Kamis, Februari 13, 2025
27 C
Medan

Polres Bangka Barat Gelar Patroli Bersama untuk Amankan Perayaan Natal 2024

DUTAMEDAN.COM, Bangka Barat – Dalam rangka memastikan keamanan dan kenyamanan umat Kristiani dalam menjalankan ibadah Natal 2024 dan menyambut Tahun Baru 2025, Polres Bangka Barat menggelar kegiatan patroli bersama di wilayah hukum Polres Bangka Barat, Selasa (24/12/2024) malam.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Bangka Barat, AKBP Ade Zamrah, S.I.K., yang didampingi sejumlah pejabat dari berbagai instansi terkait, seperti Dandim 0431/BB, Danpos AL Mentok, Kasatpol PP, Kepala BPBD, Danramil Mentok, PJU Polres Bangka Barat, serta personel gabungan dari TNI-Polri dan instansi pemerintah daerah lainnya.

Adapun rute patroli meliputi sejumlah gereja di wilayah Kecamatan Mentok, seperti Gereja GPIB, Gereja HKBP, Gereja Santa Maria, dan Gereja GPDI, serta kawasan strategis lainnya, seperti Pantai Teluk Rubiah, Pantai Batu Rakit, dan Pelabuhan Tanjung Kalian.

Kapolres Bangka Barat, AKBP Ade Zamrah, S.I.K., melalui Kasubsi PIDM Polres Bangka Barat, Ipda Ardianis, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk sinergitas antara Polri, TNI, dan pemerintah daerah dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

“Polres Bangka Barat bersama jajaran dan mitra keamanan lainnya berkomitmen untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat, terutama dalam momentum perayaan Natal dan Tahun Baru. Kegiatan patroli ini kami laksanakan untuk memastikan situasi tetap kondusif, sehingga saudara-saudara kita dapat melaksanakan ibadah dengan tenang dan khidmat,” ujar AKBP Ade Zamrah, S.I.K.

Lebih lanjut, Kapolres menekankan bahwa pengamanan dan patroli akan terus dilakukan hingga seluruh rangkaian perayaan Tahun Baru selesai. Ia juga mengapresiasi peran aktif masyarakat yang turut menjaga suasana kondusif di wilayahnya masing-masing.

Dari hasil pelaksanaan patroli bersama, situasi di wilayah hukum Polres Bangka Barat terpantau aman dan terkendali. Tidak ada laporan gangguan keamanan selama kegiatan berlangsung.

Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi langkah preventif untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan, sekaligus wujud nyata pelayanan Polri kepada masyarakat dalam menjaga Kamtibmas di wilayah Kabupaten Bangka Barat, tutupnya.

Kegiatan patroli bersama ini mendapat sambutan positif dari masyarakat yang menyampaikan rasa terima kasih atas kehadiran aparat keamanan dalam mengawal perayaan hari besar keagamaan. (Red/01).

SUMATERA UTARA

Borneo Cross Border Cycling Tour Pererat Hubungan RI-Malaysia

DUTAMEDAN.COM, PONTIANAK - Sebanyak 69 peserta Borneo Cross Border...

Sat Binmas Polres Tebingtinggi Cooling System, Wujudkan Kamtibmas Yang Aman

TEBINGTINGGI, DUTAMEDAN.COM - Dalam rangka mewujudkan Kamtibmas yang aman...

Polres Simalungun Mendadak Tes Urine 76 Orang Personel, Ini Hasilnya

Simalungun, DUTAMEDAN.COM - Dalam upaya menjaga profesionalisme dan integritas...

Ilyas Sitorus Lantik Pengurus PGRI Sumut, Dorong Penguatan Organisasi dan Inovasi Pendidikan

Medan, DUTAMEDAN.COM - Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo)...

Peringai Dies Natalis ke-78, HMI Cabang Mempawah Salurkan Air Bersih untuk Korban Banjir

DUTAMEDAN.COM, MEMPAWAH - Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Mempawah...

BERITA POPULER

Danpasmar 1 Dampingi Wadan Kormar Buka Pelatihan Kementerian ESDM

Bogor, DUTAMEDAN.COM - TNI AL, Pasmar 1. Komandan Pasmar...

