Jumat, Februari 14, 2025
27 C
Medan

16 Pejabat dan Tokoh di Papua disuntik Vaksin COVID-19

Papua, DUTAMEDAN.COM – Sejumlah 16 pejabat publik dan tokoh di Provinsi Papua menerima vaksin COVID-19 pada Jumat (15/1/2021). Vaksinasi itu berlangsung di Rumah Sakit Umum Daerah Jayapura di Kota Jayapura. 

Panasnya cuaca Kota Jayapura pada Jumat pagi tidak menyurutkan niat para pejabat publik dan tokoh untuk menjadi “relawan” yang menerima suntikan vaksin COVID-19 produksi Sinovac. Panglima Komando Daerah Militer XVII/Cenderawasih, Mayjen Ignatius Yogo Triyono menjadi orang pertama yang maju untuk divaksin pada Jumat.

16 Pejabat dan Tokoh di Papua disuntik Vaksin COVID-19

Usai mendaftar di meja pendaftaran, ia berpindah meja, lalu menjalani pemeriksaan pendahuluan vaksinasi COVID-19. Setelah dinyatakan sehat dan bisa menerima vaksin COVID-19, Yogo pun berpindah meja lagi, menerima edukasi seluk-beluk vaksinasi COVID-19 dari petugas medis di sana. Setelah itu, barulah ia menerima suntikan vaksin COVID-19.

Usai disuntik vaksin COVID-19, ia mengaku baik-baik saja. “Saya baik-baik saja. Efeknya sama saja seperti ketika habis disuntik vaksin cacar, seperti pegal di lengan,” kata Yogo.

Ia meminta masyarakat tidak mempercayai berita hoaks yang ramai beredar di media sosial. Yogo berharap masyarakat di Papua akan mengikuti program vaksinasi COVID-19. “Ini program pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran COVID-19. Semua masyarakat harus mengambil bagian,” ajaknya.

Para pejabat dan tokoh lain bergiliran mendaftarkan diri di meja pendaftaran, lalu menjalani pemeriksaan pendahuluan. Para petugas medis yang menjadi vaksinator terlihat santai dan tenang memeriksa para relawan itu. Begitu pula para vaksinator yang menjaga meja edukasi vaksinasi COVID-19, yang memaparkan berbagai informasi yang harus diketahui para penerima vaksin itu.

Alberth Maniani (27), perwakilan generasi muda yang menjadi relawan penerima vaksin COVID-19 menceritakan ia ingin membuktikan kepada seluruh masyarakar Papua bahwa vaksin buatan Sinovac itu aman. Menurutnya, pengalamannya disuntik vaksin COVID-19 pun serupa dengan vaksinasi lainnya.

“Rasanya disuntik vaksin COVID-19 sama seperti rasa disuntik obat atau vaksin lainnnya. Makanya saya mengajak kawula muda untuk mau menerima vaksin dan tidak percaya berita hoaks,” kata Maniani yang juga lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Cenderawasih.

Kepala Dinas Kesehatan Papua, Robby Kayame berharap program vaksinasi COVID-19 di Bumi Cenderawasih bisa menjangkau 75 persen warga di Papua. “Kami harus kerja sama untuk mewujudkan itu. Kami berharap program vaksinasi itu berlanjut hingga 2022,” katanya.

Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Papua, Doren Wakerkwa menyatakan pemerintah akan terus berupaya menekan laju penyebaran COVID-19. “Kita perlu menyambut baik adanya vaksin COVID-19 produksi Sinovac itu,” katanya.

Wakerkwa menyatakan tahapan pertama vaksinasi COVID-19 adalah memberikan vaksinasi kepada para tenaga medis. Ia berharap tenaga medis segera mengunjungi pusat layanan vaksinasi COVID-19 yang telah ditunjuk. “Kami ingin lindungi kalian, para tenaga kesehatan. Jangan sia-siakan kesempatan ini, demi menjaga Papua tetap sehat dan bermakna,” ujarnya.

Berikut daftar 16 pejabat publik dan tokoh penerima vaksin COVID-19 pada Jumat, antara lain Ignatius Yogo Triyono (sudah), Christian Sohilaet (sudah), Donals Aronggear (sudah), Juliwati (sudah), Elianus Tabuni (sudah), Ruddy Yani Karundeng (sudah),Sumiran (sudah), Stefanus Andi Pranata (sudah), Alberth Maniani (sudah), Christian Dolfie Warouw (sudah), Dedy Sumarno (sudah), Victor Paulus Manuhuttu (sudah), Clara Deviana Suzana (sudah), Josef Wattimury (sudah), Paminto Widodo (sudah) dan Dhias Suwandi (sudah). (AR)

SUMATERA UTARA

Borneo Cross Border Cycling Tour Pererat Hubungan RI-Malaysia

DUTAMEDAN.COM, PONTIANAK - Sebanyak 69 peserta Borneo Cross Border...

