Jumat, Oktober 3, 2025
25.2 C
Medan

Dewan Gerindra, Darori Ikhtiarkan Pendampingan Perlindungan dan Pemberdayaan Nelayan di Kebumen

KEBUMEN, DUTAMEDAN.COM – Dalam upaya meningkatkan potensi dan kesejahteraan masyarakat nelayan, Komisi IV DPR RI bekerja sama dengan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) RI menggelar Kunjungan Kerja (Kunker) di Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah, pada Senin (18/12/2023).

Anggota Komisi IV DPR RI, dari Fraksi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) IR.KRT. H.Darori Wonodipuro,MM.IPU, yang juga merupakan tokoh asli Petanahan Kebumen, menjadi salah satu penggerak utama dalam kegiatan ini.

Ia berkomitmen untuk terus mendukung upaya pemberdayaan nelayan dan kemajuan sektor kelautan dan perikanan di wilayahnya, hal ini sesuai dengan visi-misi ketua umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

Dalam sambutannya, Darori mengungkapkan keprihatinannya terkait rendahnya konsumsi ikan di Kabupaten Kebumen, yang masih berada di angka 25 persen. Ia menyoroti pentingnya peningkatan gizi anak dan penanganan stunting sebagai bagian dari upaya mencapai kesejahteraan masyarakat yang lebih baik.

“Saya di Komisi IV DPR RI telah bersinergi dengan KKP dengan memberikan bantuan yang bersifat untuk kesejahteraan nelayan. Namun, terkadang bantuan tidak bisa menjangkau semua nelayan karena kuota terbatas,” ujar Darori.

Dalam rangka memberikan dampak positif yang lebih besar, Darori menyerahkan 1000 paket sembako kepada masyarakat nelayan. Paket sembako tersebut berisi 5 kg beras, minyak goreng, gula pasir, dan mie, sebagai bentuk dukungan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat nelayan di Kabupaten Kebumen.

Pada acara ini, juga hadir TA DPR RI Yarianto, Plt Direktur Jenderal Perikanan Tangkap yang diwakilkan oleh Pelabuhan Perikanan Samudera Cilacap Kus Hartanto, dan Kabid Perikanan Tangkap Yuniasih Ari Widiati dari Dinas Lingkungan Hidup, Kelautan, dan Perikanan Kabupaten Kebumen.

Yuniasih menyampaikan apresiasi kepada KKP dan Darori Wonodipuro, yang selalu terlibat dalam program nyata untuk kepentingan masyarakat Kebumen. Melalui aspirasi Darori, berbagai sektor seperti pertanian, perikanan, dan lingkungan hidup mendapatkan dukungan yang nyata.

“Dari Pak Darori ini, aspirasi yang diberikan tidak saja dari kementerian kelautan dan perikanan sebagai mitra komisi IV DPR RI, tetapi juga urusan di sektor pertanian, Bulog, urusan Kehutanan Lingkungan Hidup yang bersentuhan langsung dengan kebutuhan masyarakat,” ungkap Yuniasih.

Terima kasih atas kunjungan Anda dan membaca berita dengan judul: Dewan Gerindra, Darori Ikhtiarkan Pendampingan Perlindungan dan Pemberdayaan Nelayan di Kebumen Wartawan: TAUFIK ARIFIN

SUMATERA UTARA

Amankan Sholat Idul Adha 1446 H di Empat Lokasi,Polres Pematangsiantar Turunkan 55 Personil

DUTAMEDAN.COM, PEMATANGSIANTAR - Kapolres Pematangsiantar AKBP Sah Udur T.M....

Dukung Swasembada Pangan 2025,Kapolres Pematangsiantar Bersama Forkopimda Panen Raya Jagung

PEMATANGSIANTAR, DUTAMEDAN.COM - Kapolres Pematangsiantar AKBP Sah Udur T.M....

Wakil Walikota Herlina Hadiri Kuliah Umum Bersama Wamen HAM di USI

DUTAMEDAN.COM, Pematangsiantar - Wakil Menteri Hak Asasi Manusia (Wamen...

Sambut Kunjungan Ny Titiek Sugiharti Surya, Wesly Sebut TP PKK Ujung Tombak Pembangunan

DUTAMEDAN.COM, Siantar - Seluruh kader Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan...

Tandatangani MoU Jaminan Sosial Ketenagakerjaan bagi Pekerja Rentan di Pematangsiantar

DUTAMEDAN.COM, Pematangsiantar - Pemerintah Kota (Pemko) Pematangsiantar memberikan perlindungan jaminan...

