Rabu, Maret 12, 2025
27 C
Medan

Polsek Medan Baru Gelar ‘Pojok Pemilu’ di Medan Polonia

Medan, DUTAMEDAN.COM – Personel Polsek Medan Baru menggelar kegiatan ‘Pojok Pemilu’ di Kelurahan Sari Rejo, Kecamatan Medan Polonia, Jumat, (8/12/2023).

Kegiatan ‘Pojok Pemilu’ yang bertujuan untuk berbagi informasi agar terwujud Pemilu Serentak yang aman dan damai itu dilaksankan di Warkop Yusuf, Jalan Antariksa Kelurahan Sari Rejo, Kecamatan Medan Polonia.

Hadir pada kesempatan itu Ketua Panwaslu Kecamatan Medan Polonia, Rijam Kamal Siahaan beserta anggota, Riris Adi Syahputra Munthe dan Nurfarida.

Kemudian Lurah Sari Rejo, Kecamatan Medan Polonia, Edi Gurnawan, Komisioner Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Iskandar Zulkarnain Siahaan, tokoh agama, tokoh masyarakat, Organisasi Kepemudaan (OKP), Kepala Lingkungan dan stakeholder lainnya.

Tidak ketinggalan, Kanit Binmas Polsek Medan Baru, AKP HR Suprianto, Panit Opsnal Intelkam Polsek Medan Baru Ipda Lamsihar Simanjuntak dan personel lainnya.

“Kegiatan ini bertujuan untuk berbagi informasi serta menerima masukan dari masyarakat agar terciptanya Pemilu Serentak tahun 2024 dengan aman dan damai,” ujar Kanit Binmas Polsek Medan Baru AKP HR Suprianto di hdapan 25 orang yang hadir saat membuka kegiatan ‘Pojok Pemilu’ tersebut.

Karena itu, lanjut dijelaskannya, atas nama Kapolestabes Medan dan Kapolsek Medan Baru ia mengucapkan terima kasih kepada seluruh hadirin.

“Terima kasih atas kehadiran bapak dan ibu dalam kegiatan sharing tentang pelaksanaan Pemilu Serentak 2024 mendatang ini,” jelas AKP HR Suprianto.

Senada dengan itu, Panit Opsnal Intelkam Polsek Medan Baru Ipda Lamsihar Simanjuntak menyampaikan kegiatan ‘Pojok Pemilu’ ini merupakan program rutin jajaran Polrestabes Medan.

“Tujuannya tidak lain untuk menyamakan persepsi agar tercipta Pemilu Serentak tahun 2024 yang aman dan damai,” kata Ipda Lamsihar Simanjuntak.

Apalagi, kata Ipda Lamsihar Simanjuntak, Pemilu adalah sarana pelaksanaan kedaulatan rakyat yang dilaksanakan secara langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil dalam Negara Kesatuan Indonesia berdasarkan Pancasila dan Undang-undang Dasar Negara Republik Indonesia 1945.

“Dengan kata lain, pemilu merupakan sarana bagi rakyat untuk menjalankan kedaulatan dan merupakan lembaga demokrasi. Bukan menjadi ajang perpecahan,” katanya.

Maka dari itu, katanya, lewat kegiatan ‘Pojok Pemilu’ ini, diharapkan tercipta kesamaan persepsi sehingga apa yang dicita-citakan bersama agar Pemilu aman dan damai dapat diwujudkan.

Sementara itu, anggota Panwaslu Kecamatan Medan Polonia, Riris Adi Syahputra Munthe dalam kesempatannya menyampaikan bahwa untuk mewujudkan Pemilu yang aman dan damai bukan hanya tanggungjawab dari penyelenggara.

“Tanggung jawabnya bukan hanya ada pada penyelenggara Pemilu. Karena itu, mari sama-sama kita melakukan pengawasan dengan berbagi informasi agar tercipta Pemilu yang aman dan damai serta berkualitas,” katanya.

Sedangkan Komisioner PPK Medan Polonia, Iskandar Zulkarnain Siahaan menyampaikan perihal tentang Pemilu damai.

Setelah mendengar paparan dari pihak Polsek Medan Baru, Panwaslu Kecamatan dan PPK, acara dilanjutkan dengan sesi tanya jawab.

Kemudian, unsur tokoh agama, tokoh masyarakat dan perwakilan OKP menyatakan siap untuk menyukseskan Pemilu. (red)

SUMATERA UTARA

Safari Ramadhan di Masjid Istiqomah, Wali Kota Wesly Silalahi Serahkan Bantuan dan Pesan Toleransi

DUTAMEDAN.COM, SIANTAR - Wali Kota Pematangsiantar Wesly Silalahi SH...