Sat Binmas Polres Tebingtinggi Cooling System, Wujudkan Kamtibmas Yang Aman

TEBINGTINGGI, DUTAMEDAN.COM - Dalam rangka mewujudkan Kamtibmas yang aman...

Polres Simalungun Mendadak Tes Urine 76 Orang Personel, Ini Hasilnya

Simalungun, DUTAMEDAN.COM - Dalam upaya menjaga profesionalisme dan integritas...

Ilyas Sitorus Lantik Pengurus PGRI Sumut, Dorong Penguatan Organisasi dan Inovasi Pendidikan

Medan, DUTAMEDAN.COM - Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo)...

Peringai Dies Natalis ke-78, HMI Cabang Mempawah Salurkan Air Bersih untuk Korban Banjir

DUTAMEDAN.COM, MEMPAWAH - Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Mempawah...

BERITA POPULER

Kecewa, FORKI Sumut dan Medan Tak Dukung Event Disdikbud Kota Medan 

DUTAMEDAN.COM – Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota...

Terlibat Penganiayaan, Mantan Ketua PAN Sumut Dituntut 1 Tahun Penjara

DUTAMEDAN.COM – Mantan Ketua PAN Sumut, Ahmad Fauzan Daulay,...

Pemkab Toba Gelar Sosialisasi Cipta Kondisi Dalam Rangka Pencegahan Konflik, Menuju Pemilu 2024

Toba, DUTAMEDAN.COM - Bupati Toba, Provinsi Sumatera Utara, Poltak...

Babinsa Serma Suswanto Ajak Warga Suka Mulia Hulu Tingkatkan Keamanan dan Kerukunan

DUTAMEDAN.COM, Namorambe - Dalam upaya memperkuat kerjasama dan kekompakan,...

Warga Girsang Sipangan Bolon Heboh, Benris Siallagan Ditemukan Tewas Membusuk

SIMALUNGUN, DUTAMEDAN.COM - Warga Girsang 1 Sidallogan, Kelurahan Girsang,...

BERITA TERBARU

KATEGORI TERBAIK

Aceh Terkini (24)Asahan Terkini (17)Bali Terkini (27)Balige Terkini (4)Bandar Lampung Terkini (3)Bandung Terkini (5)Bangka Belitung Terkini (1)Banten Terkini (14)Batam Terkini (4)Batu Bara Terkini (11)Belawan Terkini (6)Bengkalis Terkini (2)Berita Aceh (20)Berita Asahan (12)Berita Bali (18)Berita Bandar Lampung (5)Berita Bandung (3)Berita Bangka Belitung (1)Berita Banten (11)Berita Batam (2)Berita Batu Bara (8)Berita Belawan (3)Berita Bengkulu (0)Berita Binjai (38)Berita Dairi (4)Berita Deli Serdang (44)Berita Dolok Sanggul (0)Berita Gunung Sitoli (4)Berita Humbang Hasundutan (2)Berita Jakarta (61)Berita Jawa Barat (11)Berita Jawa Tengah (4)Berita Jawa Timur (44)Berita Kalimantan Barat (6)Berita Kalimantan Selatan (7)Berita Kalimantan Tengah (42)Berita Kalimantan Timur (3)Berita Kalimantan Utara (3)Berita Karo (6)Berita Kisaran (1)Berita Labuhanbatu (4)Berita Labuhanbatu Selatan (4)Berita Labuhanbatu Utara (6)Berita Lampung (8)Berita Lampung Barat (3)Berita Langkat (12)Berita Lubuk Pakam (3)Berita Maluku (4)Berita Mandailing Natal (2)Berita Medan (99)Berita Metro (1)Berita Nias Barat (6)Berita Nias Selatan (3)Berita Nias Utara (1)Berita Nusa Tenggara Barat (1)Berita Nusa Tenggara Timur (1)Berita Ogan Komering Ilir (1)Berita Padang (4)Berita Padang Lawas Utara (1)Berita Padangsidimpuan (9)Berita Pakpak Bharat (4)Berita Palembang (1)Berita Palu (1)Berita Panyabungan (0)Berita Papua Barat (1)Berita Parapat (1)Berita Pekanbaru (2)Berita Pematang Siantar (0)Berita Pematangsiantar (0)Berita Riau (4)Berita Samarinda (1)Berita Samosir (10)Berita Serdang Bedagai (5)Berita Sibolga (4)Berita Simalungun (16)Berita Stabat (6)Berita Sulawesi Selatan (1)Berita Sulawesi Tengah (1)Berita Sulawesi Utara (4)Berita Sumatera Barat (4)Berita Sumatera Selatan (9)Berita Sumatera Utara (62)Berita Sumatera Utara (85)Berita Tanjung Balai (11)Berita Tanjung Morawa (1)Berita Tanjungbalai (10)Berita Tapanuli Selatan (0)Berita Tapanuli Tengah (2)