Selasa, Maret 11, 2025
28 C
Medan

Satnarkoba Polres Labusel Berhasil Tangkap Jaringan Narkoba Antar Daerah

Labusel, DUTAMEDAN.COM – Polres Labuhanbatu Selatan yang dipimpin oleh Kapolres AKBP Maringan Simanjuntak, S.H.,MH., terus membuktikan komitmennya untuk memberantas peredaran dan Penyalahgunaan narkotika diwilayah Hukum Polres Labuhanbatu Selatan.

Satnarkoba Polres Labuhanbatu Selatan berhasil mengungkap kasus penyalahgunaan Narkotika jaringan antar daerah di Perkebunan kelapa sawit Dusun Poncol Desa Perlabian Kecamatan Kampung Rakyat Kabupaten Labuhanbatu Selatan pada Rabu tanggal 29 Nopember 2023 sekira pukul 02:00 WIB.

Penangkapan tersebut berawal dari informasi masyarakat yang layak dipercaya bahwa di Perkebunan kelapa sawit Dusun Poncol Desa Perlabian Kecamatan Kampung Rakyat Kabupaten Labuhanbatu Selatan sering terjadi transaksi jual beli narkotika jenis sabu yang dilakukan oleh seorang laki-laki bernama panggilan ZK.

Selanjutnya pada hari Rabu tanggal 29 Nopember 2023 sekira pukul 02.00 wib, personil Sat Resnarkoba Polres Labuhanbatu Selatan melakukan penyelidikan, pemantauan dan mengamati disekitar lokasi yang dimaksud.

Kemudian melihat 2 orang laki-laki sedang duduk dengan gerak gerik mencurigakan dan langsung dilakukan penggerebekan dan berhasil mengamankan 2 orang tersebut yang mengaku bernama ZK (lk/Islam/36 tahun) warga Dusun Patonis Kelurahan Sei Jawi-jawi Kecamatan Panai Hulu Kabupaten Labuhanbatu dan FW (lk/Kristen/41 tahun) warga Dusun Sepadan Jaya Desa Tanjung Selamat Kecamatan Kampung Rakyat Kabupaten Labuhanbatu Selatan, jelas Kapolres Labuhanbatu Selatan AKBP Maringan Simanjuntak, melalui Kasat Resnarkoba Polres Labuhanbatu Selatan AKP Endang R Ginting, S.H.,M.H., di Polres Labuhanbatu Selatan, Senin (4/12/2023).

Kemudian dilakukan penggeledahan terhadap ZK dan ditemukan berang bukti berupa 3 plastik klip sedang berisi 14,42 gram diduga narkotika jenis sabu, 2 bungkus plastik klip kosong, uang sebesar Rp.220.000, 1 unit Handphone Nokia warna hitam.

Dan dilakukan penggeledahan juga terhadap FW ditemukan 3 bungkus plastik klip kecil diduga berisi narkotika jenis sabu seberat 3,48 gram, 1 unit Handphone android merk Vivo warna hitam. Selanjutnya dilakukan introgasi terhadap ZK,

“Tersangka mengaku narkoba tersebut adalah miliknya yang diperoleh dari seorang laki-laki bernama panggilan Nanda warga Tanjung Balai melalui perantara AN (lk/Islam/64 tahun) warga Desa Pelabuhan Teluk Nibung Kecamatan Teluk Nibung Kota Tanjung Balai”.sambung AKP Endang.

Personel melakukan pengembangan terhadap AN didaerah Desa Sopin Negeri Lama seberang Kecamatan Bilang Hilir Kabupaten Labuhanbatu.

“Dari hasil pengembangan diamankan AN dan turut ditemukan 1 unit Handphone Nokia warna hitam dan uang tunai Rp.300.000.
Setelah dilakukan introgasi awal ia mengaku benar telah membawa dan menyerahkan narkotika jenis sabu kepada ZN”.ujar Kasat Resnarkoba Polres Labuhanbatu Selatan tersebut.

Sementara untuk terduga ND masih dalam penyelidikan dan belum dapat ditemukan (DPO).

Selanjutnya tersangka berikut barang bukti dibawa ke Satnarkoba Polres Labuhanbatu Selatan untuk proses hukum lebih lanjut, pungkasnya.

SUMATERA UTARA

Safari Ramadhan di Masjid Istiqomah, Wali Kota Wesly Silalahi Serahkan Bantuan dan Pesan Toleransi

DUTAMEDAN.COM, SIANTAR - Wali Kota Pematangsiantar Wesly Silalahi SH...

Herlina Hadiri Rapat Program Kerja TPAKD Kota Pematangsiantar Tahun 2025

PEMATANGSIANTAR, DUTAMEDAN.COM - Program kerja Tm Percepatan Akses Keuangan Daerah...

Borneo Cross Border Cycling Tour Pererat Hubungan RI-Malaysia

DUTAMEDAN.COM, PONTIANAK - Sebanyak 69 peserta Borneo Cross Border...

