Kamis, April 17, 2025
24.9 C
Medan

Edy Rahmayadi: Jangan Patah Semangat Lihat Kondisi Bangsa

TANJUNGTIRAM, DUTAMEDAN.COM – Calon Gubernur Sumut (Cagubsu) Edy Rahmayadi, mengajak anak muda untuk tidak patah semangat melihat kondisi bangsa saat ini. Karenanya dia meminta anak muda untuk terus belajar dan bekerjakeras, guna meraih cita-cita, sekaligus merubah kondisi bangsa.

Edy Rahmayadi, mengatakan itu di Kecamatan Tanjung Tiram, Kabupaten Asahan, Sabut (26/10), malam. Yakni saat bertemu dengan masyarakat dalam acara Sharing Session Pemuda Bertanya Ayah Menjawab. Tema yang diangkat dalam diskusi hari itu adalah ‘Gelorakan Semangat Pemuda Demi Mewujudkan Sumut Bermartabat’.

Seorang dari Generasi Milenial Yuni Sarah Sinaga, malam itu mengungkapkan kecemasannya dengan kondisi saat ini. Dimana masyarakat sangat sulit untuk mendapatkan pekerjaan. Berbeda halnya dengan anak orang kaya dan pejabat. “Anak nelayan yang sudah sarjanapun sulit mendapatkan pekerjaan. Sementara kita melihat anak presiden, mau apapun gampang,” katanya.

Hal yang sama sampaikan Heri Sumantio. Dia bilang, kondisi anak-anak muda khususnya di Kabupaten Batubara sangat memprihatinkan. Karena sulitnya mendapatkan pekerjaan, membuat mereka rela menjadi TKI illegal. Padahal Batubara juga merupakan daerah industri.

Menanggapi pertanyan itu, Edy Rahmayadi mengaku, wajar kalau rakyat meresa jengkel melihat kondisi bangsa saat ini. Karena sistem bernegaranya sudah dirusak luar biasa. Padahal, Indonesia sudah menetapkan konsep bernegaranya dengan sistem Trias Politika, yakni pembagian kekuasaan antara eksekutif, legislatif dan eksekutif. “Tapi sekarang, tiga pilar ini digabungkan menjadi satu di bawah kekuasaan penguasa,” ujarnya.

Mantan Pangkostrad Edy Rahmayadi mengaku, dia juga merupakan orang yang tidak senang melihat keadaan sekarang ini. Karena itulah dia kembali maju menjadi calon Gubsu, untuk menghentikan praktik oligarki dan dinasti politik.

Disampaikan Edy Rahmayadi, jalan yang ditempuhnya maju kembali sebagai calon Gubsu, juga tidak mudah. Partai politk (Parpol) yang awalnya sudah bersama dia, yakni PKS, Nasdem dan PKB, pada akhirnya juga menjauh. Tapi Edy Rahmayadi, mengaku bersyukur ada PDIP yang mau mengusungnya, bersama dengan Partai Hanura, Partai Ummat, Gelora, PKN dan Partai Buruh.

“Makanya kita harus lawan ini. Tidak boleh demokrasi kita ini dirusak. Para pemuda harus bangkit, karena masa depan bangsa ini berada di pundak para pemuda. Belajar dan bekerjakeraslah kalian. Berpikirlah positif, dan hilangkan pikiran negatif,” ujar Edy Rahmayadi.

Edy Rahmayadi juga menyampaikan bahwa dia juga bukan berasal keluarga berada. Ayahnya hanya seorang TNI berpangkat sersan, dan ibunya seorang penjual kue. Setiap hari, ibunya bagun pukul 03:00 dan membuat kue, dan pagi harinya Edy Rahmayadi, menitipkan kue-kue itu ke sejumlah warung dan pelanggan. “Tapi, jangan kalian ketawain kondisi orangtua saya, karena anaknya bisa menjadi jenderal,” sebutnya.

Tidak bisa tidak, kata Edy Rahmayadi, untuk merubah situasi yang meresahkan rakyat ini, mutlak ada di tangan para pemuda. Tapi bukan sekedar yang berusia muda, tapi pemuda yang mempunyai kemampuan karena dia belajar dan bekerjakeras, bukan karena dinasti. “Jangan berputus asa. Anak-anak muda harus bangkit untuk merubah kondisi bangsa ini,” tutupnya. (m07)

SUMATERA UTARA

Safari Ramadhan di Masjid Istiqomah, Wali Kota Wesly Silalahi Serahkan Bantuan dan Pesan Toleransi

DUTAMEDAN.COM, SIANTAR - Wali Kota Pematangsiantar Wesly Silalahi SH...

Herlina Hadiri Rapat Program Kerja TPAKD Kota Pematangsiantar Tahun 2025

PEMATANGSIANTAR, DUTAMEDAN.COM - Program kerja Tm Percepatan Akses Keuangan Daerah...

Borneo Cross Border Cycling Tour Pererat Hubungan RI-Malaysia

DUTAMEDAN.COM, PONTIANAK - Sebanyak 69 peserta Borneo Cross Border...