Tim EOD Satkopaska Koarmada II Berhasil Gagalkan Teror Bom

SURABAYA, DUTAMEDAN.COM - Tim EOD (Exsplosiv Ordonanti Disposal) Satuan...

Jadi Iconic Baru, Light Up Ceremony Pembuka Christmas Season di Delipark Mall

Medan, DUTAMEDAN.COM - Libur Natal & Tahun Baru kali...

3 Batang Tiang Listrik Tumbang di Sidikalang, Lalu Lintas Dialihkan

Sidikalang, DUTAMEDAN.COM - Hujan deras disertai angin kencang Sabtu...

Forkopimda Sergai Belanja Sayur Di Pasar Rampah

SEIRAMPAH, DUTAMEDAN.COM - Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kab....

Polresta Deliserdang Tangkap 5 Pelaku Begal Motor Pelajar

DELI SERDANG, DUTAMEDAN.COM - Tim Resmob Bringas Polresta Deliserdang...

Mutasi Personil Polda Kepri Dan Polres Jajaran ,Kesiapan Menghadapi Nataru Dan Pemilu 2024.

DUTAMEDAN.COM, Batam - Sebanyak 283 (dua ratus delapan puluh...

Hari Ini! 19 Orang Narapidana Lapas Labuhan Ruku Secara Resmi Bebas Bersyarat

BATUBARA, DUTAMEDAN.COM - Sebanyak 19 Narapidana Lapas Labuhan Ruku...

BERITA TERBARU

KATEGORI TERBAIK

Aceh Terkini (24)Asahan Terkini (17)Bali Terkini (27)Balige Terkini (4)Bandar Lampung Terkini (3)Bandung Terkini (5)Bangka Belitung Terkini (1)Banten Terkini (14)Batam Terkini (4)Batu Bara Terkini (11)Belawan Terkini (6)Bengkalis Terkini (2)Berita Aceh (20)Berita Asahan (12)Berita Bali (18)Berita Bandar Lampung (5)Berita Bandung (3)Berita Bangka Belitung (1)Berita Banten (11)Berita Batam (2)Berita Batu Bara (8)Berita Belawan (3)Berita Bengkulu (0)Berita Binjai (38)Berita Dairi (4)Berita Deli Serdang (44)Berita Dolok Sanggul (0)Berita Gunung Sitoli (4)Berita Humbang Hasundutan (2)Berita Jakarta (61)Berita Jawa Barat (11)Berita Jawa Tengah (4)Berita Jawa Timur (44)Berita Kalimantan Barat (6)Berita Kalimantan Selatan (7)Berita Kalimantan Tengah (42)Berita Kalimantan Timur (3)Berita Kalimantan Utara (3)Berita Karo (6)Berita Kisaran (1)Berita Labuhanbatu (4)Berita Labuhanbatu Selatan (4)Berita Labuhanbatu Utara (6)Berita Lampung (8)Berita Lampung Barat (3)Berita Langkat (12)Berita Lubuk Pakam (3)Berita Maluku (4)Berita Mandailing Natal (2)Berita Medan (99)Berita Metro (1)Berita Nias Barat (6)Berita Nias Selatan (3)Berita Nias Utara (1)Berita Nusa Tenggara Barat (1)Berita Nusa Tenggara Timur (1)Berita Ogan Komering Ilir (1)Berita Padang (4)Berita Padang Lawas Utara (1)Berita Padangsidimpuan (9)Berita Pakpak Bharat (4)Berita Palembang (1)Berita Palu (1)Berita Panyabungan (0)Berita Papua Barat (1)Berita Parapat (1)Berita Pekanbaru (2)Berita Pematang Siantar (0)Berita Pematangsiantar (0)Berita Riau (4)Berita Samarinda (1)Berita Samosir (10)Berita Serdang Bedagai (5)Berita Sibolga (4)Berita Simalungun (16)Berita Stabat (6)Berita Sulawesi Selatan (1)Berita Sulawesi Tengah (1)Berita Sulawesi Utara (4)Berita Sumatera Barat (4)Berita Sumatera Selatan (9)Berita Sumatera Utara (62)Berita Sumatera Utara (85)Berita Tanjung Balai (11)Berita Tanjung Morawa (1)Berita Tanjungbalai (10)Berita Tapanuli Selatan (0)Berita Tapanuli Tengah (2)