Herlina Hadiri Rapat Program Kerja TPAKD Kota Pematangsiantar Tahun 2025

PEMATANGSIANTAR, DUTAMEDAN.COM - Program kerja Tm Percepatan Akses Keuangan Daerah...

Borneo Cross Border Cycling Tour Pererat Hubungan RI-Malaysia

DUTAMEDAN.COM, PONTIANAK - Sebanyak 69 peserta Borneo Cross Border...

Sat Binmas Polres Tebingtinggi Cooling System, Wujudkan Kamtibmas Yang Aman

TEBINGTINGGI, DUTAMEDAN.COM - Dalam rangka mewujudkan Kamtibmas yang aman...

Polres Simalungun Mendadak Tes Urine 76 Orang Personel, Ini Hasilnya

Simalungun, DUTAMEDAN.COM - Dalam upaya menjaga profesionalisme dan integritas...

BERITA POPULER

Tafakur Al Nihayah Fi Gharib Al Hadis: Mutiara Terakhir Ibnu Al Atsiir

DUTAMEDAN.COM - Kitab al Nihayah Fi Gharib al Hadis...

Penemuan Mayat di Kampus UNPRI, Ini Tata Kelola Penyimpanan Kadaver

DUTAMEDAN.COM - Kadaver atau mayat yang diawetkan, umumnya digunakan...

Sat Polairud Blue Light Patrol, Kawasan Obyek Wisata dan Pesisir Pantai Antisipasi Libur Nataru

Karangasem, DUTAMEDAN.COM - Antisipasi Libur Natal dan Tahun Baru (Nataru)...

Dansesko TNI Buka Pendidikan Reguler Ke-48 Sesko TNI Secara Virtual

Jakarta, DUTAMEDAN.COM - Komandan Sekolah Staf dan Komando TNI...

Laksanakan Misi Perdamaian Dunia, KRI SIM-367 Tiba di Colombo, Sri Lanka

Jakarta, DUTAMEDAN.COM - Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Sultan...

BERITA TERBARU

KATEGORI TERBAIK

Aceh Terkini (24)Asahan Terkini (17)Bali Terkini (27)Balige Terkini (4)Bandar Lampung Terkini (3)Bandung Terkini (5)Bangka Belitung Terkini (1)Banten Terkini (14)Batam Terkini (4)Batu Bara Terkini (11)Belawan Terkini (6)Bengkalis Terkini (2)Berita Aceh (20)Berita Asahan (12)Berita Bali (18)Berita Bandar Lampung (5)Berita Bandung (3)Berita Bangka Belitung (1)Berita Banten (11)Berita Batam (2)Berita Batu Bara (8)Berita Belawan (3)Berita Bengkulu (0)Berita Binjai (38)Berita Dairi (4)Berita Deli Serdang (44)Berita Dolok Sanggul (0)Berita Gunung Sitoli (4)Berita Humbang Hasundutan (2)Berita Jakarta (61)Berita Jawa Barat (11)Berita Jawa Tengah (4)Berita Jawa Timur (44)Berita Kalimantan Barat (6)Berita Kalimantan Selatan (7)Berita Kalimantan Tengah (42)Berita Kalimantan Timur (3)Berita Kalimantan Utara (3)Berita Karo (6)Berita Kisaran (1)Berita Labuhanbatu (4)Berita Labuhanbatu Selatan (4)Berita Labuhanbatu Utara (6)Berita Lampung (8)Berita Lampung Barat (3)Berita Langkat (12)Berita Lubuk Pakam (3)Berita Maluku (4)Berita Mandailing Natal (2)Berita Medan (99)Berita Metro (1)Berita Nias Barat (6)Berita Nias Selatan (3)Berita Nias Utara (1)Berita Nusa Tenggara Barat (1)Berita Nusa Tenggara Timur (1)Berita Ogan Komering Ilir (1)Berita Padang (4)Berita Padang Lawas Utara (1)Berita Padangsidimpuan (9)Berita Pakpak Bharat (4)Berita Palembang (1)Berita Palu (1)Berita Panyabungan (0)Berita Papua Barat (1)Berita Parapat (1)Berita Pekanbaru (2)Berita Pematang Siantar (2)Berita Pematangsiantar (2)Berita Riau (4)Berita Samarinda (1)Berita Samosir (10)Berita Serdang Bedagai (5)Berita Sibolga (4)Berita Simalungun (16)Berita Stabat (6)Berita Sulawesi Selatan (1)Berita Sulawesi Tengah (1)Berita Sulawesi Utara (4)Berita Sumatera Barat (4)Berita Sumatera Selatan (9)Berita Sumatera Utara (62)Berita Sumatera Utara (85)Berita Tanjung Balai (11)Berita Tanjung Morawa (1)Berita Tanjungbalai (10)Berita Tapanuli Selatan (0)Berita Tapanuli Tengah (2)