Jumat, November 22, 2024
26 C
Medan

Kanwil Kemenkumham Sumut Fasilitasi Harmonisasi Dua Ranperwal Pajak Kota Medan untuk Optimalisasi Pendapatan Daerah Tahun 2024

DUTAMEDAN.COM, MEDAN – Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara (Kanwil Kemenkumham Sumut) terus berupaya membangun kolaborasi dengan Pemerintah Daerah yang ada di Provinsi Sumatera Utara untuk meningkatkan kualitas Produk Hukum di daerah. Senin, 4 November 2024 Kanwil Kemenkumham Sumut kembali menggelar kegiatan fasilitasi harmonisasi terhadap 2 (dua) Rancangan Peraturan Walikota (Ranperwal) Medan yang bertempat di Ruang Rapat Divisi Pelayanan Hukum dan HAM.

Kegiatan ini dibuka oleh Kepala Subbidang Fasilitasi Pembentukan Produk Hukum Daerah, Eka N.A.M. Sihombing, dalam sambutannya Eka menyampaikan dengan adanya Ranperwal ini diharapkan dapat sejalan dengan tujuan yang diharapkan Pemko Medan untuk mendongkrak pendapatan daerah. Kegiatan ini bertujuan untuk membahas dan menyesuaikan pasal-pasal dalam kedua ranperwal sehingga selaras dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Jalannya Rapat dipimpin oleh Perancang Peraturan Perundang-Undangan Ahli Madya, Yuli Rosdiana dihadiri oleh Kepala Bidang BPHTB dan PBB, Sutan Partahi selaku perwakilan pemerintah Kota Medan dan tim Perancang Peraturan Perundang-Undangan Zonasi Medan dari Kanwil Kemenkumham Sumut.

Proses fasilitasi harmonisasi ini merupakan upaya untuk memperkuat regulasi terkait penerimaan pajak daerah, khususnya di Kota Medan. Kedua ranperwal ini diharapkan mampu memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam memenuhi kewajiban pajak dengan memberikan keringanan atau pembebasan sanksi administrasi. Langkah ini diambil dengan tujuan untuk meningkatkan kepatuhan pajak dari masyarakat dan juga merangsang pertumbuhan ekonomi lokal. Dengan adanya peraturan daerah yang memberikan keringanan pajak, pemerintah daerah mengharapkan peningkatan partisipasi masyarakat dalam pembayaran pajak.

Dalam diskusi tersebut, Kanwil Kemenkumham Sumut menekankan pentingnya keselarasan ranperwal dengan prinsip-prinsip tata kelola yang baik dan akuntabel. Diharapkan peraturan ini tidak hanya mampu mendorong peningkatan penerimaan pajak secara optimal, namun juga memberikan dampak positif bagi pembangunan daerah di Kota Medan. Selama proses pembahasan, berbagai masukan dari pemangku kepentingan dibahas secara komprehensif untuk menjamin substansi peraturan sesuai dengan kebutuhan masyarakat dan mendukung optimalisasi pajak daerah pada tahun 2024.(Loan)

SUMATERA UTARA

Polres Simalungun Siap Amankan Pungut & Hitung Suara Pilkada Serentak 2024, Dapatkan Arahan Kapolda Sumut

Simalungun, DUTAMEDAN.COM - Polres Simalungun terus mempersiapkan diri untuk...

Tekan Kecelakaan di Perlintasan KA, Dishub Sumut Gelar Pelatihan dan Sertifikasi Penjaga Perlintasan

DUTAMEDAN.COM, Medan - Dalam upaya meningkatkan keselamatan sekaligus menekan angka...

Pelindo Multi Terminal Perkuat Komitmen Inovasi Melalui PIX 2024

Medan, DUTAMEDAN.COM - Komitmen PT Pelindo Multi Terminal (SPMT),...

Polda Sumut Sukses Amankan Event Aquabike, Angkat Reputasi Danau Toba di Mata Dunia

DUTAMEDAN.COM, MEDAN - Kejuaraan internasional Aquabike Championship Jetski 2024 yang...

Raih Sahabat Pers Award, Pjs Bupati Toba: Pers Mitra Pemerintah dalam Membangun Kabupaten Toba

DUTAMEDAN.COM, Medan - Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Toba, Dr....

Topics

Polres Simalungun Bergerak, Dukung Ketahanan Pangan, Wujudkan Cita-cita Presiden Prabowo

Simalungun, DUTAMEDAN.COM - Polres Simalungun, bersama Pj. Bupati Simalungun...

Komsos Bersama Warga,Babinsa Koramil 0201-04/MK Jadikan Warga Sebagai Mitra Karib

DUTAMEDAN.COM, Medan - Babinsa Kelurahan Sudirejo ll melaksanaan komunikasi...

Kapolri Canangkan 4 Program Gugus Tugas Ketahanan Polri

Jakarta, DUTAMEDAN.COM - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mencanangkan...

Rumah Berdaya Pengemudi Indonesia (RBPI) Tandatangani MOU Bersama Advokasi Rakyat Untuk Nusantara (ARUN)

JAKARTA, DUTAMEDAN.COM - Penandatanganan MOU menjadi Lembaga Sayap Organisasi...

Bhabinkamtibmas Berikan Himbauan Warga Binaannya, Bhabinkamtibma Tidak Bermain Judol

SIBOLGA, DUTAMEDAN.COM - Polres Sibolga melalui Bhabinkamtibmas Kelurahan Pancuran...

Sinergitas Pembangunan Daerah Dalam Rangka Memperkokoh NKRI dan Kebangsaan

Lamongan, DUTAMEDAN.COM - Debat ketiga atau pamungkas calon Bupati...

Related Articles

Popular Categories