Kamis, Februari 6, 2025
25 C
Medan

Polda Lampung Gencarkan Patroli KRYD Jelang Perayaan Nataru 2024-2025

LAMPUNG, DUTAMEDAN.COM – Polda Lampung bersama polres jajaran hingga tingkat polsek terus meningkatkan patroli rutin melalui Kegiatan Rutin Kepolisian yang Ditingkatkan (KRYD) guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama masa menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024-2025.

Kegiatan patroli ini dilakukan dengan menyisir pemukiman warga, kompleks perumahan, area pertokoan, pusat perbelanjaan, hingga lokasi-lokasi keramaian.

Langkah ini bertujuan untuk mencegah potensi gangguan keamanan, seperti tindak kriminal, yang sering meningkat menjelang libur panjang.

Kapolda Lampung, Irjen Pol Helmy Santika, menyampaikan bahwa patroli KRYD merupakan bagian dari komitmen kepolisian dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif bagi masyarakat Lampung selama perayaan Nataru.

“Kami terus berupaya memberikan rasa aman kepada masyarakat. Patroli yang dilakukan secara intensif ini adalah bentuk nyata kesiapsiagaan kami dalam menjaga kamtibmas,” ujarnya, Selasa (24/12/2024).

Irjen Pol Helmy juga mengimbau masyarakat untuk tidak melakukan aktivitas di luar rumah hingga larut malam, kecuali untuk kepentingan yang mendesak.

“Kami mengajak masyarakat untuk membatasi kegiatan malam hari guna meminimalisasi potensi tindakan kriminal, khususnya di kalangan remaja dan pelajar,” tambahnya.

Selain itu, Kapolda Lampung turut menekankan pentingnya peran orang tua dalam mengawasi anak-anak mereka.

“Kami meminta para orang tua untuk lebih peduli terhadap aktivitas anak-anak, terutama agar mereka tidak keluar rumah hingga larut malam. Hal ini penting untuk mencegah kejadian yang tidak diinginkan, seperti perkelahian antar kelompok remaja,” tegasnya.

Kapolda juga mengingatkan bahwa pengawasan bersama antara kepolisian dan masyarakat sangat diperlukan untuk menciptakan situasi yang aman.

“Kami mengimbau seluruh elemen masyarakat untuk bekerja sama dengan pihak kepolisian. Jika ada hal-hal mencurigakan atau potensi gangguan keamanan, segera laporkan kepada kami,” katanya.

Dengan langkah-langkah ini, Polda Lampung berharap masyarakat dapat merayakan Natal dan Tahun Baru dengan tenang dan aman.

“Kami akan terus hadir di tengah masyarakat untuk memastikan seluruh wilayah Lampung tetap kondusif,” tutup Irjen Pol Helmy.

Patroli KRYD ini diharapkan dapat memberikan rasa aman bagi masyarakat Lampung serta mencegah tindakan kriminal yang dapat merugikan banyak pihak.

Keamanan dan kenyamanan menjadi prioritas utama kepolisian demi mendukung kelancaran perayaan Nataru 2024-2025. (Red/01).

SUMATERA UTARA

Borneo Cross Border Cycling Tour Pererat Hubungan RI-Malaysia

DUTAMEDAN.COM, PONTIANAK - Sebanyak 69 peserta Borneo Cross Border...

KPU Siantar Tetapkan Wesly-Herlina sebagai Walikota dan Wakil Walikota Terpilih 2025-2030

SIANTAR, DUTAMEDAN.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pematangsiantar...

Sat Binmas Polres Tebingtinggi Cooling System, Wujudkan Kamtibmas Yang Aman

TEBINGTINGGI, DUTAMEDAN.COM - Dalam rangka mewujudkan Kamtibmas yang aman...

Kalapas Pematangsiantar Beri Pengarahan kepada WBP di Gereja

SIANTAR, DUTAMEDAN.COM - Usai melaksanakan ibadah di gereja lingkungan Lapas,...

Polres Simalungun Mendadak Tes Urine 76 Orang Personel, Ini Hasilnya

Simalungun, DUTAMEDAN.COM - Dalam upaya menjaga profesionalisme dan integritas...

