Kamis, Desember 12, 2024
30 C
Medan

Panglima TNI dan Kapolri Pimpin Serbuan Vaksinasi Bagi Prajurit dan Lansia di Semarang

Jakarta, DUTAMEDAN.COM – Pandemi Covid-19 yang hingga saat ini belum berakhir, perlu penanganan yang ekstra dan strategi yang tepat oleh Pemerintah dan instansi lainnya yang tergabung dalam Satgas penanganan Covid-19. Akselerasi penanganan Covid -19 merupakan tanggung jawab bersama terutama TNI, Polri dan Aparat Pemerintah sebagai pilar utama dalam memberikan perlindungan terhadap kesehatan masyarakat.

Panglima TNI dan Kapolri Pimpin Serbuan Vaksinasi Bagi Prajurit dan Lansia di Semarang

Panglima TNI dan Kapolri Pimpin Serbuan Vaksinasi Bagi Prajurit dan Lansia di Semarang

Panglima TNI dan Kapolri Pimpin Serbuan Vaksinasi Bagi Prajurit dan Lansia di Semarang

Pagi ini, Kamis (18/03/21) Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P. bersama Kapolri Jenderal Pol Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., memimpin Serbuan Vaksinasi bagi Prajurit TNI, Anggota Polri serta Masyarakat yang berusia lanjut di kota Semarang.

Dalam kegiatan ini Panglima TNI dan Kapolri disambut oleh Gubernur Jawa Tengah Bapak Ganjar Pranowo. Kegiatan diawali Panglima TNI dan Kapolri meninjau pelaksanaan Vaksinasi bagi Prajurit TNI dan Anggota Polri, bertempat di Hanggar Apache Skadron 11/Serbu Puspenerbad (Pusat Penerbangan Angkatan Darat).

Adapun jumlah Personel yang akan melaksanakan Vaksinasi sejumlah 1.767 Orang (TNI 883 Orang dan Polri 884 Orang) dengan melibatkan tenaga medis sebagai Vaksinator sejumlah 89 Orang (TNI AD 48 Orang, TNI AL 3 Orang dan Polri 38 Orang).

“Meskipun kalian telah di Vaksin, namun tetap menggunakan masker dan harus tetap menjaga Protokol kesehatan, karena itulah senjata utama dalam Pandemi Covid-19 saat ini,” tegas Panglima TNI.

Saat ini vaksinasi memasuki jadwal tahap-2 kepada Prajurit TNI dan Anggota Polri.  Vaksinasi telah dimulai dibeberapa tempat sejak tanggal 1 Maret 2021. Diharapkan pada akhir April 2021 seluruh Prajurit TNI dan Anggota Polri telah memperoleh vaksinasi.

Panglima TNI dan Kapolri Pimpin Serbuan Vaksinasi Bagi Prajurit dan Lansia di Semarang

Panglima TNI dan Kapolri Pimpin Serbuan Vaksinasi Bagi Prajurit dan Lansia di Semarang

Kemudian Panglima TNI dan Kapolri melanjutkan kegiatan menuju Puskesmas Pandanaran untuk meninjau langsung Vaksinasi bagi Lansia. Di Puskesmas ini 75 Lansia yang akan menjadi target vaksinasi secara bertahap dengan melibatkan 10 Orang vaksinator (2 Orang TNI AD, 2 Orang Polri dan 6 Orang dari Puskesmas).

“Program vaksinasi Nasional harus kita dukung untuk membentuk kekebalan komunitas yang dibutuhkan dalam upaya menekan pandemi. TNI-Polri akan terus membantu Pemerintah mempercepat pelaksanaan program vaksinasi nasional dengan mengerahkan tenaga vaksinator TNI membantu pelaksanaan vaksinasi di Puskesmas,” terang Panglima TNI didampingi Kapolri seraya berbincang dengan masyarakat yang sedang melaksanakan vaksin.

Panglima TNI dan Kapolri Pimpin Serbuan Vaksinasi Bagi Prajurit dan Lansia di Semarang

Panglima TNI dan Kapolri mengapresiasi antusiasme dari para lansia untuk melaksanakan vaksinasi yang ditunjukan melalui semangat mereka untuk bersama mengalahkan virus Covid-19.

“Partisipasi aktif masyarakat dalam program vaksinasi sangat dibutuhkan agar dapat mempercepat pemulihan perekonomian nasional. Kita berharap semoga upaya ini dapat membantu pencapaian target 1 juta orang divaksin setiap harinya agar segera terbentuk herd immunity,” ujar Panglima TNI. (KH/ER) 

- Advertisement -

SUMATERA UTARA

UKM Karate UMSU Raih 8 Medali Kejuaraan Selangor Shukaido Di Malaysiaac

MEDAN, DUTAMEDAN.COM - Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Karate Universitas...

Expo Produk Inovatif dan Bazar Semarakkan Wisuda UMA

MEDAN, DUTAMEDAN.COM - Sebanyak 1.498 lulusan Universitas Medan Area...

Terkait Musibah Banjir, Wakil Ketua DPRD Medan Berkunjung ke DPR RI

Medan, DUTAMEDAN.COM - Wakil Ketua DPRD Kota Medan, Zulkarnaen...

Penyambutan Meriah Pangdam I/BB: TNI-Polri Perkuat Sinergi di Sumut

DUTAMEDAN.COM, Deli Serdang - Kapolda Sumut, Irjen Pol Whisnu...

Pj Gubernur Agus Fatoni dan Forkopimda Sumut Lepas Personel Pengamanan TPS

DUTAMEDAN.COM, Medan - Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut)...

Topics

Laga Perdana Piala AFF 2024, Timnas Indonesia Menang 1-0 Atas Tuan Rumah Myanmar

DUTAMEDAN.COM, Jakarta - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir bersyukur...

Menyambut Natal Dan Tahun Baru Babinsa 1513-01/Piru Melaksanakan Bakti Bersama Jemaat Morekau

SBB, DUTAMEDAN.COM - Babinsa 1513-01/Piru, Desa Morekau, Serda William...

Peringati Hari Juang TNI AD Ke-79 Kodim 0106/Ateng Gelar Ziarah Ke TMP Reje Bukit

Takengon, DUTAMEDAN.COM - Dalam rangka Peringatan Hari Juang TNI AD...

KPPU Dan Lintas Kementerian Tingkatkan Pengawasan UMKM

JAKARTA, DUTAMEDAN.COM - Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) menginisiasipertemuan...

Prajurit Muda Siap Memperkuat Yonzeni 1 Mar

Jakarta, DUTAMEDAN.COM - TNI AL, Dispen Kormar, Pasmar 1....

Jaga Kedamaian Pasca Pilkada, Polres Gunung Mas Rangkul Tokoh Masyarakat

DUTAMEDAN.COM, Gunung Mas - Menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif...

Kepedulian Babinsa Wringinanom Bantu Perbaikan Atap Sekolah Yang Rusak

DUTAMEDAN.COM, Gresik, Jatim - Kopka Hariono Babinsa Koramil 0817/02...

Related Articles