Senin, Februari 3, 2025
27 C
Medan

Kapolres AKBP Andi Yul Bersama Forkopimda Hadiri Pawai Budaya Pemilu 2024 di Kepulauan Meranti

DUTAMEDAN.COM. SELAT PANJANG – Ratusan peserta meriahkan Pawai Budaya untuk Pemilu Damai dan Berintegritas yang dilaksanakan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau, Sabtu (2/12/2023) sekira pukul 14.00 WIB.

Pawai budaya dimulai dengan pelepasan balon dan diiringi dengan kompang. Namun sebelumnya juga dilaksanakan pembacaan deklarasi pemilu damai yang dibacakan oleh Ketua DPRD Kepulauan Meranti, Fauzi Hasan didampingi Kordinator Divisi Pencegahan Partisipasi Masyarakat dan Humas Bawaslu Riau, Alnofrizal, Ketua Bawaslu Kepulauan Meranti, Syamsurizal, Sekda Bambang Suprianto, Kapolres AKBP Andi Yul Lapawesean Tenri Guling SIk MH
Kajari Kepulauan Meranti, Febriyan M. MH, Danramil 02 Tebingtinggi, Kapten Inf Tarman Sugianto S.Sos, Sekretaris Daerah Kepulauan Meranti, Bambang Suprianto SE MM, komisioner Bawaslu, Panwascam
dan sejumlah pimpinan partai politik.

Kemudian dilanjutkan dengan pawai budaya yang dipusatkan di Jalan Merdeka tepatnya Taman Cikpuan menuju Jalan Diponegoro melewati Jalan Kartini, Imam Bonjol dan kembali ke Taman Cikpuan Selatpanjang.

Peserta pawai budaya dimulai dari Panwascam 9 kecamatan kemudian baru disusul oleh sejumlah partai politik.

Kordinator Divisi Pencegahan Partisipasi Masyarakat dan Humas Bawaslu Riau, Alnofrizal dalam sambutannya menyampaikan bahwa pemilu yang berkualitas tentunya tidak terlepas dari peserta pemilu yang taat aturan.

“Kami juga tidak bekerja berdasarkan kepentingan partai politik tertentu atau kepentingan peserta pemilu tertentu,” ujarnya.

Dia juga mengingatkan kepada penyelenggara pemilu agar mengikuti aturan yang berlaku sehingga terwujudnya pemilu yang aman, damai dan berkualitas.

“Karena kalau ada yang bermain-main untuk mempermainkan ketentuan partai politik atau peserta pemilu tentu akan hilangnya kepercayaan kepada penyelengara pemilu,” pungkasnya.

Sementara itu Koordinator Divisi Pencegahan Parmas dan Humas Bawaslu Riau, Amiruddin Sijaya mengatakan bahwa
pada hakikatnya pelaksanaan Pawai Budaya Festival Bawaslu untuk Pemilu Damai menampilkan penampilan yang menunjukkan persatuan walaupun menampilkan perbedaan.

“Kami harus menjaminkan sebagai penyelenggara pengawasan Pemilu kami berintegritas, dan tidak bekerja berdasarkan kepentingan Partai Politik ataupun perorangan dari peserta pemilu. Terjadinya masalah yang sering muncul apalagi dalam masa kampanye yaitu adanya Money Politik, mari bersama kita mengawasi jangan Pemilu tahun 2024 ini dapat dikendalikan oleh parpol ataupun perorangan yang memiliki modal, serta berkaitan juga dengan akan banyaknya berita Hoax yang bermunculan,” ujarnya

Selanjutnya pembacaan deklarasi Pemilu damai tahun 2024 dibacakan oleh Ketua DPRD Kepulauan Meranti, Fauzi Hasan beserta seluruh Forkopimda, dan diikuti oleh para ketua dan anggota partai politik .

Selanjutnya penandatanganan deklarasi Pemilu Damai Tahun 2024 oleh Forkopimda, Para Ketua DPC partai politik dan pemotongan pita dan pelepasan balon tanda dimulainya Pawai Budaya festival Bawaslu untuk Pengawasan pemilu Damai dan Berintegritas, ” ujarnya.

Editor. Zamri.

SUMATERA UTARA

Empat Polsek jajaran Polres Batubara Amankan Ibadah Minggu di Gereja

BATUBARA, DUTAMEDAN.COM - Empat Polsek jajaran Polres Batubara, melaksanakan...

Lembaga Pemerintah Bentuk Tim Kerja untuk Aturan Perlindungan Anak di Dunia Digital

DUTAMEDAN.COM, Jakarta - Sebagai tindak lanjut arahan Presiden Indonesia...

Polres Samosir, Ikut Serta untuk Pelayanan Ibadah Minggu Gereja

SAMOSIR, DUTAMEDAN.COM - Pelaksanaan ibadah Minggu di sejumlah gereja...

