Kamis, April 17, 2025
27.4 C
Medan

Menlu AS Bertemu Presiden Otoritas Palestina dan PM Israel

WASHINGTON DC, DUTAMEDAN.COM – Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Antony J.
Blinken bertemu dengan Presiden Otoritas Palestina Mahmoud Abbas di Ramallah. Selanjutnya di hari yang sama, Blinken juga bertemu Perdana Menteri (PM) Israel Benjamin Netanyahu di Jerusalem Kamis (30/11).

Kedutaan Besar (Kedubes) Amerika Serikat di Jakarta dalam siaran pers diterima Jumat (1/12) menyebut Menteri Blinken membahas upaya-upaya yang sedang berlangsung untuk mempercepat pengiriman bantuan kemanusiaan ke Gaza, termasuk memaksimalkan jeda kemanusiaan.

Menlu Blinken mengutuk kekerasan ekstremis terhadap warga sipil Palestina di Tepi Barat dan mengatakan akan terus menuntut pertanggungjawaban penuh bagi mereka yang bertanggung jawab.

Menteri Blinken dan Presiden Abbas juga membicarakan tentang perlunya aksi segera untuk meningkatkan keamanan dan kebebasan warga Palestina di Tepi Barat.

Menlu Blinken menegaskan kembali bahwa Amerika Serikat tetap berkomitmen untuk memajukan langkah-langkah nyata bagi sebuah negara Palestina.

Di hari yang sama, Menteri Luar Negeri AS Antony J. Blinken Kamis (30/11) waktu setempat bertemu dengan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu dan Kabinet Perang Israel di Yerusalem.

Menlu Blinken menegaskan kembali dukungan Amerika Serikat terhadap hak Israel untuk melindungi diri dari kekerasan yang dilakukan oleh teroris sesuai dengan hukum kemanusiaan internasional.

Mendesak Israel untuk mengambil segala tindakan yang mungkin dilakukan untuk menghindari kerugian bagi warga sipil.

Menteri Blinken dan Perdana Menteri Netanyahu membahas upaya untuk menjamin pembebasan semua sandera yang tersisa.

Mereka juga berbicara tentang perlunya
mempercepat pengiriman bantuan kemanusiaan yang penting untuk keselamatan jiwa ke Gaza.

Menlu Blinken menekankan pentingnya memperhitungkan kebutuhan untuk perlindungan kemanusiaan dan penduduk sipil di bagian Selatan Gaza sebelum melakukan operasi militer di sana.

Ia juga mendesak langkah-langkah segera untuk meminta pertanggungjawaban para pemukim ekstremis atas terjadinya kekerasan terhadap warga Palestina di Tepi Barat.

Menlu Blinken menegaskan kembali bahwa Amerika Serikat tetap berkomitmen pada langkah-langkah nyata untuk mendorong sebuah negara Palestina yang hidup dalam perdamaian, kebebasan, dan keamanan berdampingan dengan Israel. (wie)

SUMATERA UTARA

Safari Ramadhan di Masjid Istiqomah, Wali Kota Wesly Silalahi Serahkan Bantuan dan Pesan Toleransi

DUTAMEDAN.COM, SIANTAR - Wali Kota Pematangsiantar Wesly Silalahi SH...

Herlina Hadiri Rapat Program Kerja TPAKD Kota Pematangsiantar Tahun 2025

PEMATANGSIANTAR, DUTAMEDAN.COM - Program kerja Tm Percepatan Akses Keuangan Daerah...

Borneo Cross Border Cycling Tour Pererat Hubungan RI-Malaysia

DUTAMEDAN.COM, PONTIANAK - Sebanyak 69 peserta Borneo Cross Border...

Sat Binmas Polres Tebingtinggi Cooling System, Wujudkan Kamtibmas Yang Aman

TEBINGTINGGI, DUTAMEDAN.COM - Dalam rangka mewujudkan Kamtibmas yang aman...

Polres Simalungun Mendadak Tes Urine 76 Orang Personel, Ini Hasilnya

Simalungun, DUTAMEDAN.COM - Dalam upaya menjaga profesionalisme dan integritas...