BERITA POPULER

Rakernas Goju Ryu Association 2021 Lantik Pengurus Pusat Periode 2020 – 2025

Jakarta, DUTAMEDAN.COM - Goju Ryu Karate-Do Association resmi melantik...

Pemilihan Presiden Rusia Dijadwalkan 17 Maret 2024

DUTAMEDAN.COM - Parlemen Rusia mengesahkan resolusi yang menjadwalkan pemilihan...

Hendry: Wartawan Saksi Peradaban, PWI Pusat Gelar Lomba Puisi Multimedia 2024

Jakarta, DUTAMEDAN.COM - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat kembali...

Prajurit Petarung Yonmarhanlan l Berlatih Menembak Bersama Prajurit Lantamal I

Medan, DUTAMEDAN.COM - TNI AL, Dispen Kormar, Pasmar 1...

42 Personel Polres Labuhanbatu Terima Kenaikan Pangkat

DUTAMEDAN.COM, Labuhanbatu - Sebanyak 42 personel Polres Labuhanbatu menggelar...

DWP Labuhanbatu Gelar Seminar Perempuan Sehat Dan Tangguh Peduli Terhadap Kesehatan Reproduksi

DUTAMEDAN.COM, Labuhanbatu - (13/12/23)/Dharmawanita Kabupaten Labuhanbatu yang di pimpin...

Mantap ! Aceh Utara Panen Jagung di Lahan 1.000 Hektar

DUTAMEDAN.COM, LHOKSUKON - Ditengah harga jagung pipil untuk pakan...

BERITA TERBARU

KATEGORI TERBAIK

Aceh Terkini (25)Asahan Terkini (18)Bali Terkini (27)Balige Terkini (5)Bandar Lampung Terkini (3)Bandung Terkini (5)Bangka Belitung Terkini (1)Banten Terkini (14)Batam Terkini (4)Batu Bara Terkini (12)Belawan Terkini (7)Bengkalis Terkini (3)Berita Aceh (20)Berita Asahan (12)Berita Bali (18)Berita Bandar Lampung (5)Berita Bandung (3)Berita Bangka Belitung (1)Berita Banten (11)Berita Batam (2)Berita Batu Bara (8)Berita Belawan (3)Berita Bengkulu (0)Berita Binjai (38)Berita Dairi (4)Berita Deli Serdang (44)Berita Dolok Sanggul (0)Berita Gunung Sitoli (4)Berita Humbang Hasundutan (2)Berita Jakarta (61)Berita Jawa Barat (11)Berita Jawa Tengah (4)Berita Jawa Timur (44)Berita Kalimantan Barat (6)Berita Kalimantan Selatan (7)Berita Kalimantan Tengah (42)Berita Kalimantan Timur (3)Berita Kalimantan Utara (3)Berita Karo (6)Berita Kisaran (1)Berita Labuhanbatu (4)Berita Labuhanbatu Selatan (4)Berita Labuhanbatu Utara (6)Berita Lampung (8)Berita Lampung Barat (3)Berita Langkat (12)Berita Lubuk Pakam (3)Berita Maluku (4)Berita Mandailing Natal (2)Berita Medan (100)Berita Metro (1)Berita Nias Barat (6)Berita Nias Selatan (3)Berita Nias Utara (1)Berita Nusa Tenggara Barat (1)Berita Nusa Tenggara Timur (1)Berita Ogan Komering Ilir (1)Berita Padang (4)Berita Padang Lawas Utara (1)Berita Padangsidimpuan (9)Berita Pakpak Bharat (4)Berita Palembang (1)Berita Palu (1)Berita Panyabungan (0)Berita Papua Barat (1)Berita Parapat (1)Berita Pekanbaru (2)Berita Pematang Siantar (10)Berita Pematangsiantar (10)Berita Riau (4)Berita Samarinda (1)Berita Samosir (10)Berita Serdang Bedagai (5)Berita Sibolga (4)Berita Simalungun (16)Berita Stabat (6)Berita Sulawesi Selatan (1)Berita Sulawesi Tengah (1)Berita Sulawesi Utara (4)Berita Sumatera Barat (4)Berita Sumatera Selatan (9)Berita Sumatera Utara (62)Berita Sumatera Utara (85)Berita Tanjung Balai (11)Berita Tanjung Morawa (1)Berita Tanjungbalai (10)Berita Tapanuli Selatan (0)Berita Tapanuli Tengah (2)