Kamis, Januari 23, 2025
26 C
Medan

Kasus Covid-19 Meningkat Di Sumut, RSUP H Adam Malik Rawat 5 Pasien Positif

MEDAN, DUTAMEDAN.COM – Kasus Covid-19 di Sumatera Utara (Sumut) mengalami peningkatan belakangan ini. Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Sumut, dr Alwi Mujahit Hasibuan MKes menjelaskan pihaknya terus mencatat kasus Covid-19.

Namun jika biasanya Covid-19 di Sumut hanya 4 atau 5 kasus, sekarang meningkat hingga 31 kasus aktif. Sebutnya peningkatan terjadi sejak 2 hari lalu.

‘Kalau gejalanya sampai saat ini masih ringan, yang 31 kasus ini penderitanya pun melakukan isolasi mandiri tetapi di Jakarta ada yang fatal sampai masuk ICU jadi kemungkinan untuk fatal itu ada. Jadi tidak semua ringan. Jadi tetap semuanya menjaga diri. Kalau terasa kena sebaiknya periksa langsung,” jelasnya pada Jumat, (22/12)

Sesuai catatannya, 31 kasus Covid-19 itu rinciannya terdapat 22 kasus di Medan, 2 di Tebing Tinggi, 2 di Deliserdang, 1 di labuhan Batu, 1 di Serdang Bedagai, 1 di Pematang Siantar, dan 1 kasus di Batubara. Dari usianya mulai usia 18 sampai diatas 60 tahun.

“Dari pemeriksaan kemarin positif 11 orang. Belum darurat tapi DUTAMEDAN.COM,” kata Alwi Mujahit.

Sementara itu, RSUPH Adam Malik Sejak awal Desember sudah merawat pasien covid-19 bahkan sampai saat ini ada 13 yang dirawat.

“Tentu masuknya tidak sekaligus tetapi satu-satu. Saat ini kitapun ada merawat 6 orang di ruangan, 5 diantaranya positif dan 1 masih suspec menunggu hasil PCR,” ungkap Direktur Utama RSUP H Adam Malik dr Zainal Safri SpPD-KKV SpJP (K) pada Jumat (22/12).

Katanya, saat ini masyarakat sudah peduli vaksin hanya saja ada juga yang belum lengkap seperti boosternya hanya 1 kali sementara untuk imunitas tegasnya bagusnya harus 2 kali vaksin booster.

“Sesuai dengan himbauan pemerintah kemarin kita diwajibkan untuk menyediakan vaksin dan booster kembali bagi orang yang belum lengkap. Kita sudah berkoordinasi dengan Dinkes Sumut mungkin dalam waktu dekat akan menyediakan kembali vaksinasi di RSUPH Adam Malik seperti sebelumnya kita akan buka setiap hari. Dalam waktu dekat akan kita kabarkan di website kita,”akunya.

Terkait kondisi para pasien covid-19 yang dirawat katanya kebanyakan pasien rata-rata ada komorbitnya,seperti diabetes, dan paru.

“Kepada masyarakat ada dua hal yang akan saya sampaikan pertama jika memiliki komorbit yang banyak di situasi libur ini agar memproteksi diri seperti menggunakan masker ketika melakukan kunjungan di suasana ramai atau malah berkunjung ke luar negeri.

Kedua kalau memang vaksinnya belum lengkap kami anjurkan segera melakukan vaksinasi,” terangnya. (Red/01).

Artikel Kasus Covid-19 Meningkat Di Sumut, RSUPH Adam Malik Rawat 5 Pasien Positif pertama kali tampil pada DUTAMEDAN.COM

SUMATERA UTARA

Polresta Deli Serdang Siap Gelar Penanaman Jagung Serentak di 8,016 Hektar Lahannya

Deli serdang, DUTAMEDAN.COM - Sebagai wujud komitmen, Polri telah...

Klinik Polres Padangsidimpuan Raih Akresitasi Paripurna

Padangsidimpuan, DUTAMEDAN.COM - Klinik Polres Padangsidimpuan resmi dinyatakan lulus...

Babinsa Koramil 0201-16/TM Mediasi Pengelolaan Tempat Parkir di Tanjung Morawa

DUTAMEDAN.COM, Tanjung Morawa - Babinsa Koramil 0201-16/TM Kodim 0201/Medan,...

Edukasi UU No 22 Tahun 2009 Tentang (LLAJ), Polres Pematangsiantar Police Go To School di Sekolah YP SMK Swasta GKPI 2

Pematangsiantar, DUTAMEDAN.COM - Polres Pematangsiantar melalui Satuan Lalulintas (Sat...

Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni Harapkan PP Terus Bersinergi dengan Pemerintah

DUTAMEDAN.COM, Medan - Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut)...

BERITA POPULER

Perayaan Natal Pemkab Sergai diikuti Ribuan Jemaat dengan Penuh Khidmat

DUTAMEDAN.COM, SERGAI - Perayaan Natal Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai...

Soal Debat Capres-cawapres, Gibran Akan Ikuti Prosedur

DUTAMEDAN.COM - Wali Kota Surakarta sekaligus calon wakil presiden...

Periode Libur Natal dan Tahun Baru, Polres Buka Penitipan Kendaraan

BALANGAN, DUTAMEDAN.COM - Jelang libur Natal, 25 Desember 2024...

Camat Edy Irwan Pimpin Penyambutan Gerak Jalan TNI Peringati Hari Juang Infanteri Ke 75

DUTAMEDAN.COM, PALI - Camat Tanah Abang Edy Irwan, SE,...

Hadiri Konferkab PWI Kuansing ke-VI, Ini Yang Disampaikan Kapolres

DUTAMEDAN.COM, Kuansing - Konferensi Kabupaten (Konferkab) PWI Kuansing ke-VI...

Alat Deteksi Erupsi Merapi Sering Hilang, Wapres Perintahkan PVMBG Perketat Pegawasan

PADANG, DUTAMEDAN.COM - Dapat laporan sering hilangnya alat deteksi...

PMKRI Cabang Pematang Siantar Salurkan Bantuan Kepada Masyarakat Korban Bencana Banjir & Tanah Longsor di Samosir

Pematang Siantar, DUTAMEDAN.COM - Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia...

BERITA TERBARU

KATEGORI TERBAIK