Sat Binmas Polres Tebingtinggi Cooling System, Wujudkan Kamtibmas Yang Aman

TEBINGTINGGI, DUTAMEDAN.COM - Dalam rangka mewujudkan Kamtibmas yang aman...

Polres Simalungun Mendadak Tes Urine 76 Orang Personel, Ini Hasilnya

Simalungun, DUTAMEDAN.COM - Dalam upaya menjaga profesionalisme dan integritas...

BERITA POPULER

Panglima TNI Pimpin Penyerahan Jabatan Pangkogabwilhan III dan Sertijab Dandema Mabes TNI

Jakarta, DUTAMEDAN.COM - Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto,...

TPN Klaim Mahfud Bakal Tampil Apa Adanya di Debat Cawapres

DUTAMEDAN.COM - Calon wakil presiden nomor urut 3 Mahfud...

Bhabinkamtibmas Polsek Bandar Bersama Warga Gotong Royong Bangun Pesantren

Redelong, DUTAMEDAN.COM - Bhabinkamtibmas Polsek Bandar Bripka Candra Sugara...

Sat Polairud Blue Light Patrol, Kawasan Obyek Wisata dan Pesisir Pantai Antisipasi Libur Nataru

Karangasem, DUTAMEDAN.COM - Antisipasi Libur Natal dan Tahun Baru (Nataru)...

Polres Simalungun Gelar Pembinaan dan Pemulihan Profesi Polri Bersama Kasubbag Rehab Polda Sumut

SIMALUNGUN, DUTAMEDAN.COM - 14 Desember 2023/Sebagai bagian dari upaya...

Polres Binjai Gelar Khatam Dan Doa Bersama Dalam Rangka Pilkada Damai

Binjai, DUTAMEDAN.COM - Kapolres Binjai AKBP Bambang C Utomo.SH.SIK.,...

Besok, Umat Nasrani se-Sumut Hadiri Perayaan Natal Oikumene 2024, Dihadiri Pj Gubernur dan Ephorus HKBP

DUTAMEDAN.COM, Medan - Ribuan umat Nasrani se-Sumatera Utara (Sumut) akan...

Rp363,7 Miliar Aset Pemko Medan Berhasil Diselamatkan

MEDAN, DUTAMEDAN.COM - Pemko Medan berupaya optimal mewujudkan tertib...

BERITA TERBARU

KATEGORI TERBAIK

Aceh Terkini (24)Asahan Terkini (17)Bali Terkini (27)Balige Terkini (4)Bandar Lampung Terkini (3)Bandung Terkini (5)Bangka Belitung Terkini (1)Banten Terkini (14)Batam Terkini (4)Batu Bara Terkini (11)Belawan Terkini (6)Bengkalis Terkini (2)Berita Aceh (20)Berita Asahan (12)Berita Bali (18)Berita Bandar Lampung (5)Berita Bandung (3)Berita Bangka Belitung (1)Berita Banten (11)Berita Batam (2)Berita Batu Bara (8)Berita Belawan (3)Berita Bengkulu (0)Berita Binjai (38)Berita Dairi (4)Berita Deli Serdang (44)Berita Dolok Sanggul (0)Berita Gunung Sitoli (4)Berita Humbang Hasundutan (2)Berita Jakarta (61)Berita Jawa Barat (11)Berita Jawa Tengah (4)Berita Jawa Timur (44)Berita Kalimantan Barat (6)Berita Kalimantan Selatan (7)Berita Kalimantan Tengah (42)Berita Kalimantan Timur (3)Berita Kalimantan Utara (3)Berita Karo (6)Berita Kisaran (1)Berita Labuhanbatu (4)Berita Labuhanbatu Selatan (4)Berita Labuhanbatu Utara (6)Berita Lampung (8)Berita Lampung Barat (3)Berita Langkat (12)Berita Lubuk Pakam (3)Berita Maluku (4)Berita Mandailing Natal (2)Berita Medan (99)Berita Metro (1)Berita Nias Barat (6)Berita Nias Selatan (3)Berita Nias Utara (1)Berita Nusa Tenggara Barat (1)Berita Nusa Tenggara Timur (1)Berita Ogan Komering Ilir (1)Berita Padang (4)Berita Padang Lawas Utara (1)Berita Padangsidimpuan (9)Berita Pakpak Bharat (4)Berita Palembang (1)Berita Palu (1)Berita Panyabungan (0)Berita Papua Barat (1)Berita Parapat (1)Berita Pekanbaru (2)Berita Pematang Siantar (2)Berita Pematangsiantar (2)Berita Riau (4)Berita Samarinda (1)Berita Samosir (10)Berita Serdang Bedagai (5)Berita Sibolga (4)Berita Simalungun (16)Berita Stabat (6)Berita Sulawesi Selatan (1)Berita Sulawesi Tengah (1)Berita Sulawesi Utara (4)Berita Sumatera Barat (4)Berita Sumatera Selatan (9)Berita Sumatera Utara (62)Berita Sumatera Utara (85)Berita Tanjung Balai (11)Berita Tanjung Morawa (1)Berita Tanjungbalai (10)Berita Tapanuli Selatan (0)Berita Tapanuli Tengah (2)