Rabu, Maret 12, 2025
32 C
Medan

Kerjasama Komisi 7 DPR RI dan ESDM, 193 RT dapat Bantuan Pasang Baru Listrik Gratis di Belawan

DUTAMEDAN.COM, MEDAN – Anggota DPR RI Fraksi Partai Demokrat Komisi 7 Drs Hendrik H Sitompul MM, bersama Ditjen Ketenagalistrikan melaksanakan kegiatan peresmian dan penyalaan pertama Program Bantuan Pasang Baru Listrik (BPBL) Propinsi Sumatera Utara di Kelurahan Belawan 1 Kecamatan Medan Belawan Kota Medan Sumatera Utara, Senin (27/11) pukul 13.30 Wib.

Kali ini, sebanyak 193 rumah tangga tidak mampu sebagai penerima, pelaksana Program BPBL pertama kali dilaksanakan di Kelurahan Belawan 1 Kecamatan Medan. Demikian keterangan resmi yang diterima Redaksi Geosiar.com, Selasa (28/11/2023)

“Sebanyak 193 rumah tangga tidak mampu di Kota Medan, Provinsi Sumatera Utara mendapatkan sambungan listrik gratis dari Pemerintah melalui BPBL. Bantuan ini merupakan program Direktorat Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) yang didukung Komisi VII DPR RI,” kata Hendrik Sitompul.

Hendrik Sitompul menjelaskan, bahwa Kecamatan Belawan menjadi sasaran pertama program aspirasi BPBL di Kota Medan.

“Saya petakan sejak awal terkait kondisi masyarakat Belawan, yang banyak belum berlistrik sejak saya menjadi anggota DPRD Medan tahun 2014 dari Fraksi Partai Demokrat, waktu itu ini Dapil lima. Di sore ini saya sangat bahagia khusunya di belawan 1 karena saya bisa hadir di tengah tengah-tengah masyarakat, ini saya anggap reuni..,” jelas Hendrik.

Hendrik juga mengucapkan terimakasih, kepada pihak PLN dan Pemko Medan yang telah memberikan perhatian bagi masyarakat yang membutuhkan listrik di Daerah Pemilihan (Dapil) dirinya sewaktu mencalonkan sebagai anggota DPRD Medan. “Untuk itu saya siap menampung aspirasi masyarakat yang belum berlistrik dan semoga program ini bisa berkelanjutan,” harapnya.

Dalam kesempatan itu, Koordinator Humas dan Layanan Informasi Publik, Ditjen Ketenagalistrikan Pandu Satria Jati dalam acara Peresmian dan Penyalaan Pertama Program BPBL kepada 193 rumah tangga tidak mampu di Kecamatan Medan Belawan mengatakan, saat ini lampu telah menyala seluruhnya.

Pandu mengharapkan, program BPBL dapat mengurangi susut jaringan dari penarikan-penarikan sambungan dari tetangga yang tidak sesuai dengan ketentuan. “Sambungan listrik yang tidak sesuai dengan kaidah keselamatan ketenagalistrikan tentu sangat berbahaya, karena seperti yang kita ketahui, listrik selain bermanfaat namun juga berbahaya,” imbaunya.

“Program BPBL ini gratis dan tidak dipungut biaya apapun kepada masyarakat yang menjadi sasaran program. Apabila pada pelaksanaannya terdapat pungutan liar dapat disampaikan pengaduan kepada Kementerian ESDM melalui berbagai kanal seperti media sosial dan contact center 136,” ujar Pandu.

Sementara itu, General Manager PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Sumatera Utara, Awaluddin Hafid mengatakan, PLN berharap kolaborasi ini menjadi langkah awal sinergi untuk melakukan perluasan dan pengembangan kerjasama lainnya yang memungkinkan pemanfaatan potensi bisnis dalam Ekosistem Listrik.

“Program BPBL ini merupakan bukti nyata dukungan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) mengejar target rasio elektrifikasi sebesar 100 persen,” ujar Awaludin.

Nurmala (61) Warga Lingkungan 30 Kelurahan Belawan 1 Kecamatan Medan Belawan Kota Medan Sumatera Utara, yang merupakan salah satu penerima Program BPBL bercerita bahwa selama ini ia menyalurkan listrik dari tiang listrik dekat rumah.

Setelah menerima bantuan, ia merasa senang karena tak perlu merasa ketakutan seperti sebelumnya saat belum memiliki listrik mandiri. “Saya sangat berterima kasih kepada pihak PLN dan juga sangat berterima kasih kepada bapak Hendrik Sitompul yang telah memberi dan mendengarkan aspirasi masyarakat dalam Program BPBL ” sebutnya.

Tak jauh dari rumah Nurmala, terdapat rumah Hairul Amry (36) yang juga mendapatkan bantuan Program Bantuan Pasang Baru Listrik (BPBL). Sama seperti Nurmala, sebelumnya, ia menyalur listrik melalui tiang listrik dekat rumah. “Saya sangat bersyukur dan berterima kasih telah mendapatkan bantuan ini,” ucap Hairul Amry.

Terakhir ditemui, mengaku bernama Jamila penerima Bantuan Pasang Baru Listrik, mengatakan sangat berterimakasih, khususnya kepada Anggota DPR RI Hendrik Sitompul yang sudah mendengar dan sekaligus memberi bantuan BPBL. “Saya mengucapkan terimakasih khususnya kepada Pak Hendrik Sitompul,” kata Jamila.(red/*)

SUMATERA UTARA

Safari Ramadhan di Masjid Istiqomah, Wali Kota Wesly Silalahi Serahkan Bantuan dan Pesan Toleransi

DUTAMEDAN.COM, SIANTAR - Wali Kota Pematangsiantar Wesly Silalahi SH...

