Rabu, April 23, 2025
23.5 C
Medan

Bey Machmudin Lantik Agus Mulyadi Sebagai Penjabat Wali Kota Cirebon

DUTAMEDAN.COM, CIREBON – Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin melantik Agus Mulyadi sebagai Penjabat Wali Kota Cirebon di Aula Barat Gedung Sate, Kota Bandung, Rabu (13/12/23).

Sebelumnya Agus Mulyadi menjabat sebagai Sekretaris Daerah Kota Cirebon. Agus menggantikan Eti Herawaty yang habis masa jabatan pada 12 Desember 2023.

Agus akan menjadi Penjabat hingga Wali Kota Cirebon definitif hasil pemilu 2024 dilantik. Pelantikan Agus Mulyadi sebagai Penjabat Wali Kota Cirebon berdasarkan Keputusan Menteri Dalam Negeri RI Nomor  100.2.1.3 – 6572 tahun 2023.

Bey Machmudin berharap Agus Mulyadi dapat menjalankan tugas dengan baik, penuh transparansi, dan menjaga akuntabilitas.

Kemudian mampu menjalin komunikasi dan kemitraan dengan seluruh stakeholders, jajaran Forkopimda, tokoh masyarakat juga dengan segenap unsur perangkat daerah, agar tugas pembangunan dan pemerintahan daerah dapat terus berjalan optimal.

“Saya juga ingin menyampaikan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya pada Ibu Wali Kota Cirebon yang sebelumnya, Ibu Eti Herawaty, atas dedikasinya memimpin Kota Cirebon,” ujar Bey Machmudin.

Ada beberapa amanat yang disampaikan Bey pada Agus setelah menjabat. Pertama, melalui Jabar Anteng untuk dapat menjaga netralita ASN, keamanan dan kenyaman masyarakat selama proses pemilu berlangsung.

“Kami berharap Bapak Agus dapat melaksanakan tugas dengan baik. Melaksanakan Pemilu dengan lancar, aman dan juga adil,” kata Bey.

Kemudian juga Bey mengingatkan memasuki musim penghujan harus meningkatkan kewaspadaan. Jabar, kata Bey, provinsi rawan bencana longsor dan cuaca ekstrem.

Terakhir dengan adanya kenaikan kembali kasus COVID-19, Bey berharap masyarakat jangan terlalu panik. Jaga protokol kesehatan seperti menggunakan masker dan tingkatkan imunitas tenaga kesehatan dengan vaksin.

Setelah Kota Cirebon, masih ada beberapa kota dan kabupaten yang kepala daerahnya akan dilantik, seperti Garut, Subang, Kota Bogor, Kabupaten Bogor.

“Walaupun Bogor Kota masih nunggu dari MK (Mahkamah Konstitusi) seperti apa,  Ada beberapa daerah yang mengajukan ke MK, dan terus berjalan. Usulan sudah aman, untuk yang tahun ini yang tahun depan ada dua,” pungkas Bey.(*).

Artikel Bey Machmudin Lantik Agus Mulyadi Sebagai Penjabat Wali Kota Cirebon pertama kali tampil pada DUTAMEDAN.COM.

SUMATERA UTARA

Safari Ramadhan di Masjid Istiqomah, Wali Kota Wesly Silalahi Serahkan Bantuan dan Pesan Toleransi

DUTAMEDAN.COM, SIANTAR - Wali Kota Pematangsiantar Wesly Silalahi SH...

Herlina Hadiri Rapat Program Kerja TPAKD Kota Pematangsiantar Tahun 2025

PEMATANGSIANTAR, DUTAMEDAN.COM - Program kerja Tm Percepatan Akses Keuangan Daerah...

Borneo Cross Border Cycling Tour Pererat Hubungan RI-Malaysia

DUTAMEDAN.COM, PONTIANAK - Sebanyak 69 peserta Borneo Cross Border...

Sat Binmas Polres Tebingtinggi Cooling System, Wujudkan Kamtibmas Yang Aman

TEBINGTINGGI, DUTAMEDAN.COM - Dalam rangka mewujudkan Kamtibmas yang aman...

Polres Simalungun Mendadak Tes Urine 76 Orang Personel, Ini Hasilnya

Simalungun, DUTAMEDAN.COM - Dalam upaya menjaga profesionalisme dan integritas...