BERITA POPULER

Polsek Bosar Maligas Ciptakan Rasa Aman dalam Ibadah Minggu di Gereja HKBP Exaudi Ujung Padang

Simalungun, DUTAMEDAN.COM - Dalam rangka menciptakan situasi yang aman...

Jalan Mulus, Kemakmuran Masyarakat Sergai Terwujud

SERGAI, DUTAMEDAN.COM - Proyek jalan aspal hotmix di Desa...

Bapenda Kota Medan Gelar Rapat Kerja Bersama Wakil Walikota Medan

MEDAN, DUTAMEDAN.COM.COM - Bapenda Kota Medan kembali Menggelar Rapat...

Pemkab Samosir Bentuk Desa Tangguh Bencana

DUTAMEDAN.COM, SAMOSIR - Untuk mengurangi risiko bencana dan meningkatkan...

Hasan Basri Sagala Sosok Sederhana dan Merakyat

Labusel, DUTAMEDAN.COM - koBagi masyarakat Kampung Rakyat, Hasan Basri...

PLN Journalist Award Kembali Dibuka, Mengulik Transisi Energi dari Sudut Pandang Jurnalis

Jakarta, DUTAMEDAN.COM - PT PLN (Persero) kembali mengadakan ajang...

Plt Bupati Langkat H Syah Afandin Terima Anugerah Temenggong Tun Hassan

LANGKAT, DUTAMEDAN.COM -  Presiden Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI)...

BERITA TERBARU

KATEGORI TERBAIK

Aceh Terkini (24)Asahan Terkini (17)Bali Terkini (27)Balige Terkini (4)Bandar Lampung Terkini (3)Bandung Terkini (5)Bangka Belitung Terkini (1)Banten Terkini (14)Batam Terkini (4)Batu Bara Terkini (11)Belawan Terkini (6)Bengkalis Terkini (2)Berita Aceh (20)Berita Asahan (12)Berita Bali (18)Berita Bandar Lampung (5)Berita Bandung (3)Berita Bangka Belitung (1)Berita Banten (11)Berita Batam (2)Berita Batu Bara (8)Berita Belawan (3)Berita Bengkulu (0)Berita Binjai (38)Berita Dairi (4)Berita Deli Serdang (44)Berita Dolok Sanggul (0)Berita Gunung Sitoli (4)Berita Humbang Hasundutan (2)Berita Jakarta (61)Berita Jawa Barat (11)Berita Jawa Tengah (4)Berita Jawa Timur (44)Berita Kalimantan Barat (6)Berita Kalimantan Selatan (7)Berita Kalimantan Tengah (42)Berita Kalimantan Timur (3)Berita Kalimantan Utara (3)Berita Karo (6)Berita Kisaran (1)Berita Labuhanbatu (4)Berita Labuhanbatu Selatan (4)Berita Labuhanbatu Utara (6)Berita Lampung (8)Berita Lampung Barat (3)Berita Langkat (12)Berita Lubuk Pakam (3)Berita Maluku (4)Berita Mandailing Natal (2)Berita Medan (99)Berita Metro (1)Berita Nias Barat (6)Berita Nias Selatan (3)Berita Nias Utara (1)Berita Nusa Tenggara Barat (1)Berita Nusa Tenggara Timur (1)Berita Ogan Komering Ilir (1)Berita Padang (4)Berita Padang Lawas Utara (1)Berita Padangsidimpuan (9)Berita Pakpak Bharat (4)Berita Palembang (1)Berita Palu (1)Berita Panyabungan (0)Berita Papua Barat (1)Berita Parapat (1)Berita Pekanbaru (2)Berita Pematang Siantar (2)Berita Pematangsiantar (2)Berita Riau (4)Berita Samarinda (1)Berita Samosir (10)Berita Serdang Bedagai (5)Berita Sibolga (4)Berita Simalungun (16)Berita Stabat (6)Berita Sulawesi Selatan (1)Berita Sulawesi Tengah (1)Berita Sulawesi Utara (4)Berita Sumatera Barat (4)Berita Sumatera Selatan (9)Berita Sumatera Utara (62)Berita Sumatera Utara (85)Berita Tanjung Balai (11)Berita Tanjung Morawa (1)Berita Tanjungbalai (10)Berita Tapanuli Selatan (0)Berita Tapanuli Tengah (2)