Herlina Hadiri Rapat Program Kerja TPAKD Kota Pematangsiantar Tahun 2025

PEMATANGSIANTAR, DUTAMEDAN.COM - Program kerja Tm Percepatan Akses Keuangan Daerah...

Borneo Cross Border Cycling Tour Pererat Hubungan RI-Malaysia

DUTAMEDAN.COM, PONTIANAK - Sebanyak 69 peserta Borneo Cross Border...

Sat Binmas Polres Tebingtinggi Cooling System, Wujudkan Kamtibmas Yang Aman

TEBINGTINGGI, DUTAMEDAN.COM - Dalam rangka mewujudkan Kamtibmas yang aman...

Polres Simalungun Mendadak Tes Urine 76 Orang Personel, Ini Hasilnya

Simalungun, DUTAMEDAN.COM - Dalam upaya menjaga profesionalisme dan integritas...

BERITA POPULER

Ayo Ubah Pola Bertani Stop Buka Lahan Dengan Membakar

DUTAMEDAN.COM - Polres Pulang Pisau Dalam upaya mencegah terjadinya...

Satdik-2 Kodiklatal Laksanakan Shalat Hajat, Istighosah Doa Bersama dan Pemberian Santunan

Surabaya, DUTAMEDAN.COM - Sesuai dengan Perintah dan arahan dari Komandan...

Maju Caleg, Aktivis Perempuan Sri Wati Damanik Dorong Pembangunan Ekonomi Berwawasan Lingkungan

Medan, DUTAMEDAN.COM - Aktivis lingkungan Sri Wati Muladear Damanik...

Polres Karangasem, Gelar Upacara Peringatan Hari Bela Negara ke-76 Tahun 2024

Karangasem, DUTAMEDAN.COM - Polres Karangasem menggelar Upacara Peringatan Hari Bela...

Afif Abdillah Ingatkan Warga Berobat Gratis Wajib Miliki KTP Kota Medan

MEDAN, DUTAMEDAN.COM - Anggota DPRD Kota Medan Afif Abdillah...

Polsek Padang Bolak Disoal Kuasa Hukum Korban Penganiayaan

DUTAMEDAN.COM - Surat penangguhan diduga tidak ada, Polsek Padang...

Pemko dan DPRD Medan Sepakati 16 Ranperda ke Dalam Propemperda Tahun 2024

MEDAN, DUTAMEDAN.COM - Pemko Medan dan DPRD Medan sepakati...

BERITA TERBARU

KATEGORI TERBAIK

Aceh Terkini (24)Asahan Terkini (17)Bali Terkini (27)Balige Terkini (4)Bandar Lampung Terkini (3)Bandung Terkini (5)Bangka Belitung Terkini (1)Banten Terkini (14)Batam Terkini (4)Batu Bara Terkini (11)Belawan Terkini (6)Bengkalis Terkini (2)Berita Aceh (20)Berita Asahan (12)Berita Bali (18)Berita Bandar Lampung (5)Berita Bandung (3)Berita Bangka Belitung (1)Berita Banten (11)Berita Batam (2)Berita Batu Bara (8)Berita Belawan (3)Berita Bengkulu (0)Berita Binjai (38)Berita Dairi (4)Berita Deli Serdang (44)Berita Dolok Sanggul (0)Berita Gunung Sitoli (4)Berita Humbang Hasundutan (2)Berita Jakarta (61)Berita Jawa Barat (11)Berita Jawa Tengah (4)Berita Jawa Timur (44)Berita Kalimantan Barat (6)Berita Kalimantan Selatan (7)Berita Kalimantan Tengah (42)Berita Kalimantan Timur (3)Berita Kalimantan Utara (3)Berita Karo (6)Berita Kisaran (1)Berita Labuhanbatu (4)Berita Labuhanbatu Selatan (4)Berita Labuhanbatu Utara (6)Berita Lampung (8)Berita Lampung Barat (3)Berita Langkat (12)Berita Lubuk Pakam (3)Berita Maluku (4)Berita Mandailing Natal (2)Berita Medan (99)Berita Metro (1)Berita Nias Barat (6)Berita Nias Selatan (3)Berita Nias Utara (1)Berita Nusa Tenggara Barat (1)Berita Nusa Tenggara Timur (1)Berita Ogan Komering Ilir (1)Berita Padang (4)Berita Padang Lawas Utara (1)Berita Padangsidimpuan (9)Berita Pakpak Bharat (4)Berita Palembang (1)Berita Palu (1)Berita Panyabungan (0)Berita Papua Barat (1)Berita Parapat (1)Berita Pekanbaru (2)Berita Pematang Siantar (2)Berita Pematangsiantar (2)Berita Riau (4)Berita Samarinda (1)Berita Samosir (10)Berita Serdang Bedagai (5)Berita Sibolga (4)Berita Simalungun (16)Berita Stabat (6)Berita Sulawesi Selatan (1)Berita Sulawesi Tengah (1)Berita Sulawesi Utara (4)Berita Sumatera Barat (4)Berita Sumatera Selatan (9)Berita Sumatera Utara (62)Berita Sumatera Utara (85)Berita Tanjung Balai (11)Berita Tanjung Morawa (1)Berita Tanjungbalai (10)Berita Tapanuli Selatan (0)Berita Tapanuli Tengah (2)