Kamis, April 17, 2025
22.4 C
Medan

BPBD Kabupaten Karo, Polres Tanah Karo dan Kodim 0205/TK Gelar Peningkatan Kapasitas Tim Reaksi Cepat TA 2023

DUTAMEDAN.COM, KARO – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Karo bersama Polres Tanah Karo, Kodim 0205/TK dan Stakeholder lainnya menggelar kegiatan Peningkatan Kapasitas Tim Reaksi Cepat (TRC) Penanggulangan Bencana (PB) yang dilaksanakan pada hari Selasa 5/12/2023 di Hotel Grend Orry Berastagi Kabupaten Karo.

Kegiatan tersebut dihadiri Bupati Karo Cory S Sebayang yang diwakili Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik, Jhonson Tarigan, Kapolres Tanah Karo AKBP Wahyudi Rahman yang diwakili Kasat Samapta AKP Enda Tarigan, Dandim 0205/TK Letkol Inf Ahmad Afriyan Rangkuti yang diwakili Kasdim Mayor Cba J Siboro, Kalak BPBD Karo Juspri M Nadeak, perwakili BPBD Provinsi Sumatera Utara dan tamu undangan lainnya.

Pada kesempatan itu, Kalak BPBD Karo Juspri M Nadeak , selaku Ketua pelaksana kegiatan melaporkan, kegiatan peningkatan TRC PB diselenggarakan selama dua hari, dari tanggal 5-6 November 2023 dan diikuti kurang lebih 100 peserta.

“Peserta kegiatan ini melibatkan dari Kodim 0205/TK, Polres Tanah Karo, Senkom mitra polri, perwakilan PD, desa tangguh bencana dari BPBD Kabupaten Karo, desa tangguh bencana dan beberapa jajaran terkait lainnya,” ucap Juspri M Nadeak.

Lebih lanjut, Nadeak mengatakan, tujuan kegiatan ini untuk meningkatkan kapasitas dan kemampuan TRC multi sektor dalam penyelenggaraan penanggulangan bencana di Kabupaten Karo.
“Tujuan kegiatan ini juga untuk meningkatkan koordinasi dan sinergitas antar anggota TRC multi sektor di Kabupaten Karo ,” ujarnya.

Sementara, Staf ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, Jhonson Tarigan dalam sambutannya, menyambut baik dan mengapresiasi kegiatan Pengembangan Kapasitas Tim Reaksi Cepat (TRC) dengan harapan kegiatan ini dapat memberikan pemahaman, membangun kesiapsiagaan terhadap satuan pelaksana penanggulangan bencana di daerah.

“Kegiatan Pengembangan Kapasitas Tim Reaksi Cepat (TRC) ini penting untuk kita ikuti, karena selain dapat meningkatkan pengetahuan dan pemahaman Tupoksi TRC, juga untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat khususnya masyarakat yang terdampak bencana,” pungkasnya.

[ Surbakti ]

SUMATERA UTARA

Safari Ramadhan di Masjid Istiqomah, Wali Kota Wesly Silalahi Serahkan Bantuan dan Pesan Toleransi

DUTAMEDAN.COM, SIANTAR - Wali Kota Pematangsiantar Wesly Silalahi SH...

Herlina Hadiri Rapat Program Kerja TPAKD Kota Pematangsiantar Tahun 2025

PEMATANGSIANTAR, DUTAMEDAN.COM - Program kerja Tm Percepatan Akses Keuangan Daerah...

Borneo Cross Border Cycling Tour Pererat Hubungan RI-Malaysia

DUTAMEDAN.COM, PONTIANAK - Sebanyak 69 peserta Borneo Cross Border...

Sat Binmas Polres Tebingtinggi Cooling System, Wujudkan Kamtibmas Yang Aman

TEBINGTINGGI, DUTAMEDAN.COM - Dalam rangka mewujudkan Kamtibmas yang aman...

Polres Simalungun Mendadak Tes Urine 76 Orang Personel, Ini Hasilnya

Simalungun, DUTAMEDAN.COM - Dalam upaya menjaga profesionalisme dan integritas...

BERITA POPULER

PT Eiger dan Kopassus Peduli Korban Banjir dan Stanting

Jakarta, DUTAMEDAN.COM - Musum penghujan yang melanda disejumlah wilayah...