Sat Binmas Polres Tebingtinggi Cooling System, Wujudkan Kamtibmas Yang Aman

TEBINGTINGGI, DUTAMEDAN.COM - Dalam rangka mewujudkan Kamtibmas yang aman...

Polres Simalungun Mendadak Tes Urine 76 Orang Personel, Ini Hasilnya

Simalungun, DUTAMEDAN.COM - Dalam upaya menjaga profesionalisme dan integritas...

BERITA POPULER

Peduli Duka Masyarakat, Satgas Yonif 131/Brs Bantu Prosesi Pemakaman Masyarakat Kampung Yamara

DUTAMEDAN.COM, Keerom - Dalam rangka pengabdian kepada masyarakat, Pos...

Selamat Dan Sukses, Pelantikan DPD IMA Kamus Kota Padangsidimpuan Periode 2024-2025

DUTAMEDAN.COM, PADANGSIDIMPUAN, SUMUT - kegiatan Pelantikan DPD IMA Kamus...

DPRD Medan Gelar PAW Sisa Masa Jabatan 2019-2024

Medan, DUTAMEDAN.COM - PRD Kota Medan menggelar Rapat Paripurna...

Terkait Musibah Banjir, Wakil Ketua DPRD Medan Berkunjung ke DPR RI

Medan, DUTAMEDAN.COM - Wakil Ketua DPRD Kota Medan, Zulkarnaen...

TNI Tanam 200 Pohon Mahoni Di Pedalaman Desa Lhokseumawe

LHOKSEUMAWE, DUTAMEDAN.COM - Komando Distrik Militer (Kodim) 0103 Aceh...

Pj Bupati Langkat Hadiri Pisah Sambut Ketua PN Stabat Kelas I B

DUTAMEDAN.COM, Stabat - Pj Bupati Langkat HM Faisal Hasrimy...

Didukung Yayasan HOPE dan Granat, Warga Sambut Donor Darah di Sunggal

MEDAN, DUTAMEDAN.COM - Bhakti sosial berupa kegiatan donor darah...

BERITA TERBARU

KATEGORI TERBAIK

Aceh Terkini (24)Asahan Terkini (17)Bali Terkini (27)Balige Terkini (4)Bandar Lampung Terkini (3)Bandung Terkini (5)Bangka Belitung Terkini (1)Banten Terkini (14)Batam Terkini (4)Batu Bara Terkini (11)Belawan Terkini (6)Bengkalis Terkini (2)Berita Aceh (20)Berita Asahan (12)Berita Bali (18)Berita Bandar Lampung (5)Berita Bandung (3)Berita Bangka Belitung (1)Berita Banten (11)Berita Batam (2)Berita Batu Bara (8)Berita Belawan (3)Berita Bengkulu (0)Berita Binjai (38)Berita Dairi (4)Berita Deli Serdang (44)Berita Dolok Sanggul (0)Berita Gunung Sitoli (4)Berita Humbang Hasundutan (2)Berita Jakarta (61)Berita Jawa Barat (11)Berita Jawa Tengah (4)Berita Jawa Timur (44)Berita Kalimantan Barat (6)Berita Kalimantan Selatan (7)Berita Kalimantan Tengah (42)Berita Kalimantan Timur (3)Berita Kalimantan Utara (3)Berita Karo (6)Berita Kisaran (1)Berita Labuhanbatu (4)Berita Labuhanbatu Selatan (4)Berita Labuhanbatu Utara (6)Berita Lampung (8)Berita Lampung Barat (3)Berita Langkat (12)Berita Lubuk Pakam (3)Berita Maluku (4)Berita Mandailing Natal (2)Berita Medan (99)Berita Metro (1)Berita Nias Barat (6)Berita Nias Selatan (3)Berita Nias Utara (1)Berita Nusa Tenggara Barat (1)Berita Nusa Tenggara Timur (1)Berita Ogan Komering Ilir (1)Berita Padang (4)Berita Padang Lawas Utara (1)Berita Padangsidimpuan (9)Berita Pakpak Bharat (4)Berita Palembang (1)Berita Palu (1)Berita Panyabungan (0)Berita Papua Barat (1)Berita Parapat (1)Berita Pekanbaru (2)Berita Pematang Siantar (2)Berita Pematangsiantar (2)Berita Riau (4)Berita Samarinda (1)Berita Samosir (10)Berita Serdang Bedagai (5)Berita Sibolga (4)Berita Simalungun (16)Berita Stabat (6)Berita Sulawesi Selatan (1)Berita Sulawesi Tengah (1)Berita Sulawesi Utara (4)Berita Sumatera Barat (4)Berita Sumatera Selatan (9)Berita Sumatera Utara (62)Berita Sumatera Utara (85)Berita Tanjung Balai (11)Berita Tanjung Morawa (1)Berita Tanjungbalai (10)Berita Tapanuli Selatan (0)Berita Tapanuli Tengah (2)