BERITA POPULER

Danjen Akademi TNI Pimpin Acara Taklimat Akhir Audit Kinerja Itjen TNI

Jakarta, DUTAMEDAN.COM - Komandan Jenderal (Danjen) Akademi TNI Marsdya...

Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna

Natuna, DUTAMEDAN.COM - Dalam pelaksanaan patroli mandiri, Kapal Negara...

Satgas Kamseltibcarlantas Gelar Patroli, Saat Tahapan Rekapitulasi Suara Pilkada Karangasem 2024

Karangasem, DUTAMEDAN.COM - Memasuki tahapan Rekapitulasi Suara pada Pilkada Serentak...

Innalilahi Wainnailaihi Roziun… Orang Tua Bambang Syahputra Berpulang, Alumni SMPN 8 dan SMA Bhayangkari Berduka

Medan, DUTAMEDAN.COM - Innalilahi Wainnailaihi Roziun… Duka mendalam menyelimuti...

Sinergi Kepolisian dan TNI Memperkuat Kamtibmas Menjelang Pilkada di Ujung Padang

Simalungun, DUTAMEDAN.COM - Dalam rangka meningkatkan kesiapan dan keamanan...

TNI Tanam 200 Pohon Mahoni Di Pedalaman Desa Lhokseumawe

LHOKSEUMAWE, DUTAMEDAN.COM - Komando Distrik Militer (Kodim) 0103 Aceh...

BERITA TERBARU

KATEGORI TERBAIK

Aceh Terkini (25)Asahan Terkini (18)Bali Terkini (28)Balige Terkini (5)Bandar Lampung Terkini (3)Bandung Terkini (5)Bangka Belitung Terkini (1)Banten Terkini (14)Batam Terkini (5)Batu Bara Terkini (11)Belawan Terkini (7)Bengkalis Terkini (3)Berita Aceh (20)Berita Asahan (12)Berita Bali (18)Berita Bandar Lampung (5)Berita Bandung (3)Berita Bangka Belitung (1)Berita Banten (11)Berita Batam (2)Berita Batu Bara (8)Berita Belawan (3)Berita Bengkulu (1)Berita Binjai (40)Berita Dairi (5)Berita Deli Serdang (46)Berita Dolok Sanggul (1)Berita Gunung Sitoli (5)Berita Humbang Hasundutan (3)Berita Jakarta (61)Berita Jawa Barat (11)Berita Jawa Tengah (4)Berita Jawa Timur (44)Berita Kalimantan Barat (7)Berita Kalimantan Selatan (7)Berita Kalimantan Tengah (42)Berita Kalimantan Timur (4)Berita Kalimantan Utara (4)Berita Karo (6)Berita Kisaran (2)Berita Labuhanbatu (4)Berita Labuhanbatu Selatan (5)Berita Labuhanbatu Utara (7)Berita Lampung (8)Berita Lampung Barat (3)Berita Langkat (12)Berita Lubuk Pakam (4)Berita Maluku (4)Berita Mandailing Natal (2)Berita Medan (105)Berita Metro (1)Berita Nias Barat (7)Berita Nias Selatan (4)Berita Nias Utara (2)Berita Nusa Tenggara Barat (1)Berita Nusa Tenggara Timur (1)Berita Ogan Komering Ilir (1)Berita Padang (5)Berita Padang Lawas Utara (2)Berita Padangsidimpuan (10)Berita Pakpak Bharat (4)Berita Palembang (1)Berita Palu (1)Berita Panyabungan (1)Berita Papua Barat (1)Berita Parapat (2)Berita Pekanbaru (2)Berita Pematang Siantar (41)Berita Pematangsiantar (28)Berita Riau (4)Berita Samarinda (2)Berita Samosir (10)Berita Serdang Bedagai (5)Berita Sibolga (4)Berita Simalungun (21)Berita Stabat (7)Berita Sulawesi Selatan (1)Berita Sulawesi Tengah (1)Berita Sulawesi Utara (4)Berita Sumatera Barat (5)Berita Sumatera Selatan (10)Berita Sumatera Utara (68)Berita Sumatera Utara (97)Berita Tanjung Balai (12)Berita Tanjung Morawa (1)Berita Tanjungbalai (10)Berita Tapanuli Selatan (2)Berita Tapanuli Tengah (3)