Kamis, April 17, 2025
24 C
Medan

Rektor UMA Lantik Para Dekan dan Direktur Pascasarjana Periode 2023-2025

DUTAMEDAN.COM, Medan – Rektor Universitas Medan Area (UMA) Prof Dr Ir Dadan Ramdan MEng, MSc melantik para dekan dan direktur pascasarjana di lingkungan UMA periode 2023-2025, di Siti Mariani Harahap Convention Hall, Lantai 3 Gedung Perpustakaan Kampus I UMA, Jalan Kolam No.1 Medan Estate, Jumat (1/12/2023).

Pelantikan disaksikan Ketua Yayasan Pendidikan Haji Agus Salim (YPHAS) Drs HM Erwin Siregar MBA dan para wakil rektor.

Adapun dekan dan direktur pascasarjana yang dilantik, Dr Eng Supriatno ST, MT sebagai Dekan Fakultas Teknik, Dr Siswa Panjang Hernosa MS sebagai Dekan Fakultas Pertanian, Ahmad Rafiki BBA, MMgt, PhD sebagai Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Dr Muhammad Citra Ramadhan SH, MH sebagai Dekan Fakultas Hukum, Dr Walid Musthafa SSos, MIP sebagai Dekan FISIP, Dr Siti Aisyah SPSi, MPsi, Psikolog sebagai Dekan Fakultas Psikologi, Dr Ferdinand Susilo MSi sebagai Dekan Fakultas Sains dan Teknologi, Dr Muhammad Abrar Parinduri MA sebagai Dekan Fakultas Agama Islam (FAI), dan Prof Dr Ir Retna Astuti Kuswardhani MS sebagai Direktur Pascasarjana.

Dalam kesempatan itu, Rektor UMA juga memberikan piagam penghargaan kepada para dekan periode 2021-2023 yang telah mengakhiri masa jabatañnya dengan hasil kerja yang sukses, yakni Dr Rahmadsyah SKom, MKom (Teknik), Dr Zulhery Noer MP (Pertanian), Dr Effiati Juliana Hasibuan MSi (FISIP), Prof Hasanuddin PhD (Psikologi), dan Prof Dr Siti Mardiana MSi (Sains dan Teknologi).

Rektor UMA Prof Dadan Ramdan dalam sambutannya mengatakan, tugas dekan dan direktur pascasarjana UMA ke depab makin berat dan completed. Ini mengingat para dekan dan direktur pascasarjana yang dilantik sudah menandatangani pakta integritas beberapa hari lalu dan menyatakan bersedia melaksanakan poin-poin pakta integritas itu secara bersama-sama.

“Ada tugas utama yang dibebankan yayasan dan universitas,  pertama meningkatkan akreditasi baik program studi maupun isntitusi. Selain itu, membuka program magister teknik informatika dan doktor ilmu hukum, “kata rektor.

Sementara itu, Ketua YPHAS HM Erwin Siregar meminta para dekan dan direktur pascasarjana yang baru dilantik bersama-sama membangun UMA guna meraih UMA yang jaya. Sebab dalam organisasi yang sukses, harus terbangun kebersamaan, kesolidan dan kekompakan.

“Jika kita solid di internal, pihak eksternal yang ingin memecah belah tidak akan bisa masuk. Dan sebaliknya, jika kita tidak solid, pihak eksternal yang ingin memecah belah akan dengan mudah masuk,” kata putra pendiri UMA Alm H Agus Salim Siregar ini.

Erwin juga mengingatkan dekan dan direktur yang baru dilantik bijaksana dalam memgambil keputusan.

Diingatkannya, dekan fakultas dan direktur pascsarjana harus mampu merangkul, baik dosen, pegawai maupun mahasiswa. Jika kepemimpinan seperti ini dilakukan akan terjadi perubahan ke arah yang lebih baik.

“Rangkul semua elemen. Jika semua sudah solid dan kompak, baru masuk program kerja, yakni membangun SDM yang merata di semua lini.  Kemudian  membangun karier dosen. Diharapkan pada 2024 setiap prodi melahirkan 4 Lektor Kepala,” tutur Erwin. (SC08)

SUMATERA UTARA

Safari Ramadhan di Masjid Istiqomah, Wali Kota Wesly Silalahi Serahkan Bantuan dan Pesan Toleransi

DUTAMEDAN.COM, SIANTAR - Wali Kota Pematangsiantar Wesly Silalahi SH...

Herlina Hadiri Rapat Program Kerja TPAKD Kota Pematangsiantar Tahun 2025

PEMATANGSIANTAR, DUTAMEDAN.COM - Program kerja Tm Percepatan Akses Keuangan Daerah...

Borneo Cross Border Cycling Tour Pererat Hubungan RI-Malaysia

DUTAMEDAN.COM, PONTIANAK - Sebanyak 69 peserta Borneo Cross Border...

