Jumat, April 25, 2025
24 C
Medan

Jasa Marga Batasi Mobil Angkutan Barang Masuk Tol Selama Libut Nataru

DUTAMEDAN.COM – PT Jasa Marga telah merinci daftar angkutan barang yang akan dibatasi operasionalnya selama libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).

Pembatasan operasional angkutan barang ini sebagai bentuk tindak lanjut dari Surat Keputusan Bersama (SKB) Dirjen Perhubungan Darat, Kakorlantas Polri dan Dirjen Bina Marga tanggal 5 Desember 2023.

“Tentang Pengaturan Lalu Lintas Jalan Serta Penyeberangan Selama Masa Arus Mudik dan Arus Balik Natal 2023 dan Tahun Baru 2024​,” kata Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga Lisye Octaviana dalam keterangannya, dikutip Minggu (17/12).

Lisye menjelaskan, pembatasan ini dilakukan demi mendukung kelancaran distribusi lalu lintas selama libur Natal dan Tahun Baru 2024.

Ketentuan pembatasan angkutan barang ini akan terbagi menjadi dua tahap, yakni pembatasan untuk arus mudik dan balik saat Natal serta pembatasan untuk arus mudik dan balik saat Tahun Baru.

– Periode Natal dilakukan pada Jumat, 22 Desember 2023 pukul 00.00 sampai dengan Minggu, 24 Desember 2023 pukul 24.00 waktu setempat (Arus Mudik) dan Selasa, 26 Desember 2023 pukul 00.00 sampai dengan Rabu, 27 Desember 2023 pukul 08.00 WIB.

– Periode Libur Tahun Baru dilakukan pada Jumat, 29 Desember 2023 pukul 00.00 sampai dengan Sabtu, 30 Desember 2023 pukul 24.00 waktu setempat (Arus Mudik) dan Senin, 1 Januari 2023 pukul 00.00 sampai dengan Selasa, 2 Januari 2023 pukul 08.00 WIB.

Berikut rincian angkutan barang yang terkena pembatasan:

– Mobil barang dengan jumlah berat yang diijinkan lebih dari 14.000 kg

– Mobil barang dengan sumbu tiga atau lebih

– Mobil barang dengan kereta tempelan

– Mobil barang dengan kereta gandengan

– Mobil barang yang digunakan untuk pengangkutan: bahan galian (tanah, pasir, batu), hasil tambang, dan bahan bangunan.

Pembatasan ini berlaku di ruas tol sebagai berikut:

– Ruas tol Jakarta – Tangerang

– Ruas tol Dr Ir Sedyatmo

– Ruas tol JORR

– Ruas tol dalam kota (Cawang-Tomang-Pluit)

– Ruas tol Jagorawi

– Ruas tol Jakarta-Cikampek

– Ruas tol Jakarta-Cikampek II Selatan (Fungsional)

– Ruas tol Cipularang

– Ruas tol Padaleunyi

– Ruas tol Palimanan-Kanci

– Ruas tol Batang-Semarang

– Ruas tol Semarang seksi A, B, C

– Ruas tol Semarang-Solo

– Ruas tol Solo-Ngawi

– Ruas tol Jogja-Solo (Fungsional)

– Ruas tol Ngawi-Kertosono

– Ruas tol Mojokerto-Surabaya

– Ruas tol Surabaya-Gempol

– Ruas tol Gempol-Pasuruan

– Ruas tol Pandaan-Malang.[prs]

SUMATERA UTARA

Safari Ramadhan di Masjid Istiqomah, Wali Kota Wesly Silalahi Serahkan Bantuan dan Pesan Toleransi

DUTAMEDAN.COM, SIANTAR - Wali Kota Pematangsiantar Wesly Silalahi SH...

Herlina Hadiri Rapat Program Kerja TPAKD Kota Pematangsiantar Tahun 2025

PEMATANGSIANTAR, DUTAMEDAN.COM - Program kerja Tm Percepatan Akses Keuangan Daerah...

Borneo Cross Border Cycling Tour Pererat Hubungan RI-Malaysia

DUTAMEDAN.COM, PONTIANAK - Sebanyak 69 peserta Borneo Cross Border...

Sat Binmas Polres Tebingtinggi Cooling System, Wujudkan Kamtibmas Yang Aman

TEBINGTINGGI, DUTAMEDAN.COM - Dalam rangka mewujudkan Kamtibmas yang aman...

Polres Simalungun Mendadak Tes Urine 76 Orang Personel, Ini Hasilnya

Simalungun, DUTAMEDAN.COM - Dalam upaya menjaga profesionalisme dan integritas...

