Sabtu, November 9, 2024
24 C
Medan

PPK dan PPS se-Kota Medan Ikuti Bimtek Lanjutan Penggunaan Sirekap

MEDAN, DUTAMEDAN.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Medan menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Lanjutan Penggunaan Sistem Informasi Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara (Sirekap) serta uji coba Sirekap se-Indonesia bagi Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan Tahun 2024. Acara ini digelar di Hotel Selecta Medan pada, Sabtu (12/10) lalu.

Bimtek dibuka oleh Pelaksana Harian (Plh) Ketua KPU Kota Medan Bobby Niedal Dalimunthe, didampingi Anggota KPU Medan Saut Haornas Sagala serta Kepala Sub Bagian Program Data dan Informasi KPU Medan, Dwi Handayani br Tarigan.

Dari pada peserta, kegiatan ini dihadiri oleh Ketua dan Anggota PPK Divisi Data, serta Ketua dan Anggota PPS Divisi Data se-Kota Medan. Sementara Saut Haornas Sagala dan Aci operator Sirekap KPU Medan, bertindak sebagai narasumber dalam pelatihan tersebut.

Bobby Niedal Dalimunthe mengatakan Bimtek ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan PPK dan PPS terkait penggunaan Sirekap dalam rekapitulasi penghitungan suara pada Pilkada Serentak 2024. Sirekap terdiri dari tiga platform utama yakni, Sirekap Mobile, Sirekap Web, dan Sirekap Info Publik.

“Sirekap Mobile digunakan oleh Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) untuk mendokumentasikan hasil penghitungan suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS), sementara Sirekap Web digunakan saat rapat pleno rekapitulasi di tingkat PPK, KPU Kabupaten/Kota, dan KPU Provinsi,” ungkapnya, Kamis (24/10), menjelaskan kegiatan yang digelar.

Lebih lanjut Bobby mengatakan, adapun Sirekap Info Publik berfungsi sebagai sarana publikasi hasil penghitungan suara.

“Melalui pelatihan ini, diharapkan PPK dan PPS dapat memahami sepenuhnya cara kerja Sirekap dan menyampaikan pengetahuannya kepada KPPS agar proses rekapitulasi berjalan lancar dan transparan,” pungkasnya. (wol/mrz/d2)

Editor: Rizki Palepi

Sumatera Utara

Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni Hadiri Rakornas Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah

DUTAMEDAN.COM, Sentul - Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut)...

Pemerintah Provinsi Sumatera Utara Terima Kunjungan Kerja Badan Legislasi DPR RI

MEDAN, DUTAMEDAN.COM - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut)...

Kolaborasi Dishub Sumut dan UK PACT Ciptakan Ruang Publik Ramah Pejalan Kaki dan Transportasi Umum

DUTAMEDAN.COM, Binjai - Terminal Ikan Paus Binjai kini bukan...

Pemprov Sumut Terima Kunjungan Kerja Badan Legislasi DPR RI

DUTAMEDAN.COM, SUMATERA UTARA - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara...

Berita Terpopuler

Serunya Event Wonderful Indonesia Ride, Rider Mancanegara Touring dari Bali ke Mandalika

JAKARTA, DUTAMEDAN.COM - Kementerian Pariwisata (Kemenpar) melalui Wonderful Indonesia...

Bakamla RI : Dua Tahun Terakhir Indeks Keamanan Laut Meningkat

JAKARTA, DUTAMEDAN.COM - Bakamla RI menggelar Rapat Sosialisasi Pengukuran...

146 Petugas Imigrasi Dilantik sebagai Pembina Desa

DUTAMEDAN.COM, NASIONAL - Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kementerian Imipas)...

Kabareskrim Polri Target Tutup Jalur Masuk Narkoba ke RI dalam 100 Hari

DUTAMEDAN.COM, NASIONAL - Kabareskrim Polri Komjen Wahyu Widada menargetkan...

PDIP Tepteng Gelar Rakercabsus, All Out Menangkan Edy-Hasan dan MAMA di Pilkada 2024

DUTAMEDAN.COM, Kabupaten Tapanuli Tengah – DPC PDI Perjuangan Kabupaten...

KPK Tahan Satu Lagi Tersangka Dugaan Korupsi APD Dana BNPB

Jakarta, DUTAMEDAN.COM - Komisi  Pemberantasan Korupsi (KPK) menahan tersangka...

Wamentan Sudaryono Ajak Milenial terlibat dalam Program Ketahanan Pangan Nasional

DUTAMEDAN.COM, Jakarta - Wakil Menteri Pertanian (Wamentan) Sudaryono mengajak...

Kabar Terbaru

Kategori Populer