Jumat, Oktober 18, 2024
22.4 C
Indonesia

Plt Kepala Dinas PUTR Kota Pematang Siantar Tinjau Jalan Rusak di Jalan Sibolga

DUTAMEDAN.COM, Pematang Siantar – Pemerintah Kota (Pemko) Pematang Siantar melalui Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang (PUTR) menyampaikan permohonan maaf atas terjadinya kerusakan jalan di Jalan Sibolga, Kelurahan Karo, Kecamatan Siantar Selatan, tepatnya di depan SMP Negeri 12. Dinas PUTR pun memastikan jalan rusak tersebut diperbaiki akhir November ini.

Hal ini disampaikan Plt Kepala Dinas PUTR Kota Pematang Siantar Sofian Purba SSos didampingi Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Johannes Sihombing SSTP MSi, saat meninjau jalan rusak tersebut, Sabtu (16/11/2023).

Sofian berharap pengendara yang melewati Jalan Sibolga tersebut, untuk berhati-hati. Ia memastikan Dinas PUTR Kota Pematang Siantar segera menangani jalan rusak tersebut akhir November ini. Sehingga pada bulan Desember, diharapkan sudah bisa berjalan seperti kondisi biasa.

“Sekali lagi kami mohon maaf atas ketidaknyamanannya, dan kita berjanji untuk memperbaiki dengan segera,” sebut Sofian.

Salah seorang warga sekitar R boru Saragih menyambut positif rencana perbaikan jalan tersebut, namun mengingatkan Dinas PUTR bahwa jalan yang rusak cukup parah dan bisa menelan korban jiwa itu bukan hanya di Jalan Sibolga saja, tetapi masih di banyak ruas jalan di kota Pematang Siantar.

” Masih banyak ruas jalan di kota ini yang perlu diperbaiki.Coba saja telusuri sepanjang Jalan Rakutta Sembiring, Jalan Patuan Anggi, Jalan Karo,Jalan Merdeka dan Kelapa dua Setia negara.Semua butuh perhatian segera, supaya jangan sampai ada korban kecelakaan bahkan sampai meninggal ,” ujarnya. (Grc/Rel/ San)

Hot this week

Kapolresta Barelang Bersama Forkopimda Kota Batam Dan Komunitas TAC Gelar Bakti Sosial

Batam, DUTAMEDAN.COM– Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri N,...

Topics

Diguyur Hujan, Ibu-ibu di Kecamatan Bosar Maligas Antusias Menangkan RHS-AZI

DUTAMEDAN.COM, SIMALUNGUN - Meski di tengah guyuran hujan, kaum...

Travel Umroh di Percut Seituan Dilaporkan ke Polda Sumut

MEDAN, DUTAMEDAN.COM - Biro perjalanan umroh, PT Al Qayuum...

Wali Kota Binjai Apresiasi Pembentukan Kelompok Tani “Rejeki Ta Ras”

BINJAI, DUTAMEDAN.COM - Wali Kota Binbjai Drs.H. Amir Hamzah...

Purnawirawan TNI, Polri, ASN Se-Sumut Deklarasi Dukung AMIN

MEDAN, DUTAMEDAN.COM - Forum Komunikasi TNI, Polri dan ASN...

Jelang Nataru, Tim Gabungan Pemko Medan Monitoring Makanan dan Minuman Kadaluarsa

MEDAN, DUTAMEDAN.COM - Menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru)2024,...

Sekdakab Ikuti Prosesi Pelantikan PC PMII Kabupaten Asahan 2023-2024

DUTAMEDAN.COM, Asahan - Sekretaris Jenderal Pengurus Besar (PB) Pergerakan...
spot_img

Related Articles

Popular Categories

spot_imgspot_img