BERITA POPULER

Polres Labuhanbatu Terima 2 Penghargaan Terbaik Dari Ketua Saber Pungli Provinsi Sumut

DUTAMEDAN.COM, Labuhanbatu - Polres Labuhanbatu meraih Penghargaan Pokja penindakan...

GMKI Cabang Tarutung Dan GAMKI Humbahas Tanam 500 Pohon Pinggiran Sekitar Danau Toba

TARUTUNG, DUTAMEDAN.COM - BPC dan Anggota Gerakan Mahasiswa Kristen...

Penurunan IPH Lotim NTB, Mencapai 8,36 Persen. Tertinggi Se Indonesia.

DUTAMEDAN.COM, Lombok Timur NTB - Kabupaten Lombok Timur (Lotim)...

Demi Kaburkan Kasus, Tersangka Pembunuh Rai di Medang Deras Berteriak Ada Orang Bunuh Diri

Batu Bara, DUTAMEDAN.COM - Rekonstruksi pembunuhan terhadap korban Rai...

Bupati Labura Hadiri Milad IPHI Labura ke- 36

LABURA, DUTAMEDAN.COM - Bupati Labura Hendri Yanto Sitorus, menghadiri...

Peringatan HKGB ke-72 di Pasbar, Ketua GOW Harapkan Bhayangkari Makin Mandiri dan Profesional

DUTAMEDAN.COM, Pasaman Barat - Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW)...

Astra Financial dan WeLab Luncurkan Bank Saqu

JAKARTA, DUTAMEDAN.COM - PT Bank Jasa Jakarta (BJJ) yang...

BERITA TERBARU

KATEGORI TERBAIK

Aceh Terkini (24)Asahan Terkini (17)Bali Terkini (27)Balige Terkini (4)Bandar Lampung Terkini (3)Bandung Terkini (5)Bangka Belitung Terkini (1)Banten Terkini (14)Batam Terkini (4)Batu Bara Terkini (11)Belawan Terkini (6)Bengkalis Terkini (2)Berita Aceh (20)Berita Asahan (12)Berita Bali (18)Berita Bandar Lampung (5)Berita Bandung (3)Berita Bangka Belitung (1)Berita Banten (11)Berita Batam (2)Berita Batu Bara (8)Berita Belawan (3)Berita Bengkulu (0)Berita Binjai (38)Berita Dairi (4)Berita Deli Serdang (44)Berita Dolok Sanggul (0)Berita Gunung Sitoli (4)Berita Humbang Hasundutan (2)Berita Jakarta (61)Berita Jawa Barat (11)Berita Jawa Tengah (4)Berita Jawa Timur (44)Berita Kalimantan Barat (6)Berita Kalimantan Selatan (7)Berita Kalimantan Tengah (42)Berita Kalimantan Timur (3)Berita Kalimantan Utara (3)Berita Karo (6)Berita Kisaran (1)Berita Labuhanbatu (4)Berita Labuhanbatu Selatan (4)Berita Labuhanbatu Utara (6)Berita Lampung (8)Berita Lampung Barat (3)Berita Langkat (12)Berita Lubuk Pakam (3)Berita Maluku (4)Berita Mandailing Natal (2)Berita Medan (99)Berita Metro (1)Berita Nias Barat (6)Berita Nias Selatan (3)Berita Nias Utara (1)Berita Nusa Tenggara Barat (1)Berita Nusa Tenggara Timur (1)Berita Ogan Komering Ilir (1)Berita Padang (4)Berita Padang Lawas Utara (1)Berita Padangsidimpuan (9)Berita Pakpak Bharat (4)Berita Palembang (1)Berita Palu (1)Berita Panyabungan (0)Berita Papua Barat (1)Berita Parapat (1)Berita Pekanbaru (2)Berita Pematang Siantar (2)Berita Pematangsiantar (2)Berita Riau (4)Berita Samarinda (1)Berita Samosir (10)Berita Serdang Bedagai (5)Berita Sibolga (4)Berita Simalungun (16)Berita Stabat (6)Berita Sulawesi Selatan (1)Berita Sulawesi Tengah (1)Berita Sulawesi Utara (4)Berita Sumatera Barat (4)Berita Sumatera Selatan (9)Berita Sumatera Utara (62)Berita Sumatera Utara (85)Berita Tanjung Balai (11)Berita Tanjung Morawa (1)Berita Tanjungbalai (10)Berita Tapanuli Selatan (0)Berita Tapanuli Tengah (2)