota Pematangsiantar Wesly Silalahi SH...

Herlina Hadiri Rapat Program Kerja TPAKD Kota Pematangsiantar Tahun 2025

PEMATANGSIANTAR, DUTAMEDAN.COM - Program kerja Tm Percepatan Akses Keuangan Daerah...

Borneo Cross Border Cycling Tour Pererat Hubungan RI-Malaysia

DUTAMEDAN.COM, PONTIANAK - Sebanyak 69 peserta Borneo Cross Border...

Sat Binmas Polres Tebingtinggi Cooling System, Wujudkan Kamtibmas Yang Aman

TEBINGTINGGI, DUTAMEDAN.COM - Dalam rangka mewujudkan Kamtibmas yang aman...

Polres Simalungun Mendadak Tes Urine 76 Orang Personel, Ini Hasilnya

Simalungun, DUTAMEDAN.COM - Dalam upaya menjaga profesionalisme dan integritas...

BERITA POPULER

BPD Kelambir Setujui Perubahan Anggaran Dana Desa Tahun 2023

Deli Serdang, DUTAMEDAN.COM - Badan Perwakilan Desa (BPD) Kelambir,...

Kapolda Sumut : Narkoba Ancaman Serius Bagi Generasi Muda, Masyarakat dan Negara

MEDAN, DUTAMEDAN.COM - Narkoba merupakan ancaman serius bagi generasi...

Plt Bupati H.Asmar Hadiri Pelantikan LLMB Kepulauan Meranti Periode 2023 – 2028

DUTAMEDAN.COM, MERANTI - Pelaksana tugas (Plt) Bupati Kepulauan Meranti...

Pj Gubernur Agus Fatoni Pimpin Deklarasi Netralitas ASN se-Sumatera Utara

MEDAN, DUTAMEDAN.COM - Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut)...

Pertumbuhan Ekonomi Sumut 5,20 Tertinggi di Sumatera dan Lebih Tinggi dari Nasional

MEDAN, DUTAMEDAN.COM - Pertumbuhan ekonomi Provinsi Sumatera Utara (Sumut)...

Pererat Kebersamaan, Babinsa Koramil 0201-14/PB Gelar Komsos di Desa Batu Rejo

DUTAMEDAN.COM, Namorambe - Babinsa Koramil 0201-14/PB Kodim 0201/Medan, Koptu...

Kampung Narkoba Percut Sei Tuan Digerebek 1 Bandar, 4 Pengedar Diringkus

Medan, DUTAMEDAN.COM - Satresnarkoba Polrestabes Medan, Sabtu (25/11) sore...

BERITA TERBARU

KATEGORI TERBAIK

Aceh Terkini (24)Asahan Terkini (17)Bali Terkini (27)Balige Terkini (4)Bandar Lampung Terkini (3)Bandung Terkini (5)Bangka Belitung Terkini (1)Banten Terkini (14)Batam Terkini (4)Batu Bara Terkini (11)Belawan Terkini (6)Bengkalis Terkini (2)Berita Aceh (20)Berita Asahan (12)Berita Bali (18)Berita Bandar Lampung (5)Berita Bandung (3)Berita Bangka Belitung (1)Berita Banten (11)Berita Batam (2)Berita Batu Bara (8)Berita Belawan (3)Berita Bengkulu (0)Berita Binjai (38)Berita Dairi (4)Berita Deli Serdang (44)Berita Dolok Sanggul (0)Berita Gunung Sitoli (4)Berita Humbang Hasundutan (2)Berita Jakarta (61)Berita Jawa Barat (11)Berita Jawa Tengah (4)Berita Jawa Timur (44)Berita Kalimantan Barat (6)Berita Kalimantan Selatan (7)Berita Kalimantan Tengah (42)Berita Kalimantan Timur (3)Berita Kalimantan Utara (3)Berita Karo (6)Berita Kisaran (1)Berita Labuhanbatu (4)Berita Labuhanbatu Selatan (4)Berita Labuhanbatu Utara (6)Berita Lampung (8)Berita Lampung Barat (3)Berita Langkat (12)Berita Lubuk Pakam (3)Berita Maluku (4)Berita Mandailing Natal (2)Berita Medan (99)Berita Metro (1)Berita Nias Barat (6)Berita Nias Selatan (3)Berita Nias Utara (1)Berita Nusa Tenggara Barat (1)Berita Nusa Tenggara Timur (1)Berita Ogan Komering Ilir (1)Berita Padang (4)Berita Padang Lawas Utara (1)Berita Padangsidimpuan (9)Berita Pakpak Bharat (4)Berita Palembang (1)Berita Palu (1)Berita Panyabungan (0)Berita Papua Barat (1)Berita Parapat (1)Berita Pekanbaru (2)Berita Pematang Siantar (2)Berita Pematangsiantar (2)Berita Riau (4)Berita Samarinda (1)Berita Samosir (10)Berita Serdang Bedagai (5)Berita Sibolga (4)Berita Simalungun (16)Berita Stabat (6)Berita Sulawesi Selatan (1)Berita Sulawesi Tengah (1)Berita Sulawesi Utara (4)Berita Sumatera Barat (4)Berita Sumatera Selatan (9)Berita Sumatera Utara (62)Berita Sumatera Utara (85)Berita Tanjung Balai (11)Berita Tanjung Morawa (1)Berita Tanjungbalai (10)Berita Tapanuli Selatan (0)Berita Tapanuli Tengah (2)