Sat Binmas Polres Tebingtinggi Cooling System, Wujudkan Kamtibmas Yang Aman

TEBINGTINGGI, DUTAMEDAN.COM - Dalam rangka mewujudkan Kamtibmas yang aman...

Polres Simalungun Mendadak Tes Urine 76 Orang Personel, Ini Hasilnya

Simalungun, DUTAMEDAN.COM - Dalam upaya menjaga profesionalisme dan integritas...

BERITA POPULER

Pelatihan Berbasis Kompetensi Tailor Made Training 2023 Ditutup

DUTAMEDAN.COM, Asahan - Wakil Bupati Asahan, Taufik Zainal Abidin,...

Manulife Indonesia Luncurkan Solusi Berbasis Syariah, Kontribusi Mulai Rp 250 Ribu

DUTAMEDAN.COM, MEDAN - Manulife Indonesia meluncurkan solusi asuransi berbasis...

Menteri Perdagangan Salut dengan BSA

Lubuk Pakam, DUTAMEDAN.COM - Menteri Perdagangan Kabinet Indonesia Maju...

KRI Teluk Weda 526 Didatangi Ratusan Anak Sekolah di Jayapura

Jayapura, DUTAMEDAN.COM - TNI AL/ Koarmada III. Bertempat di...

Jumat Berbagi, Satlantas Polres Bone Bagikan Paket Sembako ke Masyarakat

DUTAMEDAN.COM, BONE (Sulsel) - Kasat Lantas Polres Bone AKP...

Mamsaka Paciran Bertabur Prestasi di Apel Sabtu Pagi

DUTAMEDAN.COM, Bali - Madrasah Aliyah Muhammadiyah 1 Karangasem (Mamsaka)...

Kompi Kawal Indonesia – Sri Lanka Gelar Patroli Bersama di Daerah Misi

Jakarta, DUTAMEDAN.COM - Kompi Pengawal Indonesia (Force Protection Company...

Masuki Tahapan Pemilu, Pj Gubernur Sebut Kondisi Sumut Stabil dan Aman

DUTAMEDAN.COM - Memasuki tahapan Pemilu, Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera...

BERITA TERBARU

KATEGORI TERBAIK

Aceh Terkini (24)Asahan Terkini (17)Bali Terkini (27)Balige Terkini (4)Bandar Lampung Terkini (3)Bandung Terkini (5)Bangka Belitung Terkini (1)Banten Terkini (14)Batam Terkini (4)Batu Bara Terkini (11)Belawan Terkini (6)Bengkalis Terkini (2)Berita Aceh (20)Berita Asahan (12)Berita Bali (18)Berita Bandar Lampung (5)Berita Bandung (3)Berita Bangka Belitung (1)Berita Banten (11)Berita Batam (2)Berita Batu Bara (8)Berita Belawan (3)Berita Bengkulu (0)Berita Binjai (38)Berita Dairi (4)Berita Deli Serdang (44)Berita Dolok Sanggul (0)Berita Gunung Sitoli (4)Berita Humbang Hasundutan (2)Berita Jakarta (61)Berita Jawa Barat (11)Berita Jawa Tengah (4)Berita Jawa Timur (44)Berita Kalimantan Barat (6)Berita Kalimantan Selatan (7)Berita Kalimantan Tengah (42)Berita Kalimantan Timur (3)Berita Kalimantan Utara (3)Berita Karo (6)Berita Kisaran (1)Berita Labuhanbatu (4)Berita Labuhanbatu Selatan (4)Berita Labuhanbatu Utara (6)Berita Lampung (8)Berita Lampung Barat (3)Berita Langkat (12)Berita Lubuk Pakam (3)Berita Maluku (4)Berita Mandailing Natal (2)Berita Medan (99)Berita Metro (1)Berita Nias Barat (6)Berita Nias Selatan (3)Berita Nias Utara (1)Berita Nusa Tenggara Barat (1)Berita Nusa Tenggara Timur (1)Berita Ogan Komering Ilir (1)Berita Padang (4)Berita Padang Lawas Utara (1)Berita Padangsidimpuan (9)Berita Pakpak Bharat (4)Berita Palembang (1)Berita Palu (1)Berita Panyabungan (0)Berita Papua Barat (1)Berita Parapat (1)Berita Pekanbaru (2)Berita Pematang Siantar (2)Berita Pematangsiantar (2)Berita Riau (4)Berita Samarinda (1)Berita Samosir (10)Berita Serdang Bedagai (5)Berita Sibolga (4)Berita Simalungun (16)Berita Stabat (6)Berita Sulawesi Selatan (1)Berita Sulawesi Tengah (1)Berita Sulawesi Utara (4)Berita Sumatera Barat (4)Berita Sumatera Selatan (9)Berita Sumatera Utara (62)Berita Sumatera Utara (85)Berita Tanjung Balai (11)Berita Tanjung Morawa (1)Berita Tanjungbalai (10)Berita Tapanuli Selatan (0)Berita Tapanuli Tengah (2)