Perayaan Natal Pemkab Sergai diikuti Ribuan Jemaat dengan Penuh Khidmat

DUTAMEDAN.COM, SERGAI - Perayaan Natal Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai...

Sonhaji Aktivis Muda Angkat Bicara Terkait Adanya Kontroversi menuai di Desa Pasir Gadung

DUTAMEDAN.COM, Kabupaten Tangerang - Rangkaian perjalanan yang berupa kemelut...

Pemkab Bekasi Bentuk Tim Pengawas Netralitas ASN Pemilu 2024

Kabupaten Bekasi, DUTAMEDAN.COM - Pemerintah Kabupaten Bekasi resmi membentuk...

Peringati HBN, Sachrudin: Terus Bangkitkan Gotong Royong!

DUTAMEDAN.COM, Tangerang - Hari Bela Negara (HBN) menjadi momentum...

Kaus Messi pada Piala Dunia Qatar Terjual 7,8 Juta Dolar AS

DUTAMEDAN.COM - Sebanyak enam kaus sepak bola yang dikenakan...

Polres Metro Bekasi Gelar Sosialisasi DIPA TA. 2025. Tingkatkan Akuntabilitas dan Transfaransi Anggaran

DUTAMEDAN.COM, Bekasi Raya - Upaya memastikan pelaksanaan anggaran yang...

Tegas dan Humanis, Penyampaian Wakasat Samapta saat Pimpin Apel Sispam Kota

Medan, DUTAMEDAN.COM - Polrestabes Medan kembali gelar Apel Sispam...

BERITA TERBARU

KATEGORI TERBAIK

Aceh Terkini (24)Asahan Terkini (17)Bali Terkini (27)Balige Terkini (4)Bandar Lampung Terkini (3)Bandung Terkini (5)Bangka Belitung Terkini (1)Banten Terkini (14)Batam Terkini (4)Batu Bara Terkini (11)Belawan Terkini (6)Bengkalis Terkini (2)Berita Aceh (20)Berita Asahan (12)Berita Bali (18)Berita Bandar Lampung (5)Berita Bandung (3)Berita Bangka Belitung (1)Berita Banten (11)Berita Batam (2)Berita Batu Bara (8)Berita Belawan (3)Berita Bengkulu (0)Berita Binjai (38)Berita Dairi (4)Berita Deli Serdang (44)Berita Dolok Sanggul (0)Berita Gunung Sitoli (4)Berita Humbang Hasundutan (2)Berita Jakarta (61)Berita Jawa Barat (11)Berita Jawa Tengah (4)Berita Jawa Timur (44)Berita Kalimantan Barat (6)Berita Kalimantan Selatan (7)Berita Kalimantan Tengah (42)Berita Kalimantan Timur (3)Berita Kalimantan Utara (3)Berita Karo (6)Berita Kisaran (1)Berita Labuhanbatu (4)Berita Labuhanbatu Selatan (4)Berita Labuhanbatu Utara (6)Berita Lampung (8)Berita Lampung Barat (3)Berita Langkat (12)Berita Lubuk Pakam (3)Berita Maluku (4)Berita Mandailing Natal (2)Berita Medan (99)Berita Metro (1)Berita Nias Barat (6)Berita Nias Selatan (3)Berita Nias Utara (1)Berita Nusa Tenggara Barat (1)Berita Nusa Tenggara Timur (1)Berita Ogan Komering Ilir (1)Berita Padang (4)Berita Padang Lawas Utara (1)Berita Padangsidimpuan (9)Berita Pakpak Bharat (4)Berita Palembang (1)Berita Palu (1)Berita Panyabungan (0)Berita Papua Barat (1)Berita Parapat (1)Berita Pekanbaru (2)Berita Pematang Siantar (2)Berita Pematangsiantar (2)Berita Riau (4)Berita Samarinda (1)Berita Samosir (10)Berita Serdang Bedagai (5)Berita Sibolga (4)Berita Simalungun (16)Berita Stabat (6)Berita Sulawesi Selatan (1)Berita Sulawesi Tengah (1)Berita Sulawesi Utara (4)Berita Sumatera Barat (4)Berita Sumatera Selatan (9)Berita Sumatera Utara (62)Berita Sumatera Utara (85)Berita Tanjung Balai (11)Berita Tanjung Morawa (1)Berita Tanjungbalai (10)Berita Tapanuli Selatan (0)Berita Tapanuli Tengah (2)