Tinjau Persiapan Pelayanan Pembuatan PBG, Bobby Nasution Tekankan Ini

MEDAN, DUTAMEDAN.COM - Wali Kota Medan Bobby Nasution meninjau...

Indonesia Juara Umum MTQ Internasional 2025

JAKARTA, DUTAMEDAN.COM - Indonesia kembali mencatat prestasi di level...

BERITA POPULER

Wali Kota Siantar Tandatangani Kerja Sama Dengan APPI Wilayah Sumut

Siantar, DUTAMEDAN.COM - Wali Kota Pematang Siantar dr Susanti...

Irwasum Polri Instruksikan Jajaran Pertahankan Opini WTP 12 tahun Berturut-turut

Jakarta, DUTAMEDAN.COM - Inspektorat Pengawasan Umum Polri menggelar Rakor Anev...

Jumlah Rumah Tangga Usaha Pertanian di Sumut Naik 12,13 Persen

MEDAN, DUTAMEDAN.COM - Berdasarkan hasil pencacahan lengkap ST2023 jumlah...

Debat Pilpres, Ganjar-Mahfud Titik Beraratkan Penegakan HAM

SERANG, DUTAMEDAN.COM - Sekretaris TPN Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Hasto...

Taruna Akpol Polri Raih Juara Dalam Kompetisi Esai Internasional

DUTAMEDAN.COM - Brigadir Taruna Akpol Helena Fiorentina meraih juara...

Lestarikan Tradisi Sunda, Titimangsa Hadirkan Pagelaran Seni Tradisi ‘Sukabumi 1980’

DUTAMEDAN.COM, Jakarta - Di penghujung tahun 2023, Titimangsa bersama...

Anggota DPRD Kota Medan Abdul Rahman Nasution Reses di Medan Barat

Medan, DUTAMEDAN.COM - Anggota DPRD Kota Medan dari Fraksi...

Babinsa Koramil 01/MP Berikan Arahan Positif kepada Siswa SMA Swasta Dharmawangsa Medan

DUTAMEDAN.COM, Medan - Babinsa Koramil 01/MP Kodim 0201/Medan, Serda...

BERITA TERBARU

KATEGORI TERBAIK

Aceh Terkini (25)Asahan Terkini (18)Bali Terkini (28)Balige Terkini (5)Bandar Lampung Terkini (3)Bandung Terkini (5)Bangka Belitung Terkini (1)Banten Terkini (12)Batam Terkini (5)Batu Bara Terkini (9)Belawan Terkini (7)Bengkalis Terkini (3)Berita Aceh (20)Berita Asahan (12)Berita Bali (18)Berita Bandar Lampung (5)Berita Bandung (3)Berita Bangka Belitung (1)Berita Banten (9)Berita Batam (2)Berita Batu Bara (6)Berita Belawan (3)Berita Bengkulu (1)Berita Binjai (39)Berita Dairi (5)Berita Deli Serdang (46)Berita Dolok Sanggul (1)Berita Gunung Sitoli (4)Berita Humbang Hasundutan (3)Berita Jakarta (58)Berita Jawa Barat (11)Berita Jawa Tengah (4)Berita Jawa Timur (44)Berita Kalimantan Barat (5)Berita Kalimantan Selatan (7)Berita Kalimantan Tengah (42)Berita Kalimantan Timur (4)Berita Kalimantan Utara (4)Berita Karo (5)Berita Kisaran (2)Berita Labuhanbatu (4)Berita Labuhanbatu Selatan (5)Berita Labuhanbatu Utara (7)Berita Lampung (8)Berita Lampung Barat (3)Berita Langkat (11)Berita Lubuk Pakam (4)Berita Maluku (4)Berita Mandailing Natal (2)Berita Medan (101)Berita Metro (1)Berita Nias Barat (7)Berita Nias Selatan (4)Berita Nias Utara (2)Berita Nusa Tenggara Barat (1)Berita Nusa Tenggara Timur (1)Berita Ogan Komering Ilir (1)Berita Padang (5)Berita Padang Lawas Utara (2)Berita Padangsidimpuan (10)Berita Pakpak Bharat (4)Berita Palembang (1)Berita Palu (1)Berita Panyabungan (1)Berita Papua Barat (1)Berita Parapat (2)Berita Pekanbaru (1)Berita Pematang Siantar (37)Berita Pematangsiantar (24)Berita Riau (4)Berita Samarinda (2)Berita Samosir (8)Berita Serdang Bedagai (4)Berita Sibolga (4)Berita Simalungun (20)Berita Stabat (7)Berita Sulawesi Selatan (1)Berita Sulawesi Tengah (1)Berita Sulawesi Utara (4)Berita Sumatera Barat (5)Berita Sumatera Selatan (10)Berita Sumatera Utara (67)Berita Sumatera Utara (96)Berita Tanjung Balai (12)Berita Tanjung Morawa (1)Berita Tanjungbalai (10)Berita Tapanuli Selatan (2)Berita Tapanuli Tengah (3)