BERITA POPULER

Babinsa Koramil 1513-01/Piru Laksanakan Kerja Bakti Pengecatan Gereja EbenHaezer di Desa Ariate

SBB, DUTAMEDAN.COM - Babinsa Koramil 1513-01/Piru, Sertu A. Kakisina,...

Laporan Terkait Persaingan Usaha Ke KPPU Kanwil I Meningkat

MEDAN, DUTAMEDAN.COM - Sepanjang tahun 2023 jumlah laporan terkait...

Saat Debat Capres Perdana, Prabowo tak Menyerang Personal Lawannya

JAKARTA, DUTAMEDAN.COM - Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran...

Pelatihan Manajemen Perusahaan Air Minum Angkatan 143 Berakhir

MEDAN, DUTAMEDAN.COM - Pendidikan dan pelatihan manajemen perusahaan air...

Tingkatkan Partisipasi Pemilih Pemula, *Pj Gubernur Sumut Terus Perkuat Sosialisasi*

MEDAN, DUTAMEDAN.COM - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut)...

553 Perenang Ramaikan Kejuaraan Danlanal Semarang Cup III Tahun 2025

Semarang, DUTAMEDAN.COM - Danlanal Semarang Cup merupakan kejuaraan yang...

Pemkab Samosir Bentuk Desa Tangguh Bencana

DUTAMEDAN.COM, SAMOSIR - Untuk mengurangi risiko bencana dan meningkatkan...

Polda Sumut Dirikan Posko DVI di Humbahas

DUTAMEDAN.COM, HUMBAHAS - Polda Sumut mendirikan Posko DVI untuk...

BERITA TERBARU

KATEGORI TERBAIK

Aceh Terkini (24)Asahan Terkini (17)Bali Terkini (27)Balige Terkini (4)Bandar Lampung Terkini (3)Bandung Terkini (5)Bangka Belitung Terkini (1)Banten Terkini (14)Batam Terkini (4)Batu Bara Terkini (11)Belawan Terkini (6)Bengkalis Terkini (2)Berita Aceh (20)Berita Asahan (12)Berita Bali (18)Berita Bandar Lampung (5)Berita Bandung (3)Berita Bangka Belitung (1)Berita Banten (11)Berita Batam (2)Berita Batu Bara (8)Berita Belawan (3)Berita Bengkulu (0)Berita Binjai (38)Berita Dairi (4)Berita Deli Serdang (44)Berita Dolok Sanggul (0)Berita Gunung Sitoli (4)Berita Humbang Hasundutan (2)Berita Jakarta (61)Berita Jawa Barat (11)Berita Jawa Tengah (4)Berita Jawa Timur (44)Berita Kalimantan Barat (6)Berita Kalimantan Selatan (7)Berita Kalimantan Tengah (42)Berita Kalimantan Timur (3)Berita Kalimantan Utara (3)Berita Karo (6)Berita Kisaran (1)Berita Labuhanbatu (4)Berita Labuhanbatu Selatan (4)Berita Labuhanbatu Utara (6)Berita Lampung (8)Berita Lampung Barat (3)Berita Langkat (12)Berita Lubuk Pakam (3)Berita Maluku (4)Berita Mandailing Natal (2)Berita Medan (99)Berita Metro (1)Berita Nias Barat (6)Berita Nias Selatan (3)Berita Nias Utara (1)Berita Nusa Tenggara Barat (1)Berita Nusa Tenggara Timur (1)Berita Ogan Komering Ilir (1)Berita Padang (4)Berita Padang Lawas Utara (1)Berita Padangsidimpuan (9)Berita Pakpak Bharat (4)Berita Palembang (1)Berita Palu (1)Berita Panyabungan (0)Berita Papua Barat (1)Berita Parapat (1)Berita Pekanbaru (2)Berita Pematang Siantar (2)Berita Pematangsiantar (2)Berita Riau (4)Berita Samarinda (1)Berita Samosir (10)Berita Serdang Bedagai (5)Berita Sibolga (4)Berita Simalungun (16)Berita Stabat (6)Berita Sulawesi Selatan (1)Berita Sulawesi Tengah (1)Berita Sulawesi Utara (4)Berita Sumatera Barat (4)Berita Sumatera Selatan (9)Berita Sumatera Utara (62)Berita Sumatera Utara (85)Berita Tanjung Balai (11)Berita Tanjung Morawa (1)Berita Tanjungbalai (10)Berita Tapanuli Selatan (0)Berita Tapanuli Tengah (2)